5 Hal Ini Telah Menjadi Kebiasaan Ketika Hari Raya Idulfitri Tiba!

Kamu pasti pernah ngalamin?

Hari raya idulfitri atau lebaran adalah hari di mana orang-orang yang beragama muslim telah selesai menunaikan ibadah puasa.

Idulfitri biasanya dijadikan momen untuk saling berkunjung sanak saudara, tetangga untuk saling bermaaf-maafan satu sama yang lain. Nah, berikut inj 5 hal yang tak terlepas dan telah menjadi kebiasaan ketika hari raya idulfitri tiba. Yuk simak di bawah ini.

1. Mudik

5 Hal Ini Telah Menjadi Kebiasaan Ketika Hari Raya Idulfitri Tiba!IDN Times / Arief Ashari

Momen Lebaran menjadi saat yang paling tepat untuk berkumpul kembali bersama keluarga. Kebanyakan orang akan lebih memilih berjalan jauh untuk berkumpul bersama keluarga besar dari pada menetap di rumah. Bagi kamu yang sedang mengadu nasib di ibu kota, pastinya mudik jadi salah satu hal yang wajib dilakukan. Arus mudik juga memberi dampak pada penjualan tiket transportasi yang biasanya membuat harga melambung.

2. Kue kering

5 Hal Ini Telah Menjadi Kebiasaan Ketika Hari Raya Idulfitri Tiba!instagram.com/lina.tjoandra

Kue kering sudah menjadi tradisi di tiap rumah ketika lebaran tiba. Aneka kue kering seperti nastar, kastengel, putri salju, adalah beberapa yang sering ditemui menjelang Lebaran. Kue kering juga bisa dijadikan parsel atau menjadi persediaan di rumah untuk menjamu tamu yang bersilaturahmi. Produsen kue kering pastinya menerima banyak pesanan menjelang Lebaran tiba.

Baca Juga: Mudik Naik Skutik, Jangan Lupa Cek 4 Hal Ini di Kampung Halaman

3. Mendapatkan THR

5 Hal Ini Telah Menjadi Kebiasaan Ketika Hari Raya Idulfitri Tiba!shop.withaspin.com

Tunjangan Hari Raya atau yang biasa disingkat (THR) sudah menjadi salah satu hal yang paling dinanti-nanti oleh masyarakat yang merayakan Lebaran. Banyak perusahaan juga memberikan THR untuk para karyawannya yang merayakan Lebaran. Mendapat uang ekstra dianggap sebagai rezeki yang digunakan untuk kembali berbagi ke sesama. Ada juga yang memanfaatkannya untuk ongkos mudik, berbelanja, dan lainnya.

4. Belanja baju baru

5 Hal Ini Telah Menjadi Kebiasaan Ketika Hari Raya Idulfitri Tiba!instagram.com/elegantecollection

Salah satu kebiasaan masyarakat ketika lebaran tiba adalah membeli baju baru untuk menyambut lebaran. Baju baru akan menjadi simbol bulan suci pada hari raya. Akan banyak promo yang menarik seperti diskon besar-besaran biasanya hadir di berbagai pusat perbelanjaan. Sehingga jangan heran ketika pusat perbelanjaan akan lebih banyak orang 2 kali lipat ketika lebaran dari pada hari biasanya.

5. Banyaknya penjual ketupat yang dijumpai

5 Hal Ini Telah Menjadi Kebiasaan Ketika Hari Raya Idulfitri Tiba!instagram.com/oren_goldfish

Ketupat juga telah menjadi salah satu ikon yang gak pernah ketinggalan saat lebaran tiba. Akan ada banyak sekali penjual ketupat di sepanjang jalan ketika lebaran tiba. Ada yang menjual kulit ketupatnya saja, ada juga yang sudah matang. Tidak sedikit juga ada penjual ketupat dadakan yang memanfaatkan momen Lebaran untuk mendapatkan keuntungan .

Nah, itulah 5 hal yang telah menjadi kebiasaan ketika hari raya idulfitri tiba. Kamu pasti sering mengalami hal-hal di atas dalam keluargamu atau orang sekitar ketika hari raya idulfitri atau lebaran tiba. Jangan lupa saling memaafkan agar rezekimu bertambah.

Baca Juga: [LINIMASA] Arus Mudik Lebaran 2019, Ini Fakta dan Datanya

Ekaristik Bana Photo Verified Writer Ekaristik Bana

FLC 2K17 Chemistry FST Undana

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya