Sebel Kan Pokemon Go Maintenance Terus? Gunakan Cara Ini Untuk Mengakalinya

Lagi mau 'berburu', terus maintenance itu rasanya.....

Meledaknya antusiasme pemain Pokemon Go membuat game ini menjadi yang terlaris dalam waktu singkat. Dengan partisipasi ramai sedunia seperti itu, tidak heran jika server Pokemon Go sering mengalami down atau maintenance. Buat kamu yang merasa sebal dengan itu, gunakan cara ini untuk menyiasatinya.

1. Sebisa mungkin hindari main di jam makan siang.

Sebel Kan Pokemon Go Maintenance Terus? Gunakan Cara Ini Untuk Mengakalinyaspexe.org

Jika memang tidak terpaksa karena kebetulan ada lure atau bertemu Pokemon langka, hindari memainkan Pokemon Go di saat jam makan siang. Riset menunjukkan bahwa menumpuknya pemain di istirahat makan siang di negara manapun sering membuat server down.

2. Utamakan menggunakan wi-fi daripada paket data.

Sebel Kan Pokemon Go Maintenance Terus? Gunakan Cara Ini Untuk Mengakalinyathenextweb.com

Walau paket data saat ini sudah tersedia 4G, wi-fi masih lebih akurat dalam mengidentifikasi lokasi karena Pokemon Go membutuhkan deteksi lokasi yang tepat selain koneksi data yang baik. Jika memang sudah terpaksa, barulah menggunakan paket data.

3. Tahu kapan saatnya harus menutup paksa aplikasinya.

Sebel Kan Pokemon Go Maintenance Terus? Gunakan Cara Ini Untuk Mengakalinyamobipicker.com

Dua layar loading di awal game bisa berjalan cukup lama jika server sedang tidak baik atau koneksi bermasalah. Umumnya dua layar ini berproses kurang dari satu menit, jika lebih dari itu maka sudah menjadi pertanda bahwa kamu perlu menutup atau me-restart ulang aplikasinya sebelum terlambat. Ingat, jika kamu sudah masuk layar maintenance, keluarnya bakal lama lho.

Baca Juga: 7 Mitos Tentang Kecanduan Gadget Ini Akhirnya Terbantahkan Karena Pokemon Go!

4. Kenali kemunculan ikon loading.

Sebel Kan Pokemon Go Maintenance Terus? Gunakan Cara Ini Untuk Mengakalinyaimore.com

Pokeball berputar yang nampak di pojok kiri atas layar itu biasanya menunjukkan loading. Tapi kamu perlu hati-hati jika tanda tersebut terlalu sering muncul, karena itu menjadi tanda bahwa server akan down atau koneksi data menjadi sangat tidak baik.

5. Sesekali hapus data cache dan login ulang.

Sebel Kan Pokemon Go Maintenance Terus? Gunakan Cara Ini Untuk Mengakalinyacore0.staticworld.net

Menghapus data cache Pokemon Go di gadget-mu tidak akan menghapus data akunmu. Jadi data game-mu pasti aman dan kamu tidak perlu mengulang dari level satu. Secara berkala, kegiatan ini perlu kamu lakukan. Hal ini dapat memperlancar kamu dalam bermain Pokemon Go.

6. Pastikan data akunmu tersimpan dengan baik setelah server down.

Sebel Kan Pokemon Go Maintenance Terus? Gunakan Cara Ini Untuk Mengakalinyaandroidcentral.com

Jika kondisi server sudah baik dan Pokemon Go dapat dimainkan dengan lancar lagi, segera periksa Journal yang dapat kamu akses dengan menekan akun pemain di kiri bawah layar. Journal tersebut memberi tahu kamu apa saja yang sudah kamu lakukan, jadi kamu dapat memastikan bahwa data aktivitas terakhir yang kamu lakukan telah tersimpan.

7. Terakhir, miliki gadget cadangan untuk memainkannya.

Sebel Kan Pokemon Go Maintenance Terus? Gunakan Cara Ini Untuk Mengakalinyamojok.co

Kalau kamu memang niat banget dan mendedikasikan dirimu untuk Pokemon Go, tidak ada salahnya memiliki gadget cadangan. Beberapa kasus server down sudah membuktikan bahwa tidak semua orang mengalaminya secara bersamaan. Terkadang ada beberapa gadget yang masih dapat memainkan Pokemon Go dengan lancar ketika server dikabarkan down. Tidak harus beli, pinjam juga bisa.

Jika terkadang server Pokemon Go menjadi down, itu pertanda bahwa kamu perlu istirahat sejenak dari dunia Pokemon dan kembali mengejar sesuatu dalam kenyataan. Selagi server down, isi waktumu dengan hal-hal menyenangkan bersama orang-orang terdekat ya!

Baca Juga: Kamu Mau Eevee Berevolusi Sesuai yang Kamu Inginkan? Ini Trik Rahasianya!

Topik:

Berita Terkini Lainnya