KDrama 101: 5 Tutorial Menonton Drama Korea agar Gak Mudah 'Halu'

Buat pemula biar gak lupa waktu pas nonton drama 

Sejak akhir 2019 lalu, drama Korea tiba-tiba semakin banyak penggemarnya. Mulanya dari drama Crash Landing on You, lalu berlanjut trending-nya drama Park Seo Joon, Itaewon Class yang juga tayang di Netflix.

Terlebih dengan kondisi pandemik seperti ini, yang “memaksa” kita semua untuk di rumah aja, jadi punya waktu luang lebih banyak. Mungkin ini juga jadi faktor kenapa drama Korea sekarang mulai disukai sama mereka yang bukan fans Hallyu.

Nah, kalau yang baru terjun di dunia per-drama-korea-an, pasti ada hal-hal yang bikin bingung, di antaranya bingung harus mulai dari mana, biar bisa menikmati drakor dengan nyaman dan tenang. 

Serial Korea ini punya ciri khas tersendiri, salah satu hal uniknya adalah jumlah episodenya yang mayoritas 16. Selain itu, supaya gak bingung saat menikmati drama Korea, ada beberapa hal yang perlu kamu pahami. Berikut tutorial sederhana buat kamu yang mulai menonton drama Korea.

1. Ada beragam genre, coba tonton dulu yang sesuai seleramu

KDrama 101: 5 Tutorial Menonton Drama Korea agar Gak Mudah 'Halu'soompi.com

Jangan termakan pemikiran bahwa drama Korea itu ceritanya selalu kisah cinta yang menye-menye. No. Alih-alih sekadar kisah romansa, drama Korea selalu menyajikan fakta-fakta menarik tentang kehidupan yang mungkin gak pernah kita pikirkan sebelumnya. Menariknya, segala jenis cerita yang sebenarnya umum itu bisa dibalut dengan detail kisah yang berbeda-beda.

Drama Korea pun menyajikan beragam genre, jadi gak melulu cerita cinta. Ada genre crime, thriller, mistery, slice of life, family, dan sebagainya. Buat penonton pemula, sebaiknya mulai menonton dari genre yang kamu suka. Berikut judul drama sesuai genre yang bisa kamu tonton sebagai permulaan:

  • Slice of life
    Age of Youth (Hello My Twenties), Reply 1997, Reply 1994, Reply 1988, Because this is My First Life
  • Romantic Comedy
    She was Pretty, What’s Wrong with Secretary Kim, Fight for My Way
  • School life
    Dream High, School 2015, School 2017
  • Fantasy
    Secret Garden, Man from the Stars, Mystic Pop-up Bar
  • Foodie
    Let’s Eat (1,2,3), Weightlifting Fairy Kim Bok Joo
  • Crime-mystery
    Vagabond, Signal, Class of Lies
  • Thriller
    Kingdom, Save Me
  • Political
    Designated Survivor, Money Game, Black Dog, Stove League
  • Hardcore vibes
    The World of the Married, SKY Castle, Elegant Friends

2. Nonton di mana?

KDrama 101: 5 Tutorial Menonton Drama Korea agar Gak Mudah 'Halu'kdramabuzz.com

Bersyukurlah karena sekarang sudah sangat banyak layanan streaming drama Korea yang legal. Kalau zaman dulu, pencinta drakor harus pintar-pintar cari website penyedia siaran dan hampir semuanya ilegal. Kalau yang kesulitan internet, biasanya pada cari VCD atau DVD bajakannya.

Sekarang kamu gak perlu berjuang sampai berdarah-darah seperti itu. Drama Korea sekarang udah diekspor ke lebih banyak negara melalui platform siaran internasional.

Namun, kamu perlu tahu bahwa satu platform akan menayangkan drama yang berbeda dari platform lain. Jadi, jangan cuma bergantung pada satu platform kalau kamu ingin eksplor lebih banyak drama. Nah, beberapa platform streaming yang bisa kamu gunakan adalah sebagai berikut:

  • Netflix
    Beberapa tahun terakhir, Netflix udah mulai menayangkan drama Korea. Hal yang bikin kamu keberatan mungkin soal layanan premiumnya. Ya, karena untuk bisa mengakses Netflix tanpa batas, kamu harus berlangganan dengan biaya khusus terlebih dahulu. Tapi kamu dijamin bisa menonton drama Korea dengan kualitas HD dan subtitle yang gak ngadi-ngadi, lho!
  • VIU
    Di VIU ada lebih banyak tontonan Korea, gak cuma drama. Kamu juga bisa nonton variety show dan reality show di sini. Serunya, kamu udah bisa nonton drama yang kamu inginkan secara gratis, tapi ada banyak iklan yang harus dilewati. Kalau mau berlangganan VIU Premium, kamu gak perlu merogoh banyak kocek, kok! Dengan Rp30.000 aja kamu udah bisa menikmati layanan premium selama 60 hari. Sayangnya, VIU ini suka agak lama kalau update episode baru. 
  • iQIYI
    Layanan streaming ini mungkin belum banyak terdengar, ya. iQIYI adalah platform siaran program-program TV yang berasal dari China dan baru dirilis pada 2010 lalu. Meski begitu, udah banyak drama Korea yang ditayangkan secara legal di sini. Kamu juga gak cuma bisa nonton drama Korea di sini, tapi juga tayangan China dan Jepang. Gak perlu khawatir juga dengan terjemahannya, karena iQIYI udah menyediakan subtitle bahasa Indonesia juga.
  • KBS World TV Channel YouTube
    Kalau kanal satu ini sudah jelas cuma menayangkan program dari KBS, salah satu stasiun TV nasionalnya Korea Selatan. Serunya, channel YouTube KBS World ini gak cuma menayangkan drama tapi juga variety show dan reality show-nya secara utuh dengan subtitle yang bisa dipercaya. Dan yang lebih menarik, biasanya KBS punya drama-drama pendek yang cuma 1–3 episode dengan durasi 1 jam per episode. 
  • Viki
    Viki ini juga salah satu layanan streaming drama Korea yang legal dan bisa menikmatinya secara gratis untuk drama-drama tertentu. Biasanya drama yang udah agak jadul bisa kamu tonton gratis, tapi kalau drama yang masih ongoing hanya bisa diakses oleh pelanggan premium.

Baca Juga: Pelajaran Hidup dari 5 Karakter Remaja Bermasalah di Drama Korea

3. Buat jadwal nonton, pastikan disiplin ya!

KDrama 101: 5 Tutorial Menonton Drama Korea agar Gak Mudah 'Halu'dramabeans.com

Harus hati-hati pas pertama kali nonton drama Korea, karena JUJUR itu adiktif banget. Makanya, kamu harus bisa membatasi diri saat mengikuti satu drama. Di akhir episode memang selalu ada misteri yang bikin penasaran, sehingga membuatmu terngiang-ngiang.

Kalau dramanya sedang tayang, kamu masih bisa punya waktu jeda seminggu untuk menonton episode selanjutnya. Namun, kalau yang kamu tonton adalah drama yang sudah tamat, kamu harus pandai ngerem diri sendiri. Ada dua jenis sebutan penonton drama Korea yaitu, penonton ongoing dan penonton maraton.

Penonton ongoing adalah mereka yang menonton drama yang sedang tayang. Biasanya gak cuma satu drama yang ditonton, karena dalam seminggu akan selalu ada drama yang ditayangkan.

Nah, penonton ini punya jadwal nonton yang lebih jelas karena tahu kapan drama-drama tontonannya ini akan tayang. Selain itu, penonton ongoing biasanya ikut hype hal-hal lain di luar drama itu sendiri. Misalnya, nontonin behind the scenes, video wawancara, atau berita-berita terkini mengenai pemain drama tersebut.

Sedangkan penonton maraton adalah mereka yang lebih memilih menunggu dramanya tamat baru nonton langsung seluruhnya. Kadang di antara mereka ada yang benar-benar menghindari spoiler biar bisa menikmati dramanya.

Nah, kalau pun kamu adalah tipe maraton, tetap harus siapkan jadwal khusus, ya. Gak mungkin, kan seharian selama 16 lebih jam kamu cuma menonton drama?

4. Selalu siapkan mental saat sudah masuk episode 13 sampai selesai

KDrama 101: 5 Tutorial Menonton Drama Korea agar Gak Mudah 'Halu'dramabeans.com

Hampir semua drama Korea punya cerita yang mengaduk-aduk emosi. Ada yang sejak episode pertama udah bikin galau, ada pula yang keseruannya baru muncul di tengah-tengah. Namun, kamu tetap harus waspada menjelang akhir serinya.

Drama Korea biasanya terdiri dari 12 sampai 20 episode, tapi kebanyakan satu seri sudah selesai di episode 16. Kita bahas yang 16 episode dulu, ya. Kalau mengamati alur ceritanya, biasanya episode 1–8 atau 10 itu emosi penonton dibawa naik dan berbunga-bunga.

Nanti di episode 12 penonton mulai dikasih harapan-harapan indah terhadap konflik cerita. Namun, siapkan diri saat memasuki 4 episode terakhir karena emosimu akan langsung dijatuhkan. Terlebih di episode 14, biasanya emosimu akan dinaikkan pada tingkat maksimal, entah itu yang sedih atau marah atau membingungkan.

Pokoknya jangan berharap apa pun dulu di episode 14 sampai 15. Pula, jangan terlalu berandai-andai mendapatkan akhir cerita sesuai inginmu pada episode 16 karena itu bisa bikin kamu kecewa berat.

Maka, saat menonton drama Korea memang sebaiknya kita ikutin dan nikmati aja jalan ceritanya, tanpa menebak-nebak bagaimana cerita selanjutnya sampai akhir. Gak sedikit soalnya akhir drama Korea yang mengecewakan. Jadi, daripada kecewa banget, mendingan gak usah bikin teori macem-macem!

5. Website yang menyajikan info terkini tentang drama Korea

KDrama 101: 5 Tutorial Menonton Drama Korea agar Gak Mudah 'Halu'kdramapal.com

Baca Juga: 9 Drama Korea di Netflix yang Paling Laris Tahun 2020, Sudah Nonton?

Penonton drama Korea biasanya gak sekadar menikmati dramanya, tapi juga ingin tahu berita terkini dan profil para pemainnya. Kamu juga pasti suatu saat seperti itu, kepo banget sama tanggal lahirnya Kim Soo Hyun dan Seo Yea Ji dan aktor lainnya.

Nah, ada beberapa website terpercaya yang bisa kamu jadikan rujukan buat mengetahui kabar terkini tentang drama favoritmu. Berikut di antaranya:

  • Hancinema.net
    Merupakan sebuah website database yang menyajikan banyak info menarik tentang drama dan film Korea terkini. Di hancinema.net kamu juga bisa melihat-lihat foto resmi dari drama dan film Korea terkait.
  • Dramabeans.com
    Yang suka membaca sinopsis cerita terlebih dahulu sebelum nonton drama, kamu bisa mengunjungi website ini. Dramabeans punya banyak banget recaps drama yang detail dan ditulis dengan gaya yang seru, jadi kamu gak akan bosan membacanya.
  • Mydramalist.com
    Di mydramalist.com kamu juga bisa lihat daftar drama yang mau tayang, lho! Selain itu, juga ada profil lengkap para pemain dramanya. Detail banget pokoknya.
  • Asianwiki.com
    Website ini agak mirip dengan mydramalist.com dan hancinema.net yang menjadi database kumpulan informasi seputar drama Korea.
  • Soompi.com
    Kalau soompi.com merupakan portal berita seputar Korean Entertainment berbasis bahasa Inggris. Biasanya Soompi selalu cepat update kalau masalah berita, jadi pastikan kamu subscribe akunnya di media sosial, ya biar gak ketinggalan informasi.

Nah, itu dia starter pack buat kamu yang baru terjun jadi penonton drama Korea. Meski bahasanya berbeda, tapi yang penting cerita dramanya bukan?

Mau nonton drama apa hari ini?

Gendhis Arimbi Photo Verified Writer Gendhis Arimbi

Storyteller

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya