5 Rekomendasi Film Dibintangi Steven Yeun, Terbaru Nope!

Dari genre aksi sampai drama keluarga dibabat habis

Nama aktor Hollywood Steven Yeun bersinar setelah memerankan karakter Glenn Rhee dalam series post-apocalyptic produksi AMC TV, The Walking Dead. Pada tahun-tahun berikutnya setelah melepas karakter Glenn Rhee tersebut, nama aktor keturunan Korea-Amerika semakin terkenal, lho. Dalam beberapa kesempatan, Yeun juga mengatakan bahwa ia ingin mengambil peran yang jauh dari karakter Glenn Rhee tersebut.

Penasaran film apa saja yang berhasil membuat karakter yang diambil Steven Yeun berbeda dari karya terdahulu? Berikut rekomendasi film yang ia bintangi dan wajib kamu tonton. 

1. Okja (2017)

https://www.youtube.com/embed/AjCebKn4iic

Film besutan Bong Joon Ho ini bergenre aksi-petualangan tentang misi penyelamatan babi super besar bernama Okja yang harus dibawa ke New York untuk berkompetisi. Dalam Okja, Steven Yeun berperan sebagai K, seorang aktivis hewan (animal-rights activist) dan anggota ALF, dan interpreter bahasa Korea.

Mendapat ulasan positif dari kritikus, Okja juga sukses dinominasikan pada Cannes Film Festival 2017 untuk kategori Palme d'Or dan Saturn Awards untuk Best Television Presentation di 2018.

2. Burning (2018)

https://www.youtube.com/embed/hTfyD7ALJtU

Di film Burning karya Lee Chang Dong, Steven berhasil membawakan karakter Ben, lelaki karismatik nan misterius yang memiliki hobi membakar green house atau rumah kaca.

Berlawan main dengan aktor kawakan Yoo In Ah dan Jeon Jong sSeo, karakter Ben yang Steven Yeun bawakan ini terkesan dalam dan intim untuk kisah cinta segitiga. 

Melalui film Burning, Steven Yeun mendapat penghargaan dalam National Society of Film Critics Award kategori Best Supporting Actor.

3. Mayhem (2017)

https://www.youtube.com/embed/D-iwm_auOCQ

Beradu akting dengan Samara Weaving, film laga horor Steven Yeun satu ini juga gak boleh terlewatkan. Berlatar di sebuah kantor hukum yang terkena infeksi virus, saat itu juga Derek Cho (Steven Yeun) berusaha untuk meminta keadilan setelah dipecat secara tidak adil. 

Ia yang menginginkan keadilan, berjuang melawan virus berbahaya yang membuat manusia berlagak aneh dan liar tersebut untuk mencapai para eksekutif yang ada di lantai atas di gedung serupa. Filmnya cukup bikin sport jantung, lho.

Baca Juga: 8 Aktor Hollywood Serial Percy Jackson, Beda dari yang Film! 

4. Minari (2020)

https://www.youtube.com/embed/KQ0gFidlro8

Film berbahasa Korea kedua yang Steven Yeun perankan, Minari juga berhasil masuk dalam nominasi Oscar 2021 di kategori Best Picture dan 5 kategori lainnya

Berlatar tahun 1980-an, Steven Yeun sebagai Jacob membawa American dream dari Korea Selatan sejak kepindahannya ke Arkansas untuk mulai bertani demi kehidupan yang lebih baik.

Kisah yang hangat dengan visual menawan, Minari menyuguhkan apa arti rumah dan keluarga sesungguhnya. Jangan lupa legakan hati sebelum menonton, ya!

5. Nope (2022)

https://www.youtube.com/embed/In8fuzj3gck

Film besutan sutradara Jordan Peele, membawa serta Steven Yeun sebagai pemeran utamanya. Nope akan mengisahkan masyarakat California di perkampungan sepi dan terpencil yang menyaksikan kemunculan fenomena aneh serta makhluk asing.

Sang sutradara sendiri gak menyebutkan gamblang kisah Nope tentang apa sejak peluncuran trailernya yang penuh misteri. Hal ini dimaksudkan agar semua orang dapat menikmati filmnya. Bikin penasaran, deh!

Deretan rekomendasi film yang dibintangi Steven Yeun di atas sayang jika kamu lewatkan. Kita nantikan juga, ya, aksi memukau Steven Yeun di film Nope yang bakal hadir di IMAX pada 22 Juli 2022.

Baca Juga: 10 Adu Karisma Riz Ahmed Vs Steven Yeun, Aktor dan Suami Idaman!

Trias Uswatun Photo Verified Writer Trias Uswatun

Writes for freedom

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya