10 Fakta Sayuri, Ibu Tunggal Pertama di Acara The Return of Superman

Berani menjadi ibu tanpa komitmen pernikahan #IDNTimesHype

Kali ini ada yang berbeda dari konsep acara The Return of Superman, karena biasanya fokus acara akan diisi oleh para ayah yang menjalani kehidupan sehari-hari mereka bersama anak tanpa bantuan dan kehadiran ibu selama 48 jam, namun yang menjadi superman kali ini adalah seorang selebriti wanita bernama Sayuri yang baru saja menjadi ibu sekaligus ayah bagi anaknya.

Sebelum menonton episode terbaru The Return or Superman, ada baiknya berkenalan dengan sosok Sayuri lewat 10 fakta tentang dirinya berikut ini:

1. Berkebangsaan Jepang dan menjadi selebriti di Korea Selatan

10 Fakta Sayuri, Ibu Tunggal Pertama di Acara The Return of SupermanSayuri menjadi ibu tunggal pertama di The Return of Superman. (instagram.com/sayuriakon13)

Sayuri Fujita adalah seorang selebriti berkebangsaan Jepang yang lahir pada 13 Oktober 1979, Ia memulai kariernya di Korea Selatan pada tahun 2007 setelah tampil di Global Talk Show. Dirinya juga pernah membintangi program televisi populer seperti Knowing Brother dan Real Men. Untuk penggemar idol KPop mungkin pernah menjumpainya ketika menjadi pembawa acara untuk iKon's Idol School Trip.

2. Sangat dekat dengan orang tua meski hidup berjauhan

10 Fakta Sayuri, Ibu Tunggal Pertama di Acara The Return of SupermanSayuri memiliki hubungan yang dekat dengan orang tuanya. (instagram.com/sayuriakon13)

Walaupun terbatas jarak antara Korea Selatan dan Jepang, bukan berarti hubungan Sayuri dan orang tuanya juga jauh, kerap kali Sayuri mengunjungi orang tuanya di Jepang, dan tidak jarang orang tua Sayuri yang melakukan perjalanan dari Jepang ke Korea Selatan untuk mengunjunginya. Dalam vlog yang diunggahnya melalui saluran YouTube Sayuri TV, setelah melahirkan anaknya di Jepang, Sayuri kembali ke Korea Selatan ditemani oleh ibunya dan tinggal bersama sampai beberapa minggu.

3. Memiliki kepribadian yang tidak jaim dan periang

10 Fakta Sayuri, Ibu Tunggal Pertama di Acara The Return of SupermanSayuri sering berpose tidak jaim dan berkepribadian ceria. (instagram.com/sayuriakon13)

Dalam akun Instagramnya, selain berbagi bagaimana dirinya gemar berolahraga, Sayuri juga sering mengunggah momen ketika dirinya bersenang-senang dengan berbagai pose juga memakai kostum unik karena dirinya suka berekspresi untuk menghibur orang lain dan menjadi berbeda. Mungkin karena inilah dirinya menjadi pembawa acara yang menyenangkan di berbagai variety show di Korea Selatan.

4. Menyukai anak-anak dan sangat ingin menjadi ibu

10 Fakta Sayuri, Ibu Tunggal Pertama di Acara The Return of SupermanSayuri sedang menggendong anak temannya. (instagram.com/sayuriakon13)

Sayuri sangat menyukai anak-anak, dirinya sering terlihat bermain bersama anak dari temannya, bahkan Ia bersedia menjaga anak yang dititipkan seorang teman kepadanya ketika ada keperluan mendesak. Terlihat beberapa kali Sayuri mengunggah foto kebersamaannya bersama anak-anak di akun Instagram pribadi miliknya ketika menggendong sampai memberikan susu.

5. Memutuskan untuk menjadi ibu tanpa memiliki pasangan dan status pernikahan

10 Fakta Sayuri, Ibu Tunggal Pertama di Acara The Return of SupermanSayuri ketika mengandung putranya, Zen. (instagram.com/sayuriakon13)

Melalui akun Instagramnya pada hari Senin, 16 November 2020 lalu, Sayuri mengunggah pemberitahuan kepada publik bahwa dirinya telah menjadi ibu tunggal pada 4 November 2020 dengan kelahiran putranya dan keputusannya bukanlah sesuatu yang memalukan. Publik sontak terkejut mendengar kabar tersebut mengingat tidak ada kabar pernikahan maupun kehamilan darinya.

Kemudian melalui acara Problem Child in House yang disiarkan pada tanggal 8 April 2021, Sayuri menceritakan keputusannya memiliki anak meski tanpa pasangan terbentuk setelah menyadari bahwa keinginannya untuk menjadi ibu bisa saja tidak pernah terjadi lantaran lelaki yang menjalin hubungan cinta dengannya tidak memiliki ketertarikan untuk menikah di masa depan. Meski awalnya Sayuri bersedia untuk bertahan menjalani hubungan yang tidak pasti tersebut, muncul kekhawatiran soal pacarnya yang bisa saja meninggalkan dirinya dan menikah dengan seseorang yang lebih muda, hal itu berarti Sayuri tidak akan memiliki pernikahan dan khususnya seorang anak seperti yang dia harapkan.

Baca Juga: 10 Potret Super Lucu Élyséen, Adik Naeun di 'The Return of Superman'

6. Menghadapi kemungkinan kecil untuk hamil meski dengan cara alami bersama pasangan

10 Fakta Sayuri, Ibu Tunggal Pertama di Acara The Return of SupermanSayuri sedang menggendong Zen yang berusia 2 bulan. (instagram.com/sayuriakon13)

Keputusannya untuk segera menjadi ibu juga didasari karena kondisi rahimnya yang tidak baik. Sebelum memutuskan untuk menjadi ibu tunggal, Sayuri mengalami menstruasi yang tidak teratur, dan setelah berkunjung ke dokter kandungan, Ia diberi tahu bahwa kondisi rahimnya seperti rahim wanita berusia 48 tahun, dan dengan kondisi seperti itu, akan sulit bagi Sayuri untuk hamil secara normal serta kemungkinan bayinya terlahir dengan selamat pun kecil.

Dokternya mengungkapkan kondisi Sayuri yang seperti ini juga akan semakin buruk dari waktu ke waktu dan jika terlambat maka Ia tidak akan pernah menjadi ibu, sehingga membuat Sayuri tidak ingin membuang waktu lebih banyak, namun juga tidak ingin memaksakan seseorang untuk menjalin komitmen dengannya hanya untuk mempunyai bayi. 

7. Menerima donor sperma dan menjalani program bayi tabung di Jepang agar bisa hamil

10 Fakta Sayuri, Ibu Tunggal Pertama di Acara The Return of SupermanSayuri dengan bangga menunjukkan kehamilannya. (instagram.com/sayuriakon13)

Sayuri kemudian mengambil jalan tengah dengan tetap mengusahakan kehamilan tanpa berkomitmen dengan siapa pun, dan hal ini bisa diwujudkan melalui donor sperma dengan prosedur bayi tabung. Hanya saja peraturan yang berlaku di Korea Selatan tidak memperbolehkan wanita yang belum menikah untuk melakukan prosedur tersebut, sehingga Ia harus terbang ke Jepang untuk mengekstrak sel telurnya dan menerima sel sperma dari bank sperma.

Melalui video yang diunggah pada 25 Desember 2020 di channel YouTube-nya bernama Sayuri TV, Ia menjelaskan bahwa kriteria yang dilihat dari sperma yang diterimanya adalah berasal dari pria sehat dan bukan perokok dengan EQ yang tinggi, hal itu dikarenakan dirinya menginginkan seorang anak yang memiliki empati dan kepekaan terhadap sesama. Sayuri tidak peduli mengenai tingkat IQ atau apakah pendonor merupakan orang yang cerdas, karena dirinya melihat kualitas seseorang tersebut dari hatinya. 

8. Mengalami masalah kesehatan serius di tengah masa kehamilan dan melahirkan

10 Fakta Sayuri, Ibu Tunggal Pertama di Acara The Return of SupermanSayuri bahagia memiliki Zen meski harus melalui proses yang menyakitkan. (instagram.com/sayuriakon13)

Selain menerima kritikan pedas atas berita partisipasinya dalam acara The Return of Superman karena memiliki anak dari hasil donor sperma tanpa status pernikahan, Sayuri juga mengalami masalah dalam kehamilan dan proses melahirkan karena usianya yang sudah menginjak 40 tahun ketika mengandung. Sayuri mengalami preeklamsia yang termasuk dalam kondisi berbahaya karena dapat menimbulkan komplikasi, sehingga dirinya harus melahirkan lebih awal dan kehilangan satu liter darah ketika proses melahirkan.

Dalam video yang diunggah di saluran YouTubenya pada tanggal 25 Desember 2020, Sayuri mengungkapkan bahwa dirinya hampir pingsan setelah melahirkan dan melihat cahaya berwarna merah, biru, dan hijau. Hal ini tidak hanya membuat dirinya makin merasakan ketakukan, tapi juga dokter yang menanganinya dalam proses persalinan.

9. Dikaruniai seorang putra bernama Zen

10 Fakta Sayuri, Ibu Tunggal Pertama di Acara The Return of SupermanZen sedang berpose dengan baju pilihan Sayuri. (instagram.com/sayuriakon13)

Zen lahir ke dunia pada 4 November 2020 dengan berat 3,2 kg, Sayuri menamai putranya Zen yang berarti 'segalanya bagiku' karena Zen adalah segalanya bagi Sayuri. Meski sulit melakukan tugas dan tanggung jawabnya sebagai ibu tunggal, Sayuri mengaku sangat bahagia bisa menghabiskan waktunya dan kelelahan karena anaknya sendiri. 

10. Selain menjadi ibu bagi Zen, Sayuri memiliki tanggung jawab seorang ibu juga untuk kedua anjingnya

10 Fakta Sayuri, Ibu Tunggal Pertama di Acara The Return of SupermanSayuri sedang bersama kedua anjing miliknya. (instagram.com/sayuriakon13)

Sebelum Zen lahir, Sayuri melimpahkan kasih sayangnya pada kedua anjing yang menemani dirinya ketika senang maupun sedih. Kedua anjing tersebut diberi nama Saran dan Oriko, Sayuri sering membagikan foto dan video lucu dari Saran dan Oriko, bahkan update mengenai kondisi mereka untuk penggemarnya di akun Instagram pribadinya.

Itulah 10 fakta dari Sayuri, si mama baru yang jadi superman untuk Zen. Meski telah menerima banyak kesulitan untuk sampai pada posisinya saat ini, Sayuri tetap buat kagum baik sebagai selebriti maupun sebagai ibu, ya?.

Baca Juga: 10 Potret Bentley 'The Return of Superman' yang Bak Model Cilik

Margadina Zidkia Photo Writer Margadina Zidkia

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya