Tayang November 2021, Berikut 7 Fakta Film House of Gucci

Film House of Gucci telah merilis trailer resminya

30 Juli 2021, Metro-Goldwyn-Mayer Studios bersama dengan Bron Creative dan Scott Free Productions resmi merilis trailer film House of Gucci. Secara garis besar, film House of Gucci akan bercerita tentang kisah salah satu keluarga pemiliki brand fashion terkenal asal Italia, Gucci.

Film House of Gucci ini tidak akan berfokus pada kisah Guccio Gucci, melainkan kisah dari cucunya yang bernama Maurizio Gucci yang diwarnai dengan skandal sampai pembunuhan. Tertarik untuk menonton?

1. Berdasarkan pada buku karangan Sara Gay Forden

https://www.youtube.com/embed/mRLIjfDLSXs

Melalui trailer secara resmi yang dirilis kemarin, ditunjukkan bahwa film House of Gucci ini didasarkan pada kisah nyata yang kemudian ditulis menjadi sebuah novel. Walaupun begitu, penulis dari novel yang secara lengkap berjudul The House of Gucci: A Sensational Story of Murder, Madness, Glamour, and Greed ini tidak berasal dari Italia, melainkan Amerika Serikat. Sementara naskah film ini ditulis oleh Sara Grey bersama dengan Roberto Bentivegna, seorang penulis naskah Inggris kelahiran Italia.

2. Lady Gaga dan Adam Driver sebagai tokoh utama

Tayang November 2021, Berikut 7 Fakta Film House of GucciLady Gaga sebagai Patrizia Reggiani dan Adam Driver sebagai Maurizio Gucci (Instagram.com/vogueitalia)

Salah satu hal yang menarik dari film ini adalah duet dari Adam Driver yang memerankan cucu pendiri Gucci, Maurizio Gucci dengan Lady Gaga yang memerankan Patrizia Reggiani, istri dari Maurizio.

Aktris yang pernah meraih penghargaan Oscar melalui lagu yang dinyanyikan dalam film A Star is Born ini memang memiliki keturunan Italia walaupun berkewarganegaraan Amerika Serikat. Sementara Adam Driver semakin populer setelah membintangi film Marriage Story bersama Scarlet Johansson dan Annette bersama dengan Marion Cotillard.

3. Diarahkan oleh sutradara penerima BAFTA Fellowship

https://www.youtube.com/embed/oMsSyLnYeTs

Film House of Gucci sebenarnya sudah dikabarkan akan dirilis sejak tahun 2019 dengan diarahkan oleh sutradara terkenal asal Inggris, Sir Ridley Scott. Kemudian pada tahun 2020, telah beredar beberapa cuplikan foto terkait syuting House of Gucci yang dilakukan oleh Lady Gaga, Adam Driver, dan Ridley Scott di Milan, Italia.

Sebelumnya, Sir Ridley Scott pernah mengarahkan beberapa film yang tidak kalah populer seperti Gladiator pada tahun 2000 dan The Martian pada tahun 2015. Bahkan pada tahun 2018, Sir Ridley Scott dianugerahi penghargaan tertinggi dari British Academy of Film and Television Arts yang dinamakan dengan BAFTA Fellowship.

Baca Juga: Bakal Rilis! 5 Fakta Film 'House of Gucci' yang Dibintangi Lady Gaga

4. Transformasi Jared Leto sebagai Paolo Gucci

Tayang November 2021, Berikut 7 Fakta Film House of GucciJared Leto sebagai Paolo Gucci (Instagram.com/jaredleto)

Setelah lama vakum dari dunia akting dan terakhir kali membintangi film Suicide Squad bersama Margot Robbie pada tahun 2016, Jared Leto akhirnya kembali melalui film House of Gucci. Aktor Amerika Serikat yang pernah meraih penghargaan Oscar sebagai Aktor Pendukung Terbaik pada tahun 2014 ini akan memerankan sosok Paolo Gucci dengan transformasi yang memukau.

