5 Fakta Rabu Wekasan: Asal Usul dan Mitosnya

Misteri Rabu Wekasan diangkat ke dalam film Inang

Apa itu Rabu Wekasan? Istilah ini memiliki arti hari Rabu terakhir di bulan Safar atau bulan kedua setelah Muharram pada sistem penanggalan Islam. Selain itu, istilah ini juga dikenal sebagai Rebo Wekasan, Rebo Kasan, atau Rebo Pungkasan.

Sebagian umat Islam di Indonesia punya tradisi Rabu Wekasan dengan cara yang beragam. Cari tahu tentang asal usul hingga mitos terkait Rabu Wekasan, yuk, lewat artikel ini!

1. Asal usul Rabu Wekasan

5 Fakta Rabu Wekasan: Asal Usul dan Mitosnyailustrasi hutan belantara dan alam liar (unsplash.com/Sebastian Unrau)

Rabu Wekasan merupakan hari Rabu terakhir di bulan Safar dalam kalender Islam. Pada masa jahiliyah dulu, banyak masyarakat Arab yang mempercayai Safar sebagai bulan yang penuh hal-hal buruk, kesialan, dan semacamnya.

Mereka percaya bahwa pada bulan tersebut, banyak kemalangan yang akan terjadi. Namun dalam buku Pokok Akidah yang Benar karya HA Zahri, dikutip mui.or.id, hal buruk tentang bulan tersebut masih menjadi sebuah mitos. 

2. Mitos Rabu Wekasan

5 Fakta Rabu Wekasan: Asal Usul dan Mitosnyailustrasi seram (pixabay.com/Arcaion)

Berbagai kalangan menganggap bahwa Rabu Wekasan dapat mendatangkan kesialan. Ada yang berpendapat tidak ada amalan yang patut dilaksanakan pada Rabu Wekasan, tetapi ada juga yang beranggapan sebaliknya.

Beberapa mitos menyebut, tidak boleh menyelenggarakan pernikahan tepat pada Rabu Wekasan. Jika menikah di Rabu Wekasan akan terjadi kesialan. Kemudian, ada juga kepercayaan tidak boleh keluar rumah pada hari itu, karena akan mendatangkan musibah, seperti kecelakaan. 

3. Ragam tradisi Rabu Wekasan

5 Fakta Rabu Wekasan: Asal Usul dan Mitosnyailustrasi kuburan (thegorbalsla.com)

Tradisi Rabu Wekasan yang dilakukan berbagai kalangan masyarakat di Indonesia, seperti daerah Jawa, Aceh, Sumatera, Kalimantan, dan masih banyak lagi, sudah berlangsung secara turun temurun. Mereka meyakini bahwa masyarakat harus melaksanakan berbagai ritual keagamaan saat Rabu Wekasan.

Bagi masyarakat di Jawa dan Aceh, misalnya, biasanya melakukan doa bersama di pagi hari pada Rabu terakhir bulan Safar tersebut. Kebanyakan dari mereka melaksanakan ritual ini di tepi pantai. 

Sementara itu, di daerah Kalimantan terdapat beberapa tradisi yang dilakukan, antara lain melakukan salat sunah dengan doa tolak bala, membuat selamatan, dan tidak berpergian jauh. Selain itu ada juga mandi untuk membuang sial dan tidak melanggar sejumlah pantangan.

Baca Juga: Film Horor Inang, Kisah Perempuan Melawan Kekuatan Jahat

4. Amalan Rabu Wekasan

5 Fakta Rabu Wekasan: Asal Usul dan Mitosnyailustrasi membaca Al-Qur'an (unsplash/Masjid Pogung Dalangan)

Dirangkum dari berbagai sumber, terdapat beberapa amalan yang biasa dilakukan pada Rabu Wekasan. Misalnya melakukan salat tolak bala, berdoa, dan bersedekah. 

Namun, ada juga yang berpandangan bahwa salat tersebut tidak boleh diniatkan untuk Rabu Wekasan, karena tidak ada dalam syariat Islam. Salat yang dilakukan diniatkan untuk salat hajat saja.

5. Film Inang mengangkat misteri Rabu Wekasan

5 Fakta Rabu Wekasan: Asal Usul dan Mitosnyafilm Inang (dok. IDN Pictures/Inang)

Mitos soal Rabu Wekasan pun menjadi salah satu latar cerita film akan datang, Inang. Film ini diproduksi oleh IDN Pictures dan disutradarai oleh Fajar Nugros. Inang berkisah mengenai perjuangan seorang perempuan melawan kekuatan jahat yang ingin mengambil alih kehidupan bayinya.

"Orang yang lahir di hari Rabu Wekasan harus diruwat, untuk membuang keburukannya," begitu cupilkan perdana film tersebut.

Sebagai film thriller-horror dengan segudang unsur thrilling dan jump-scare, Inang menawarkan pelajaran lebih berharga seputar kehamilan perempuan dengan hambatannya dalam menghadapi dunia nyata.

Film Inang dibintangi oleh Naysilla Mirdad, Lydia Kandou, Dimas Anggara, dan Rania Putrisari. Selain itu ada juga Totos Rasiti, Pritt Timothy, Nungki Kusumastuti, Muzakki Ramdhan, David Nurbianto, dan Emil Kusumo.

Itulah asal usul hingga mitos terkait Rabu Wekasan yang juga diangkat ke dalam sebuah film oleh IDN Pictures. Jangan lupa saksikan trailer film Inang yang akan dirilis perdana pada 6 April 2022 mendatang, ya!

Baca Juga: Inang, Film Thriller Pertama IDN Pictures Akan Hadirkan Kejutan Seru!

Topik:

  • Zahrotustianah
  • Wendy Novianto

Berita Terkini Lainnya