4 Convenience Store Ini Kerap Muncul dalam KDrama

Bisa jadi referensi tempat makan ketika traveling

Tak dapat dipungkiri kesuksesan sebuah drama atau film di Korea Selatan membawa dampak yang cukup signifikan dalam mempromosikan berbagai hal. Selain tempat wisata yang tidak ada habisnya untuk dibahas, convenience store atau waralaba juga menjadi lokasi yang kerap muncul dalam setiap judul drama. Yup, terutama pada adegan ketika si tokoh bekerja paruh waktu (part time).

Keberadaan convenience store di Korea Selatan pun sudah mendarah daging, khususnya di kota besar seperti Seoul yang tidak pernah tidur. Tercatat ada sekitar 40.000 convenience store di seluruh wilayah Korea Selatan. Setiap gedung apartemen atau perkantoran setidaknya ada satu convenience store yang buka selama 24 jam nonstop dengan komoditas utamanya adalah makanan.

Masyarakat Korea Selatan terkenal akan budaya “pali-pali” atau melakukan segala sesuatu dengan cepat. Begitu juga untuk urusan perut, mereka (khususnya yang bekerja dan sekolah) memilih segala sesuatu yang cepat dan mudah disajikan tetapi tidak mengurangi cita rasa asli dari makanan tersebut. Tak heran setiap convenience store menyediakan fasilitas berupa microwave, pemanas air, kompor listrik, hingga meja dan kursi untuk para pengunjung.

Penasaran kira-kira convenience store apa saja yang sering muncul dalam KDrama? Yuk, kita kupas sembari mengingat-ingat apakah convenience store tersebut ada dalam list drama favorit kalian!

1. 7-Eleven

4 Convenience Store Ini Kerap Muncul dalam KDramainsideretail.asia

Siapa di antara kalian yang tidak kenal dengan 7-Eleven? Convenience store asal Amerika Serikat yang telah memiliki puluhan ribu cabang di seluruh dunia ini kerap menjadi tujuan penduduk lokal dan juga turis untuk menikmati makanan siap saji.

7-Eleven di Korea Selatan menjual berbagai makanan dan minuman yang disesuaikan dengn lidah warga lokal, mulai dari kimchi, dosirak (bento), samgak kimbap, aneka ramyeon dan kopi yang bisa langsung diseduh, minuman segar, banana milkstrawberry milk, aneka cokelat, sosis, puding, bulgogi burger, sandwichrice crackers, dan masih banyak lagi.

Meski sudah angkat kaki dari Indonesia, kalian tetap dapat menyaksikan (oke, hanya ‘menyaksikan’) kenikmatan makanan ala 7-Eleven melalui K-Drama lho! Gerai ini pernah muncul dalam Cheese In The Trap (tvN, 2016); Weightlifting Fairy Kim Bok-Joo (MBC, 2016-2017); The Third Charm (JTBC, 2018); Mama Fairy and Woodcutter (tvN, 2018); dan Dae Jang Geum Is Watching (MBC, 2018-2019). Masih ingat adegan apa saja yang terjadi di 7-Eleven dalam drama tersebut?

2. CU

4 Convenience Store Ini Kerap Muncul dalam KDramakoreabizwire.com

CU merupakan convenience store asli dari Korea Selatan. CU sendiri bermakna “CVS for U” atau convenience store for you. CU sebenarnya sudah ada sejak tahun 1990 di bawah nama FamilyMart. Kemudian perusahaan utamanya, BGF Retail Co. Ltd. melakukan re-branding dan restrukturisasi pada tahun 2012 sehingga lahirlah nama CU.

CU menjual berbagai makanan lezat yang sangat digemari warga Korea Selatan dan juga turis, seperti aneka ramyeon, instant tteokbokki, pizza, kimbap, dosirak, beef cheese burger, sandwich, salad, cream cake, aneka es krim, yogurt, banana milk, aneka kopi, dan juga berbagai kebutuhan sehari-hari seperti tisu, sabun, pembalut, lip balm, hingga stocking ada di sini.

Convenience store ini pernah muncul dalam drama The Heirs (SBS, 2013) ketika Cha Eun-sang (Park Shin-hye) tertidur di meja, sementara Choi Young-doo (Kim Woo-bin) sedang menyantap ramyeon di depannya. Juga dalam drama To Jenny (KBS2, 2018), Encounter (tvN 2018-2019), dan yang baru saja tamat, Fairy Priest (SBS, 2019).

Baca Juga: 5 Macam Ayam Goreng Korea yang Sering Ada di KDrama, Bikin Ngiler!

3. GS25

4 Convenience Store Ini Kerap Muncul dalam KDramainsideretail.asia

GS25 adalah convenience store asli Korea Selatan yang dikelola oleh GS Company. Toko pertamanya dibuka pada tahun 1991. Sasaran konsumen GS25 adalah seluruh lapisan masyarakat, tidak hanya pekerja kantoran dan siswa/mahasiswa, tetapi juga ibu rumah tangga. Bahkan juga menyediakan mesin fotokopi, faks, layanan penukaran mata uang asing (money changer).

Pada umumnya, produk-produk yang dijual di GS25 menjual hampir sama dengan yang ada di convenience store lainnya, mulai dari makanan instan, buah-buahan segar, es krim, aneka minuman, hingga kebutuhan rumah tangga. Selain itu, konsumen dapat memesan makanan-makanan tersebut melalui situs web atau aplikasi smartphone GS25 dan akan dikirim ke alamat pemesan atau dapat pula dikirim sebagai hadiah untuk kerabat.

GS25 pernah muncul dalam drama Strongest Deliveryman (KBS2, 2017); My ID is Gangnam Beauty (JTBC, 2018); dan yang terbaru adalah He is Psychometric (tvN, 2019) pada episode 3 ketika Yoon Jae-in (Shin Ye-eun) sedang bekerja part-time di sini dan diserang oleh mantan gurunya tetapi kemudian diselamatkan oleh Lee An (Jinyoung GOT7).

4. Ministop

4 Convenience Store Ini Kerap Muncul dalam KDramaenglish.visitseoul.net

Ministop merupakan convenience store asal Jepang yang merupakan bagian dari ÆON. Sebanyak 2.500 toko tersebar di seluruh wilayah Korea Selatan. Namun sayangnya pada akhir 2018 lalu, ÆON berencana menjual sebagian besar saham Ministop Korea Selatan dan beberapa perusahaan retail besar seperti 7-Eleven, Lotte, Shinsegae dan Glenwood Private Equity telah mengajukan penawarannya.

Sama seperti convenience store pada umumnya, Ministop juga menjual aneka makanan siap saji, sandwich, bento, hotdog, minuman ringan, dan sebagainya. Selain itu juga terdapat layanan lain yang sangat menunjang kehidupan para pembeli, mulai dari penjualan majalah, komik, fotokopi, pembayaran tagihan, pembelian tiket untuk sebuah acara, hingga akses ATM. Lengkap banget kan?

Ministop muncul dalam drama “W” (MBC, 2016) yang dibintangi oleh Lee Jong-suk dan Han Hyo-joo. Pada episode ke-6, Kang Chul (Lee Jong-suk) datang ke Ministop untuk membeli pena dan kertas kemudian menulis surat untuk Oh Yeon-joo (Han Hyo-joo). Selain itu, Ministop juga digunakan sebagai latar dalam film Little Forest (2018) ketika tokoh utamanya, Hye-won (Kim Tae-ri), sedang bekerja paruh waktu di sini.

Itulah 4 convenience store yang sering muncul di KDrama. Kalau di Indonesia mirip-miriplah sama minimarket biru dan merah yang suka sebelahan itu.

Baca Juga: 5 Resep Olahan Sayuran Khas Korea yang Cocok untuk Menu Buka Puasa

Fasrinisyah Suryaningtyas Photo Verified Writer Fasrinisyah Suryaningtyas

Scribo ergo sum | instagram : @fasrinisyah

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya