5 Arti Idiom Lagu Taylor Swift di Album Fearless (Taylor's Version)

Tahu 'sweep off (one's) feet'? #IDNTimesHype

Setelah merilis single promo "Mr. Perfectly Fine", Taylor Swift akhirnya melepas lagi album lamanya yang direkam ulang pada 9 April 2021. Kini, albumnya itu bertajuk Fearless (Taylor's Version) yang berisi enam lagu baru tambahan.

Berbeda dari albumnya dahulu yang identik dengan suara khas remaja. Di album ini, Taylor kembali bawakan lagu dengan suara yang lebih matang dan dewasa. Selain itu, banyak idiom yang bisa dipelajari dari lagu-lagunya itu, lho. Yuk, simak pembahasannya berikut! 

1. The last straw

https://www.youtube.com/embed/DNaSlUYIXBg

You don't have to call anymore

won't pick up the phone

This is the last straw

Don't wanna hurt anymore

And you can tell me that you're sorry

But I don't believe you, baby, like I did before

You're not sorry

Jika diartikan per kata, the last straw berarti 'sedotan terakhir' atau 'jerami terakhir'. Namun, ternyata, makna the last straw sebenarnya adalah toleransi terakhir. 

Maksudnya begini, kalau kalian sering menoleransi sikap orang lain yang menyakitkan. Lalu, kalian menyerah diperlakukan seperti itu terus. Nah, dalam situasi itu bisa gunakan idiom the last straw. Perhatikan contohnya berikut ini. 

The last straw in their relationship was when he physically abused her. She walked out after that.

2. Out of line

https://www.youtube.com/embed/RcGowZ26sE0

Was I out of line?

Did I say something way too honest, made you run and hide

Like a scared little boy?

'Keluar garis' mungkin itulah yang kalian maknai dari kata-kata out of line. Namun, makna yang lebih cocok adalah kelewatan batas atau berlebihan. Misalnya, ada seseorang yang keterlaluan dalam melakukan suatu hal. Nah, gunakan saja idiom ini untuk mengungkapkannya. Contohnya: 

Not in agreement or accordance with generally accepted or established limits. That price seems way out of line with other repairmen I've dealt with.

Baca Juga: 5 Arti Idiom Bahasa Inggris dari Lagu Taylor Swift di Album 'folklore'

3. Put (one's) hand in (one's) pocket

https://www.youtube.com/embed/XKaMUm7YwZc

The best and worst day of June

Was the one that I met you

With your hands in your pockets

Dengan tambahan kata put pada kata-kata (one's) hand in (one's) pocket memiliki arti beramal. Ingat ya, bukan diartikan per kata yang jadinya berarti mengambil tangan di saku seseorang. Nah, supaya lebih paham, kalian bisa perhatikan contoh kalimatnya ini. 

Even though he didn't have much to his name, John was always willing to put his hand in his pocket for people in the community who needed help.

4. Sweep off (one's) feet

https://www.youtube.com/embed/9-rKvhsjwKU

That I'm not a princess, this ain't a fairytale

I'm not the one you'll sweep off her feet, lead her up the stairwell

This ain't Hollywood, this is a small town

I was a dreamer before you went and let me down

Now it's too late for you and your white horse

To come around

Kalau idiom sweep off (one's) feet diartikan per kata maknanya adalah menyapu kaki. Jelas sekali makna itu tidak nyambung dengan konteks yang ingin diungkapkan. 

Ternyata, idiom tersebut memiliki makna lain, yaitu, memperlakukan seseorang dengan romantis. Contohnya seperti pada dialog di bawah ini. 

A: "Is Stacy still gushing about her new boyfriend?"

B: "Yeah, he must have really swept her off her feet."

5. The back of (one's) hand

https://www.youtube.com/embed/qsUK-BG5OQQ

And we know it's never simple, never easy

Never a clean break, no one here to save me

You're the only thing I know like the back of my hand

Idiom the back of (one's) hand memiliki arti ganda. Yang pertama bisa bermakna sebuah penolakan. Kedua bermakna pengetahuan yang sangat diketahui oleh seseorang terhadap sesuatu. Contoh masing-masing makna itu bisa dipahami dari kedua kalimat berikut. 

1. I give the back of my hand to anyone who says I'm not a good parent.

2. I've read this book so many times, I know it like the back of my hand.

 

Nah, dari kelima idiom dalam lagu Taylor Swift di atas jangan lupa dipraktikkan, ya. Karena, selain menikmati lagunya, kalian juga bisa belajar bahasa Inggris gratis, kan? 

Baca Juga: 5 Arti Idiom dari Lagu Taylor Swift di Album 'evermore'

Alya Rekha Anjani Photo Verified Writer Alya Rekha Anjani

I scream so loud, but, no one heard a THING. So, I decided to write. Akun IG: antologikata_id

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya