Tak Hanya Kurma, Ternyata 5 Buah Ini Juga Sering Disebut dalam Islam

#RamadanMasaKini Buah kaya manfaat yang ada dalam alquran

Alquran tidak hanya bercerita tentang aspek kepercayaan. Tetapi juga bercerita tentang kesehatan. Ada beberapa ayat bahkan surah alquran yang menyebut tentang beberapa buah. Berikut beberapa buah yang sering disebut dalam alquran.

1. Ara (tin)

Tak Hanya Kurma, Ternyata 5 Buah Ini Juga Sering Disebut dalam IslamPinterest/ lyna ariyati

Buah yang spesial dari pohon keramat. Bahkan, buah tin dijadikan sebagai salah satu nama surah dalam al-quran yaitu surat At-Tin, surah ke-95 dalam Al-quran.

2. Olive

Tak Hanya Kurma, Ternyata 5 Buah Ini Juga Sering Disebut dalam IslamPixabay/ Hans

Dikenal sebagai buah yang sering dijadikan bahan oil yang sehat untuk menumis masakan maupun sebagai face oil yang berguna untuk kecantikan. Buah ini ternyata juga disebut dalam islam khususnya dalam al-quran surah An-Nuur, surah Al-An'aam, surah An-Nahl, surah Al-Muminuun, dan surah 'Abasa.

3. Delima

Tak Hanya Kurma, Ternyata 5 Buah Ini Juga Sering Disebut dalam IslamPixabay/ Simon

Memiliki kulit luar yang agak keras namun memiliki isi yang berbulir-bulir di dalam membuat buah ini rasanya cukup sulit untuk dimakan. Namun, ternyata buah ini memiliki antioksidan yang sangat baik bahkan tiga kali lebih baik daripada teh hijau. Pantas saja jika islam menyebut buah ini khususnya dalam alquran yaitu dalam surah Al-An'am.

Baca Juga: 5 Manfaat yang Didapat Tubuhmu saat Makan Tiga Butir Kurma Setiap Hari

4. Anggur

Tak Hanya Kurma, Ternyata 5 Buah Ini Juga Sering Disebut dalam IslamPixabay/ JillWellington

Anggur merupakan buah yang sudah dibudidayakan dan dijadikan olahan minuman anggur oleh bangsa Mesir pada 2500 SM. Minuman ini sekarang lebih banyak dimanfaatkan oleh bangsa Eropa untuk dibuat minuman wine. Namun, ternyata anggur juga merupakan salah satu buah yang disebut dalam Islam khususnya dalam alquran sebanyak 14 kali dan salah satunya dalam surah Al-Mu'minun.

5. Pisang

Tak Hanya Kurma, Ternyata 5 Buah Ini Juga Sering Disebut dalam IslamPixabay/ joycemultimidia

Selain dikenal sebagai salah satu buah yang bisa membantu membentuk jaringan otot lebih baik karena mengandung kalium, buah ini juga dikenal sebagai buah yang memiliki kandungan gula yang tinggi. Namun, buah ini juga memiliki banyak manfaat sehingga alquran pun tidak ketinggalan menyebutkannya seperti dalam surah Al-Waqi'ah.

Islam sebagai agama rahmat bagi seluruh alam ternyata tidak hanya memperhatikan umat manusia dari aspek spiritual. Bahkan, kesehatan pun menjadi aspek penting yang sering disebut dalam islam, salah satunya yaitu dari penyebutan beberapa buah yang sangat kaya manfaat.

Baca Juga: 10 Keuntungan Makan Kurma Saat Buka Puasa, Gak Ada Kata Lemas

Hairiah Hairiah Photo Verified Writer Hairiah Hairiah

Setengah terbang, setengah membumi, menulis untuk menyampaikan isi hati, apakah seekor merpati? Atau penjinak burung besi? 👩🏻‍💻👩🏻‍💼

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya