Jadi Pertanda Buruk, 9 Hadiah Ini Pantang Kamu Berikan Selama Imlek!

Bukannya senang, bisa-bisa mereka tersinggung lho!

Selama ini Imlek selalu identik dengan yang namanya angpau. Memang benar, angpau atau yang dalam bahasa Mandarin disebut hong bao merupakan salah satu tradisi yang selalu ada saat Imlek. Angpau biasanya diberikan oleh orang tua pada anaknya yang belum bekerja atau menikah. Bisa juga diberikan oleh bos kepada bawahannya.

Tapi selain angpau, memberikan hadiah juga menjadi tradisi Imlek yang jarang diketahui oleh banyak orang. Biasanya hadiah berupa makanan atau beberapa hadiah lain berupa barang. Meski begitu, tidak semua barang bisa kamu jadikan hadiah Imlek lho! Berikut ini 9 hadiah yang tidak boleh kamu berikan selama Imlek. 

1. Benda tajam

Jadi Pertanda Buruk, 9 Hadiah Ini Pantang Kamu Berikan Selama Imlek!frenchneedle.com

Selama Imlek, warga Tionghoa dilarang menggunakan gunting, jarum dan benda tajam lainnya karena bisa mengundang pertengkaran. Nyatanya hal yang sama juga berlaku dengan hadiah. Selama Imlek kamu dilarang memberikan hadiah berupa benda tajam seperti gunting, pisau atau benda lainnya.

Memberikan hadiah benda tajam dianggap sebagai simbol untuk memutuskan hubungan. Jika kamu memberikan hadiah ini kepada temanmu, dia akan berfikir kamu tidak ingin berteman dengannya lagi.

2. Cermin

Jadi Pertanda Buruk, 9 Hadiah Ini Pantang Kamu Berikan Selama Imlek!unsplash.com/Jovis Aloor

Ada dua alasan kenapa orang tidak akan senang diberikan hadiah cermin di saat merayakan Imlek. Pertama karena cermin mudah pecah, dan memecahkan barang selama Imlek adalah salah satu hal yang sangat dihindari oleh warga Tionghoa karena diyakini akan membuat mereka tertimpa nasib buruk. Alasan kedua, cermin dipercaya bisa mengundang roh jahat atau hantu. Masa kamu tega bikin teman kamu ketakutan selama Imlek? 

3. Sepatu

Jadi Pertanda Buruk, 9 Hadiah Ini Pantang Kamu Berikan Selama Imlek!unsplash.com/whereslugo

Memberikan hadiah sepatu dihari istimewa seperti ulang tahun mungkin jadi ide yang sangat bagus. Tapi beda ceritanya kalau kamu memberikannya sebagai hadiah Imlek. 

Ini karena sepatu dalam bahasa Mandarin disebut 鞋 atau "xié". Sedangkan setan atau jahat dalam bahasa Mandarin disebut 邪 yang juga dibaca "xié". Sehingga memberikan sepatu di hari Imlek sebagai hadiah dianggap seperti memberikan sesuatu yang jahat pada orang tersebut.

4. Payung

Jadi Pertanda Buruk, 9 Hadiah Ini Pantang Kamu Berikan Selama Imlek!unsplash.com/guy stevens

Sama seperti sepatu, payung yang dalam bahasa Mandarin 伞 dan dibaca sebagai "sǎn" sedangkan kata pisah atau perpisahan dalam bahasa Mandarin adalah 散, meski penulisannya berbeda tapi perpisahan juga dibaca "sán". Jadi memberi payung sama seperti kamu ingin mengucapkan selamat tinggal pada teman-temanmu.

Baca Juga: Perayaan Imlek Paling Meriah & Mewah Cuma Ada di 5 Negara Ini Nih!

5. Barang berwarna hitam atau putih

Jadi Pertanda Buruk, 9 Hadiah Ini Pantang Kamu Berikan Selama Imlek!unsplash.com/MODERN ESSENTIALS

Warna putih dan hitam selalu identik dengan yang namanya pemakaman. Ini karena orang-orang akan memakai baju hitam atau putih saat menghadiri acara pemakaman. Karena itulah kamu dilarang memberikan hadiah berupa barang berwarna hitam atau putih. Kalaupun ingin memberikan hadiah maka pilihlah barang berwarna merah karena merah merupakan warna keberuntungan bagi warga Tionghoa.

6. Buah pir

Jadi Pertanda Buruk, 9 Hadiah Ini Pantang Kamu Berikan Selama Imlek!unsplash.com/margot pandone

Selain payung, buah pir juga dipercaya sebagai simbol perpisahan. Memberi buah pir kepada pacar atau teman, sama artinya dengan kamu tidak ingin memiliki hubungan apa pun dengan mereka. Daripada memberikan buah pir, akan lebih baik jika kamu memberikan hadiah berupa jeruk karena jeruk dianggap sebagai simbol kekayaan dan keberuntungan.

7. Bunga krisan

Jadi Pertanda Buruk, 9 Hadiah Ini Pantang Kamu Berikan Selama Imlek!gardenerdy.com

Bunga krisan memang bunga yang cantik, tapi jangan sampai kamu memberikan bunga ini kepada pacar sebagai hadiah Imlek ya. Alasannya bunga krisan putih atau kuning adalah bunga yang selalu ada di pemakaman dan menjadi simbol kematian. Memberikan bunga krisan kepada pacar sama artinya seperti kamu mendoakan dia supaya cepat meninggal. 

8. Topi

Jadi Pertanda Buruk, 9 Hadiah Ini Pantang Kamu Berikan Selama Imlek!unsplash.com/JOSHUA COLEMAN

Topi bisa menjadi hadiah yang bagus untuk diberikan terutama pada laki-laki. Tapi jangan sampai kamu memberikan hadiah topi berwarna putih atau hijau saat Imlek. Ini karena saat seorang anggota keluarga yang lebih tua meninggal orang di China akan memakai topi putih sebagai ungkapan duka cita. Sedangkan hijau merupakan simbol dari ketidaksetiaan. Meski hanya kedua warna yang dilarang tapi akan lebih aman kalau kamu memberikan hadiah lain kepada temanmu yang merayakan Imlek. 

9. Saputangan

Jadi Pertanda Buruk, 9 Hadiah Ini Pantang Kamu Berikan Selama Imlek!id.aliexpress.com

Bukan rahasia lagi kalau saputangan merupakan lambang dari perpisahan. Orang akan berfikir kamu akan pergi jauh dan meninggalkan mereka jika kamu memberikan sapu tangan sebagai hadiah. 

Nah itu dia 9 hadiah yang tidak boleh kamu berikan selama Imlek. Oh ya selain hadiahnya, pastikan juga kamu tidak memberikan hadiah dalam jumlah empat ya. Kenapa? Karena angka empat adalah simbol dari kematian bagi warga Tionghoa.

Baca Juga: Agar Berkah Melimpah, 5 Hal Tabu yang Harus Dihindari Selama Imlek

Siti Marliah Photo Verified Writer Siti Marliah

Find me on 📷 : instagram.com/sayalia

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya