7 Alasan Logis Kenapa Orang Bisa Jadi Materialistis 

Ada gitu alasan logisnya orang matre?

Siapa sih yang nggak butuh uang? Setiap orang pasti perlu uang untuk bisa bertahan hidup. Buat beli makanan, pakaian, tempat tinggal dan kebutuhan lainnya. Ya, intinya uang itu penting! 

Bahkan saking pentingnya, tak jarang orang jadi gila harta. Mereka tak lagi menjadikan uang sebagai pemenuh kebutuhan semata. Melainkan untuk pemuas hawa nafsu dan menuruti ketamakan yang nggak pernah ada ujungnya! Sungguh miris. Tapi itulah faktanya! 

Nah, berikut ini sederet alasan paling logis yang kenapa manusia bisa jadi matre alias mata duitan. Yuk simak! 

1. Memiliki paradigma bahwa uang lebih dari segalanya. Padahal uang nggak di bawa mati, loh!

7 Alasan Logis Kenapa Orang Bisa Jadi Materialistis Ilustrasi orang mengejar kekayaan (steemit.com)

Orang-orang yang punya sifat materialistik biasanya memegang paradigma bahwa uang itu segalanya dan lebih dari apapun! Mereka bekerja bukan sekadar tuk jadi sukses, tapi emang udah terobsesi sama uang. Bisa dikatakan mereka ini telah dibutakan oleh harta.

Tentu pemikiran yang kayak begini nggak baik! Tidak salah kalau manusia punya mimpi jadi kaya, tapi jangan sampai gila harta. Faktanya, uang nggak bisa dibawa mati! Jadi ya jangan terlalu mengagung-agungkan harta!

2. Berpikir jika uang adalah kunci kebahagiaan

7 Alasan Logis Kenapa Orang Bisa Jadi Materialistis Ilustrasi orang mengejar kekayaan (luxeradio.ma)

Siapa sih yang nggak senang bila punya uang banyak? Bisa belanja macam-macam, traveling sesuka hati, terus manjain diri ke salon. Betapa nikmatnya! 

Ya, uang itu emang dibutuhkan. Namun bukan berarti uang mampu membeli kebahagiaan. Money cann't buy happiness!  Percuma punya uang bermiliar-miliar tapi jomblo seumur hidup, ngenes kan? Atau punya harta tapi sakit-sakitan, ya nggak ada guna juga! Lebih baik hidup sederhana tapi sehat dan dikelilingi oleh orang tercinta. Itu jauh membahagiakan! 

3. Sifat dasar manusia emang nggak pernah puas. Selalu ingin lebih dan lebih!

7 Alasan Logis Kenapa Orang Bisa Jadi Materialistis Ilustrasi orang mengejar kekayaan (pexels.com/Burst)

Alasan selanjutnya kenapa manusia itu bisa jadi materialistik, ya karena sifat dasarnya yang memang cenderung tamak. Selalu ngerasa kurang dan nggak pernah puas! Tentu sifat kayak gitu nggak baik. Sama aja dengan kufur nikmat.

Sebenarnya sih, boleh-boleh aja punya mimpi tinggi, misalnya ingin jadi orang kaya. Tapi jangan sampai lupa daratan. Syukuri rezeki dan cobalah untuk berbagi. Hidup akan selalu terasa kurang bila kita tak pernah bersyukur. 

Baca Juga: Bro Biar Gak Salah Memilih, Ini 5 Beda Cewek Matre vs Realisitis!

4. Pengaruh pergaulan hedonis yang menciptakan gaya hidup glamour

7 Alasan Logis Kenapa Orang Bisa Jadi Materialistis Ilustrasi orang belanja (boundless.co.uk)

Nggak bisa dipungkiri bahwa pola pergaulan juga dapat memberikan pengaruh signifikan terhadap kehidupan individu. Misalnya aja, mereka yang terbiasa bergaul dengan orang-orang yang hedonis, tentu mereka itu bakal jadi pribadi yang materialistik. Mereka rela ngelakuin apapun untuk memenuhi gaya hidupnya yang glamour. . 

5. Berpikir matre adalah perilaku realistis. Padahal matre itu sama kayak serakah!

7 Alasan Logis Kenapa Orang Bisa Jadi Materialistis Cuplikan KDrama What's Wrong With Secretary Kim (dok. tvN/What's Wrong With Secretary Kim)

Tak sedikit orang yang mencoba nyari pembenaran dengan mengatakan bahwa matre adalah sifat realistis. "Wajar dong matre, kan hidup butuh uang!" Hmm, gini ya, memang benar hidup itu perlu uang. Tapi nggak usah jadi matre juga! Carilah uang sewajarnya dengan cara halal, toh rejeki nggak kemana!

Sifat matre sama aja kayak serakah! Mereka yang mata duitan berusaha mengumpulkan uang tanpa pernah puas. Nggak peduli haram, nggak peduli ngerugiin orang lain. Yang penting uang! Lalu, apa itu disebut wajar?

6. Terlalu dimanja! Kebiasaan hidup enak dari kecil membuat seseorang takut hidup susah

7 Alasan Logis Kenapa Orang Bisa Jadi Materialistis Ilustrasi anak memegang uang (utaunhp.info)

Berikutnya, alasan kenapa ada orang yang tergila-gila sama harta, mungkin karena orang itu udah terbiasa dimanja dan hidup enak dari kecil. Semua serba tercukupi tanpa mereka harus susah payah bekerja.

Tentu kebiasaan macam ini membuat seseorang jadi takut hidup susah. Mereka udah terbiasa berperilaku hidup konsumtif, jadi ya sulit diajak berhemat. Tahunya cuma ngabisin uang. Oleh karena itu, mereka cenderung jadi matre. 

7. Sifat materialistik juga tanda dari lemahnya iman! Mereka dibutakan harta akibat terjerat hawa nafsunya sendiri

7 Alasan Logis Kenapa Orang Bisa Jadi Materialistis Ilustrasi perempuan memeluk uang (thespiritualindian.com)

Dari banyaknya alasan di atas, penyebab paling pasti dari sifat materialistik yakni karena lemahnya iman. Jadi, ketika iman turun maka orang akan mudah tenggelam ke dalam kenikmatan duniawi. Mereka sibuk mengurusi harta benda, sibuk kerja, sibuk mengejar tahta seolah-olah dunia ini abadi. Sifat serakah itu muncul karena mereka nggak mampu mengendalikan hawa nafsunya, sebab mereka jauh dari Tuhan.

Kesimpulannya guys, janganlah kalian jadi orang matre. Tidak selamanya uang membawa kebahagiaan. Terkadang uang juga bisa jadi sumber malapetaka. 

Baca Juga: Benarkah Cewek Itu Matre? Kenali Ciri-cirinya di Sini

niya sym Photo Verified Writer niya sym

Pengembara di bumi

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya