Comscore Tracker

Kalau Berani, Dengarkan 10 Rekaman Panggilan 911 Ini Sampai Akhir!

Duh merinding...

Panggilan darurat saat keadaan berbahaya memang menjadi salah satu fasilitas yang disediakan pemerintah Amerika Serikat agar dapat mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan, seperti kematian. Namun, keadaan darurat tidak akan diketahui kapan akan terjadi, bisa saja ketika seseorang sudah berada di 'ujung tanduk'.

Berikut IDNtimes merangkum 10 rekaman panggilan darurat kepada 911 jelang akhir hidup mereka.

1. Kasus Pembunuhan Mantan Istri Oleh O. J. Simpson

Kalau Berani, Dengarkan 10 Rekaman Panggilan 911 Ini Sampai Akhir!Sumber Gambar: abcnews.go.com

Orenthal James Simpson membunuh mantan istrinya, Nicole Brown Simpson pada 1994 di rumahnya. Simpson merupakan mantan pemain American Football  sekaligus aktor pada masanya. Dirinya memang dikenal memiliki masalah emosi, Simpson juga diakui sering menganiaya istrinya sebelum pembunuhan itu. Terdengar dari rekaman tersebut, Nicole menghubungi 911 untuk meminta tolong saat mantan suaminya itu memaksa masuk ke rumahnya dan diakhiri dengan Simpson yang berhasil mendobrak pintu rumahnya dan mulai berteriak.

 

2. Simpanse Pembunuh

Kalau Berani, Dengarkan 10 Rekaman Panggilan 911 Ini Sampai Akhir!Sumber Gambar: carnivoraforum.com

Suatu malam di tahun 2009 akan menjadi malam yang tak terlupakan bagi Sandra Herold. Bagaimana tidak, malam itu temannya, Charla Nash secara mengenaskan dibunuh oleh Simpanse yang mengamuk di tempat penampungannya di Stamford, Connecticut. Dalam rekaman suara terdengar suara ketakutan Sandra, selain itu terdengar suara Simpanse yang mengamuk itu. Kemudian, Sandra mulai histeris ketika Simpanse itu melukai dan perlahan membunuh temannya itu.

 

3. Seorang Ayah Membunuh Keluarga

Kalau Berani, Dengarkan 10 Rekaman Panggilan 911 Ini Sampai Akhir!Sumber Gambar: norvillerogers.com

William Parente seorang kuasa hukum dalam bidang properti, sekaligus seorang kepala keluarga membunuh istri dan kedua putrinya di kamar hotel Sheraton di Towson, Maryland, 2009 silam. 911 dihubungi oleh pihak management hotel setelah menemukan tubuh tamunya di kamar hotel keluarga Parente itu. 

 

4. Rem 'Blong'

Kalau Berani, Dengarkan 10 Rekaman Panggilan 911 Ini Sampai Akhir!Sumber Gambar: fayettecountyrecord.com

Seorang anggota polisi bernama Mark Saylor bersama keluarganya sedang bepergian dengan mobil sewaan mereka. Namun, tanpa disangka, mobil yang mereka tumpangi itu ternyata memiliki masalah pada remnya. Dalam rekaman terdengar Mark yang berada dalam mobil tersebut dan mengaku tak bisa menghentikan mobil karena rem 'blong'. Rekaman tersebut juga memperdengarkan detik-detik jelang kecelakaan tersebut.

 

5. Pemuda 22 Tahun Membunuh 8 Anggota Keluarga

Kalau Berani, Dengarkan 10 Rekaman Panggilan 911 Ini Sampai Akhir!Sumber Gambar: let-the-right-one-in.com

Pada 2009 silam, di New Hope Mobile HomePark in Glynn County, Georgia, Amerika Serikat, seorang pemuda 22 tahun, Guy Heinze Jr. mengaku menemukan delapan anggota keluarganya tergeletak dalam rumahnya. Pengakuan tersebut diutarakan kepada tetangganya yang akhirnya menghubungi 911. Dalam rekaman tersebut sang tetangga menjelaskan apa yang diutarakan Guy, terdengar pula pemuda itu sempat berbicara dengan petugas 911. Namun, beberapa hari setelah kejadian, Guy menjadi tersangka atas pembunuhan massal terburuk se-Georgia itu.

 

6. Pembunuhan Dua Saudara

Kalau Berani, Dengarkan 10 Rekaman Panggilan 911 Ini Sampai Akhir!Sumber Gambar: kiss100.co.ke

Sarah dan Amina Said ditemukan tak bernyawa di sebuah hotel di Irving, Texas. Namun, beberapa jam sebelum temuan itu, seseorang menelpon 911 dan mengaku sedang dalam keadaan sekarat, orang tersebut adalah Sarah Said. Dalam rekaman terdengar Sarah yang meringis meminta bantuan dan mengaku telah ditembak oleh sang ayah, Yaser Abdul dalam mobil taksinya.

 

7. Panggilan Darurat Michael Jackson

Kalau Berani, Dengarkan 10 Rekaman Panggilan 911 Ini Sampai Akhir!Sumber Gambar: timeofgist.com

Pada Juni 2009, seorang pria menghubungi 911 dan mengaku terdapat pria usia 50 tahun dalam keadaan kritis dan tak sadarkan diri. Dalam rekaman suara terdengar pria tersebut panik setelah pria yang bersamanya mulai tak sadarkan diri, sampai akhirnya menghembuskan napas terakhir. Memang sang penelepon tak menyebut nama Michael Jackson, tapi tak lama setelah panggilan itu, tersiar kabar meninggalnya sang raja pop tersebut.

 

8. Seseorang Dengan Bentuk Aneh

Kalau Berani, Dengarkan 10 Rekaman Panggilan 911 Ini Sampai Akhir!Sumber Gambar: trigger.photoshelter.com

Seorang pria menghubungi 911 dan mengaku seseorang berada di halaman belakang rumahnya dan tidak dapat melihat bentuk fisik orang tersebut. Dalam rekaman pria ini berusaha melaporkan dan menggambarkan seseorang yang secara ilegal memasuki halaman rumahnya. Namun, deskripsi yang disampaikan di luar dugaan.

 

9. Pembunuhan Massal Oleh Siswa

Kalau Berani, Dengarkan 10 Rekaman Panggilan 911 Ini Sampai Akhir!Sumber Gambar: youtube.com

Dua orang siswa Sekolah Menengah Columbine, Colorado, Amerika Serikat melakukan kekacauan dan pembunuhan menggunakan senjata tajam dan bom rakitan ke sekolah mereka sendiri. Seorang guru, Pati Nielson adalah orang yang menghubungi 911. Dirinya menjelaskan kondisi sekolahnya dan lokasi dirinya berada saat itu. Ketegangan dan kepanikan juga terdengar dari murid-murid yang mengikutinya ke perpustakaan. Terdengar pula bom yang dilemparkan oleh kedua siswa pembunuh tersebut. 

 

10. Panggilan Darurat Teror 9/11

Kalau Berani, Dengarkan 10 Rekaman Panggilan 911 Ini Sampai Akhir!Sumber Gambar: bussinessinsider.com

Masih ingat teror 11 September 2001 di gedung World Trade Center (WTC), Amerika Serikat? Ya, teror yang memakan banyak korban jiwa ini ternyata sempat terekam oleh panggilan darurat 911.  Pagi itu Kevin Cosgrove, seorang wakil pimpinan perusahaan Aon yang terjebak di lantai 105 WTC dan meminta bantuan, dirinya mengaku bersama anak-anaknya. Dalam rekaman terdengar pula Kevin yang terus menerus mengeluhkan asap tebal yang menyelimuti seluruh ruangan setelah pesawat pertama menabrak gedung. Panggilan Kevin berakhir dengan ucapan "Ya Tuhan.." setelah itu gedung sisi Selatan WTC pun runtuh akibat serangan berikutnya. 

Di lantai berbeda, Melisso Doi menghubungi 911 karena terjebak di lantai 86 WTC dan terus mengeluhkan kondisi ruangannya yang panas dan dirinya sulit bernapas akibat asap dan api dari serangan tersebut. Dirinya mengaku bersama lima orang lainnya dalam ruangan tersebut.

 

Menjadi petugas panggilan darurat 911 ini membutuhkan mental kuat dan kesiapan diri untuk bisa menenangkan orang lain. Kejadian-kejadian seperti ini akan menjadi pelajaran bagi kita untuk selalu menjaga diri dan sesama.

Topic:

Berita Terkini Lainnya