Ini Lho 5 Film Animasi Terlaris Sepanjang Masa, Mana Favoritmu?

Udah tonton semuanya belum guys?

Film animasi atau film kartun ini biasanya identik dengan film untuk anak-anak. Namun ada beberapa film animasi yang memang dibuat dengan genre yang luas sehingga bisa dinikmati oleh banyak kalangan. Film animasi juga sudah menjadi bagian dari banyak orang, mulai dari anak-anak hingga dewasa, bahkan terkadang sasaran film animasi itu memang untuk para orang dewasa.

Film animasi sekarang ini juga memberikan banyak pesan moral dalam kehidupan oleh karena itu bisa dinikmati dalam rentang umur berapa pun dan juga ditunggu-tunggu untuk sekuelnya. Berikut ini adalah film animasi yang mencapai rekor tersendiri dengan memiliki penonton terbanyak sepanjang masa.

1. The Lion King (2019)

https://www.youtube.com/embed/7TavVZMewpY

Film remake The Lion King tahun 1994 ini memang ditunggu banyak orang mengingat film animasi originalnya sendiri sudah sangat terkenal dan memiliki penggemarnya sendiri. Oleh karena itu meskipun baru tayang di Juli 2019 silam, The Lion King sudah berhasil menjadi film animasi no.1 sepanjang masa yang paling banyak ditonton dan tentu saja termasuk juga film yang paling banyak ditonton tahun 2019.

Film ini bercerita tentang Simba yang harus menggantikan ayahnya, Mufasa. Melarikan diri dari kerajaannya untuk belajar mengenai arti kehidupan dan tanggung jawab.

2. Frozen (2013)

https://www.youtube.com/embed/TbQm5doF_Uc

Frozen telah lama berada di posisi pertama, yaitu selama 6 tahun hingga akhirnya di kalahkan oleh The Lion King. Film Disney ini memang mengundang banyak penggemar mulai dari anak-anak hingga dewasa, bahkan lagu-lagu yang ada di Frozen pun meledak di pasaran yang membuktikan ketenarannya.

Film ini menceritakan kisah kakak-adik, Anna dan Elsa, dimana mereka harus berjuang menjalani kehidupan dan menjalankan kerajaannya setelah ditinggal oleh orang tua mereka tercinta. Belum lagi Elsa memiliki kemampuan ajaib yang bisa memunculkan es dari tangannya.

Baca Juga: Rilis Tahun 2020, 5 Film Animasi Ini Akan Membuatmu Kenang Masa Kecil

3. Incredibles 2 (2018)

https://www.youtube.com/embed/i5qOzqD9Rms

Sekuel film Incredibles ini juga sudah dinanti oleh para penggemarnya. Setelah 14 tahun lamanya baru film keduanya muncul dan tentu langsung diserbu oleh banyak penggemarnya. Menceritakan tentang keluarga pahlawan ini 3 bulan setelah mengalahkan musuh mereka di film pertama, Sydrome.

Kedatangan musuh baru ternyata menjadi bumerang bagi mereka karena mereka gagal mengalahkan musuh ini dan malah menghancurkan kota hingga akhirnya mereka dilarang menggunakan kekuatan mereka dan dipaksa harus hidup layaknya manusia normal lainnya.

4. Minions (2015)

https://www.youtube.com/embed/eisKxhjBnZ0

Setelah sukses dengan Despicable Me 1 dan 2, Film Minions ini akan menceritakan tentang kisah para Minions sebelum kejadian di Despicable Me 1 dan 2. Tentang kehidupan Minions yang sudah ada sejak lama dan pengabdian mereka kepada tuan mereka yang semuanya adalah orang-orang jahat meskipun kebanyakan juga mereka malah mencelakai tuan mereka. Terombang-ambing tanpa tuan, para minions ini mencari siapa yang bisa mereka jadikan tuan selanjutnya.

5. Toy Story 3 (2010)

https://www.youtube.com/embed/ZZv1vki4ou4

Film yang sudah berusia 10 tahun ini berhasil menjadi film animasi ke-5 yang paling banyak ditonton selama ini. Film sekuel ke-3 ini menceritakan tentang para mainan yang tidak sengaja "dibuang" oleh Andy yang sudah beranjak dewasa. Merasa tidak dibutuhkan lagi para mainan ini mencoba menikmati tempat baru mereka namun Woody yakin bahwa Andy tidak pernah berniat untuk mencampakkan mereka dan akhirnya para mainan ini pun berusaha untuk kembali lagi ke rumah Andy.

Semua film kartun ini memang sudah memiliki tempat tersendiri di hati para penggemarnya, tak heran jika beberapa film sudah berusia bahkan hingga 10 tahun. Apalagi memang yang menonton ini tidak hanya anak-anak saja dan penggemarnya sangat luas ada di mana-mana dan di umur berapa pun.

Baca Juga: 7 Film Animasi Berbasis CGI Terbaik, Aksi Spektakuler!

Tika Insani Photo Verified Writer Tika Insani

http://www.tikbookholic.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya