12 Rekomendasi Lagu KPop Bernuansa Natal, Bikin Suasana Makin Ceria! 

Lagu KPop ini bikin suasana Natal makin semarak

Bulan Desember sudah tiba yang berarti suasana Natal juga semakin kental ada d imana-mana. Mengawali hari dengan lagu-lagu Natal akan membuatmu lebih bersemangat. Namun, mungkin kamu pun bosan dengan lagu Natal yang begitu-begitu saja. 

Buat kalian yang bosan dengan lagu natal yang sering diputar, kali ini ada rekomendasi lagu bernuansa Natal yang dibawakan oleh boyband atau girlband KPop kesayanganmu. Mari simak ulasan di bawah ini, ya. 

1. Bernuansa Natal yang kental, lagu "Christmas EveL" dari Stray Kids akan membuat bulan Desember-mu kian ceria

https://www.youtube.com/embed/57n4dZAPxNY

2. Pas untuk didengarkan bersama sahabat-sabahat di malam menjelang Natal, lagu "Merry & Happy" dari Twice sangat heartwarming 

https://www.youtube.com/embed/zi_6oaQyckM

3. Kali ini suara merdu dari NCT Dream saat menyanyikan lagu "Joy" akan membuat perayaan Natal-mu lebih berwarna 

https://www.youtube.com/embed/VMMl0DopcdM

4. Punya nuansa liburan yang elegan, lagu "Dear Santa" yang dinyanyikan Girls' Generation-TTS nyaman banget di telinga 

https://www.youtube.com/embed/CL34w0xql7s

5. Kemudian, ada lagu "The First Snow" dari EXO yang bisa kamu dengarkan saat mengemudi di bulan Desember ini 

https://www.youtube.com/embed/h0b4nw7NDhA

6. Suka lagu nuansa Natal yang ceria? Ada lagu "Funky Glitter Christmas" milik NMIXX

https://www.youtube.com/embed/kBwikDvbRbI

Baca Juga: 20 Lagu Natal Ini Wajib Masuk Playlist Kamu, Enak Mampus!

7. Sendirian di malam Natal? Ada suara merdu milik V dari BTS yang menyanyikan "Christmas Tree" khusus untukmu 

https://www.youtube.com/embed/xXjX-FYG3IQ

8. Dijamin akan membuat mood-mu jadi bahagia, lagu "Confession Song" sangat pas didengarkan saat pesta Natal

https://www.youtube.com/embed/gNLF7ysoc6w

9. "Christmas Love" dari Jimin BTS akan menghiburmu saat sedang menyiapkan kue-kue Natal 

https://www.youtube.com/embed/LDPSNwJPnGY

10. Hempaskan rasa sepi serta suntukmu dengan alunan lembut lagu "Snowy Night" yang dinyanyikan Billie 

https://www.youtube.com/embed/E9pAsuLD1uU

11. Sedang membersihkan rumah untuk menyambut tamu di perayaan Natal? Ada lagu "White Christmas" dari Super Junior

https://www.youtube.com/embed/l4-C0XuUMIQ

12. Hangat di hati, lagu "Snowman" dari April akan membuat Natal bersama sahabat atau keluarga jadi semakin berkesan 

https://www.youtube.com/embed/YqAP4M_5XCs

Perayaan Natal memang selalu terasa menyenangkan terutama saat melihat pernak-pernik serta mendengarkan lagu-lagu bernuansa Natal. Nah, lagu mana yang sudah kamu dengar?

Baca Juga: 9 Idol KPop yang Rilis Lagu Bertema Natal dan Liburan di Desember 2022

Yenny Kang Photo Verified Writer Yenny Kang

Spicy food enthusiast

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dwi Rohmatusyarifah

Berita Terkini Lainnya