Pada film House of Gucci, Jared Leto tampil dengan tubuh yang berisi dilengkapi dengan kumis epik ala 1990-an. Jared Leto juga tampil dengan mengenakan setelan lengkap dengan jas berwarna ungu yang mencoba menunjukkan selera fashion dari keluarga konglomerat Gucci.

5. Penampilan dari aktor legendaris, Al Pacino

Tayang November 2021, Berikut 7 Fakta Film House of GucciAl Pacino sebagai Aldo Gucci (Instagram.com/the.alpacino)

Selain menampilkan beberapa aktor terkenal mulai dari Adam Driver hingga Jared Leto, film House of Gucci ternyata berhasil menggaet salah satu tokoh legendaris dalam sinema Hollywood, Al Pacino. Partisipasi dari aktor kondang yang sudah berkarier dalam dunia film sejak tahun 1971 melalui film The Panic in Needle Park tersebut tentu saja menambah ketertarikan masyarakat.

Al Pacino sendiri merupakan aktor Amerika Serikat dengan keturunan Italia yang semakin populer setelah membintangi Micahel Carleone dalam film The Godfather yang diarahkan Francis Ford Coppola. Pada film House of Gucci, Al Pacino akan memerankan tokoh Aldo Gucci yang merupakan saudara dari tokoh utama sekaligus pewaris Gucci pada masanya, Maurizio Gucci.

6. Perpaduan cerita antara kekuasaan dan pembunuhan

https://www.youtube.com/embed/pGi3Bgn7U5U

Berdasarkan pada kisah nyata yang terjadi pada sekitar tahun 1995,  film House of Gucci akan menunjukkan kisah pembunuhan terhadap Maurizio Gucci yang dilakukan oleh mantan istrinya, Patrizia Reggiani.

Pembunuhan yang dilakukan melalui bantuan pembunuh bayaran tersebut sempat menjadi skandal terbesar yang harus ditanggung oleh keluarga Gucci ketika terkuak dua tahun kemudian. Selain itu, film ini akan menunjukkan kisah tentang perpaduan antara keluarga, mode, seks, dan kekuasaan yang dimiliki oleh keluarga Gucci.

7. Keluarga Gucci tidak memberikan respons yang baik

Tayang November 2021, Berikut 7 Fakta Film House of GucciPatricia Gucci ketika dipotret oleh Christophe von Hohenberg pada 1983 (expressdigest.com)

Meskipun mendapatkan berbagai respons baik dari penggemar film maupun tokoh-tokoh sinema Italia, film yang diproduseri oleh Amerika Serikat ini tetap menanggung kekecewaan dari keluarga Gucci. Bahkan sebelum ditayangkan secara keseluruhan pada November mendatang, film House of Gucci tidak menerima respons yang baik dari Patrizia Gucci, perwakilan dari keluarga Gucci.

Dilansir dari Harper's Bazaar, Patrizia menyampaikan bahwa film ini memiliki kesan untuk tidak menghargai privasi yang dimiliki oleh keluarga Gucci dan menjual identitas demi sebuah keuntungan. Patrizia juga menyampaikan bahwa upaya dialog yang pernah diajukan sebelumnya kepada istri Ridlet Scott melalui dirinya justru tidak pernah mendapat jawaban.

Meskipun begitu, belum ada kejelasan apakah film tersebut akan tayang di bioskop Indonesia. Selain itu, belum ada pemberitahuan secara lebih lanjut apakah film tersebut juga ditayangkan melalui layangan streaming seperti Netflix atau HBO.

Baca Juga: Keren, Gucci Tampilkan Fashion ala Hijab di Milan Fashion Week 2018

R.P. Yulia Photo Writer R.P. Yulia

Seorang perempuan yang gemar bercerita tentang perempuan namun selalu menghormati laki-laki.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya