Cuma Anak Kereta yang Tau 7 Peraturan Tak Tertulis Ini, Kamu Termasuk?

Daripada jadi bulan-bulanan warganet ya nggak?

Sering ngeluh karena Jakarta macet? Jangan langsung salahkan pemerintah dong, kenapa gak kamunya aja yang ikut berubah? Sederhana aja, bisa dimulai dari penggunaan transportasi umum kok, salah satunya dengan menggunakan kereta. Makanya, istilah 'anker’ alias anak kereta pasti udah gak asing lagi buat masyarakat ibukota.

Tapi kali ini, IDN Times mau tes kamu nih para ‘anker’ yang setiap hari selalu rela berlarian supaya gak ketinggalan kereta. Kira-kira kamu tau 7 peraturan gak tertulis ini gak ya? Malu sih kalau kamu gak tau.

1. Tau siapa aja para penumpang prioritas

Cuma Anak Kereta yang Tau 7 Peraturan Tak Tertulis Ini, Kamu Termasuk?Shutterstock/TAGSTOCK1

Saat naik kereta, pastikan kamu juga sudah memperhatikan tempat duduk yang ada di sepanjang gerbong ya. Jangan sampai sembarangan duduk, apalagi kalau kamu duduk di tempat duduk prioritas. Buat kamu yang masih sering lupa, tempat duduk prioritas ini dibuat khusus untuk penyandang disabilitas, ibu hamil atau orangtua dengan anak-anak. Jadi jangan pura-pura tidur ya, karena ada yang lebih membutuhkan lho.

2. Gak membawa hewan peliharaan

Cuma Anak Kereta yang Tau 7 Peraturan Tak Tertulis Ini, Kamu Termasuk?Shutterstock/Gutesa

Jelas banget dong, hal ini dilakukan untuk menghindari sesuatu yang gak diinginkan selama perjalanan. Gak mau ‘kan fasilitas umum jadi kotor karena kotoran dari hewan yang kita bawa? Belum lagi kalau ada penumpang lainnya yang merasa terganggu dengan keberadaan hewan yang kamu bawa. Siap-siap dinyinyirin sama netizen lho!

3. Gak makan dan minum apalagi membuang sampah sembarangan

Cuma Anak Kereta yang Tau 7 Peraturan Tak Tertulis Ini, Kamu Termasuk?Shutterstock/frantic00

Salah satu upaya pihak kereta untuk menjaga ketertiban, kebersihan dan kenyamanan sesama penumpang adalah dengan tidak membolehkan para penumpang untuk makan dan minum secara sembarangan di dalam gerbong. Emangnya ada yang lebih murah dari transportasi umum ini? Udah dikasih harga yang murah, kamu mau nuntut fasilitas yang bersih tanpa melakukan apa pun? Sama saja bohong.

4. Gak batuk-batuk dengan suara yang keras

Cuma Anak Kereta yang Tau 7 Peraturan Tak Tertulis Ini, Kamu Termasuk?Shutterstock/Leungchopan

Kondisi tubuh kita memang gak selamanya sehat. Misalnya saja saat kamu batuk tetapi harus tetap naik kereta, sebenarnya kamu gak perlu khawatir asal pastikan kamu udah paham soal etikanya. Jangan sampai saat kamu batuk justru mengganggu orang lain. Kamu sendiri pasti terganggu ‘kan kalau ada yang batuk dengan suara yang keras di sampingmu?

Sekedar masker saja belum cukup, andalkan Konidin OBH dalam kemasan sachet yang bisa jadi andalan kamu saat sedang bepergian, pas banget buat kamu yang lagi batuk berdahak nih, guys!

Hari gini siapa sih yang gak tau Konidin OBH? Obat ini terbukti mengandung Succus Liquirite dan Ammonium Chloride di dalamnya, di mana keduanya mampu secara efektif meredakan masalah batuk berdahak. Gak cuma itu, Konidin OBH juga bisa memberikan sensasi hangat dan melegakan tenggorokan. Pokoknya, Konidin OBH sachet bisa bikin kamu cool lagi deh di kereta tanpa batuk berdahak. Jadi, jangan lupa siapkan di tas kamu ya!

5. Mengantri dengan membuat barisan yang rapi

Cuma Anak Kereta yang Tau 7 Peraturan Tak Tertulis Ini, Kamu Termasuk?Shutterstock/William Perugini

IDN Times paham banget, transportasi kereta emang paling bisa diandalkan untuk bepergian dalam waktu cepat. Gak heran sih kalau kelompok ‘anker’ alias anak kereta ini, tiap harinya bisa bertambah. Tapi, kamu tau gak sih gimana cara mengantri yang benar? Cukup dengan membuat antrian dengan barisan yang rapi di samping kanan dan kiri pintu gerbong. Cuman ya namanya juga udah buru-buru, jadi lupa deh peraturan tak tertulis ini. Sekali-kali coba yuk?

6. Mendahulukan orang yang turun

Cuma Anak Kereta yang Tau 7 Peraturan Tak Tertulis Ini, Kamu Termasuk?Shutterstock/Ochivis Pictures

Iya, IDN Times paham. Semua orang juga buru-buru kok supaya bisa sampai tujuan dengan tepat waktu. Tapi coba dong tertib sekali lagi, jangan paksakan kamu masuk gerbong kereta terlebih dahulu. Biarkan mereka yang ingin keluar gerbong diprioritaskan, setelah itu baru deh kita yang masuk. Jadi lebih enak dong, daripada harus berdesak-desakan dulu.

7. Gak menelpon dengan suara yang keras

Cuma Anak Kereta yang Tau 7 Peraturan Tak Tertulis Ini, Kamu Termasuk?http://bit.ly/2LbHl58

Last but not least, kamu juga harus memperhatikan intonasi suara kamu saat berbicara lewat telepon nih. Walau terlihat sepele, hal ini ternyata juga berpengaruh dengan kenyamanan penumpang lainnya loh. Kenapa? Karena kenyamanan sesama penumpang juga jadi tanggung jawab kita lho. Emangnya kamu gak bete ya kalau ada penumpang lain ngobrol atau telepon dengan suara keras? Gak banget deh.

Ternyata banyak ya hal yang selama ini dianggap sepele,  tapi tetap saja dilakukan seenaknya. Kamu juga punya cerita kocak lainnya waktu naik kereta? Coba cerita di kolom komentar yuk!

Topik:

  • Anastasia Desire

Berita Terkini Lainnya