10 Aktor Thailand Ini Memikat Fans dengan Berbahasa Asing di Drama

Yuk, cek, ada aktor favoritmu gak?

Seorang pelakon mampu membuat warganet jatuh hati lewat aktingnya yang ciamik, baik dalam memainkan peran protagonis maupun antagonis. Karena dianggap berhasil menjiwai karakternya, pantas gak sedikit dari warganet yang terbawa suasana hingga tergila-gila dengan pesonanya.

Kesempatan langka, di bawah ini ada sederet aktor Thailand yang berhasil memukau warganet dengan fasih berbahasa asing di dramanya. Kira-kira siapa saja, ya? Simak artikel berikut, yuk!

1. Luke Ishikawa fasih berbahasa Jepang dan Inggris lewat peran sebagai Akitsuki Koji di Oh My Boss (2021). Ia asli blasteran kedua negara itu, lho

10 Aktor Thailand Ini Memikat Fans dengan Berbahasa Asing di DramaLuke Ishikawa dalam cuplikan Oh My Boss. (twitter.com/GMMTV)

2. Ryota Ohmi menggunakan bahasa Jepang di Oh My Boss (2021). Aktor asal Negeri Sakura ini juga lancar dalam berbahasa Thailand

10 Aktor Thailand Ini Memikat Fans dengan Berbahasa Asing di DramaRyota Ohmi dalam cuplikan Oh My Boss. (instagram.com/ryotamoisture)

3. Tokoh White yang diperankan Gun Atthaphan bikin penonton kagum berkat fasih berbahasa Rusia di Not Me (2021)

10 Aktor Thailand Ini Memikat Fans dengan Berbahasa Asing di DramaGun Atthaphan dalam cuplikan Not Me. (twitter.com/GMMTV)

4. Dikisahkan sempat menetap lama di Prancis di Enchanté (2022), Book Kasidet berhasil melafalkan kalimat-kalimat dengan bahasa tersebut

10 Aktor Thailand Ini Memikat Fans dengan Berbahasa Asing di DramaBook Kasidet dalam cuplikan Enchanté. (twitter.com/GMMTV)

5. Selain memiliki bakat akting dan nyanyi, NuNew Chawarin memamerkan kemampuan bahasa Inggrisnya di serial debutnya, Cutie Pie (2022)

10 Aktor Thailand Ini Memikat Fans dengan Berbahasa Asing di DramaNuNew Chawarin dalam cuplikan Cutie Pie. (instagram.com/new_cwr)

Baca Juga: 10 Pasangan Drama Thailand yang Nyatanya Punya Selisih Umur Jauh

6. Gak hanya di Cutie Pie (2022), Perth Nakhun juga melafalkan kefasihannya dalam berbahasa Inggris di KinnPorsche (2022)

10 Aktor Thailand Ini Memikat Fans dengan Berbahasa Asing di DramaPerth Nakhun dalam cuplikan Cutie Pie. (instagram.com/perth_ss)

7. Lewat episode perdana KinnPorsche (2022), penonton dibuat terkesima dengan Mile Phakphum yang berdialog menggunakan bahasa Inggris 

10 Aktor Thailand Ini Memikat Fans dengan Berbahasa Asing di DramaMile Phakphum dalam cuplikan KinnPorsche. (twitter.com/beoncloud_th)

8. Bible Wichapas memanjakan telinga warganet dengan aksen bahasa Inggris yang terdengar seksi di KinnPorsche (2022)

10 Aktor Thailand Ini Memikat Fans dengan Berbahasa Asing di DramaBible Wichapas dalam cuplikan KinnPorsche. (twitter.com/beoncloud_th)

9. Masih di serial yang sama, Peter Knight memamerkan kecakapan dalam bahasa Inggrisnya pada episode pamungkas

10 Aktor Thailand Ini Memikat Fans dengan Berbahasa Asing di DramaPeter Knight dalam cuplikan KinnPorsche. (twitter.com/beoncloud_th)

10. Yoon Phusanu menggunakan bahasa Korea dan Inggris di Unforgotten Night (2022) saat menjalin kerja sama dengan pebisnis Korea dan Australia

10 Aktor Thailand Ini Memikat Fans dengan Berbahasa Asing di DramaYoon Phusanu dalam cuplikan Unforgotten Night. (instagram.com/yoonpsn)

Para aktor Thailand tadi diharuskan untuk menggunakan bahasa asing karena tuntutan peran yang dilakoni. Mereka pun berusaha melafalkan bahasa asing dengan baik hingga akhirnya mendapat respons yang positif dari warganet. Bahkan, dialog mereka ada yang sampai bikin terngiang-ngiang, lho!

Baca Juga: 5 Drama Bromance Thailand dengan Tema Mafia, Suguhkan Aksi Pertarungan

Yeoli Choco Photo Verified Writer Yeoli Choco

No need to rush, just enjoy the process, and never give up!✌🏻

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya