Kisah 10 Tiara Pernikahan Bangsawan Kerajaan Inggris

Selain mewah, perhiasan ini juga menyimpan sejarah

Di dalam aturan kerajaan Inggris, tiara menjadi salah satu koleksi yang sakral karena menyimpan cerita sejarah. Penggunaannya juga gak bisa sembarang, tiara hanya boleh digunakan oleh perempuan yang telah menikah. Hari pernikahan adalah hari pertama anggota keluarga kerajaan memakai tiara. Makanya, di setiap royal wedding, tiara menjadi perhiasan yang sangat disorot. Penasaran tiara mana saja yang dipakai oleh para bangsawan kerajaan Inggris di hari pernikahannya? Berikut ini ulasannya. Simak yuk!

1. Queen Mary's Fringe Tiara

Kisah 10 Tiara Pernikahan Bangsawan Kerajaan Inggrishellomagazine.com
Ratu Elizabeth II memakai Queen Mary's Fringe Tiara saat menikah dengan Pangeran Philip. Kemudian ia juga meminjamkannya kepada anaknya, Putri Anne dan cucunya Putri Beatrice di hari pernikahan mereka.  Tiara ini awalnya adalah milik nenek Ratu Elizabeth, Ratu Mary yang dibuat oleh Garrard & Co pada 1919. Untuk pembuatannya, Ratu Mary membongkar kalung hadiah pernikahannya dari Ratu Victoria yang dibeli dari Collingwood & Co pada 1893. Sekarang tiara ini menjadi koleksi pribadi Ratu Elizabeth.

2. The Poltimore Tiara

Kisah 10 Tiara Pernikahan Bangsawan Kerajaan InggrisBerbagai sumber

Adik Ratu Elizabeth II, Putri Margareth menggunakan Poltimore tiara di hari pernikahannya dengan Antony Armstrong-Jones pada 6 Mei 1960. Tiara ini dibuat oleh Garrard & Co pada 1870 untuk Lady Florence Poltimore, istri Baron Poltimore II. Ia adalah bendahara rumah tangga Ratu Victoria di era 1872 hingga 1874. Perhiasan ini menjadi koleksi keluarga kerajaan Inggris setelah proses lelang pada Januari 1959.

3. The Spencer Tiara

Kisah 10 Tiara Pernikahan Bangsawan Kerajaan InggrisBerbagai sumber

Spencer tiara menjadi tiara yang paling lekat dengan Putri Diana. Ia memilih tiara milik keluarganya ini di hari pernikahannya dengan Pangeran Charles pada 29 Juli 1981. Spencer Tiara telah menjadi koleksi keluarga Spencer sejak abad ke-18. Awalnya tiara ini adalah pemberian dari seorang kerabat untuk nenek Lady Diana, Countess Cynthia Spencer sebagai kado pernikahan pada 1919. Hingga kini Spencer Tiara tetap menjadi koleksi keluarga Spencer.

4. The York Tiara

Kisah 10 Tiara Pernikahan Bangsawan Kerajaan InggrisBerbagai sumber

York Tiara didesain oleh Garrard & Co untuk dipakai oleh Sarah Ferguson di hari pernikahannya dengan Pangeran Andrew. Ratu Elizabeth dan Pangeran Philip menghadiahkan York Tiara khusus untuk menantunya. Tiara mewah yang dibuat dari gulungan berlian berbentuk bunga ini berulang kali dipakai oleh Sarah, termasuk saat ia menjalani tugas sebagai anggota keluarga kerjaan. Setelah ia bercerai dari Pangeran Edward, ia tetap menyimpan tiara ini.

5. The Anthemion Tiara

Kisah 10 Tiara Pernikahan Bangsawan Kerajaan Inggristatler.com

Shopie, Countess of Wessex menggunakan Anthemion Tiara di hari pernikahannya dengan Pangeran Edward pada 19 Juni 1999. Tiara ini dibuat dari empat keping salah satu mahkota koleksi Ratu Victoria. Ratu Elizabeth dan Pangeran Philip secara khusus memberikan mahkota ini pada Sophie sebagai hadiah pernikahan. Ia juga terlihat beberapa kali menggunakannya di acara kerajaan.

Baca Juga: Patut Dicontoh, Ini 6 Kebiasaan Hemat di Keluarga Kerajaan Inggris

6. The Cartier Halo Tiara

Kisah 10 Tiara Pernikahan Bangsawan Kerajaan InggrisBerbagai sumber

Kate Middleton memilih Cartier Halo Tiara di hari pernikahannya dengan Pangeran William pada 29 April 2011. Tiara mewah dengan hiasan 739 potong berlian brilian dan 149 berlian baguette ini dibuat pada 1936 atas permintaan ayah Ratu Elizabeth, Raja George VI.

Raja meminta Cartier mendesain secara khusus perhiasan ini untuk istrinya, Elizabeth The Queen Mother, dari berlian dan platinum yang telah ia beli tiga minggu sebelum naik tahta. Tiara mewah ini lalu menjadi hadiah ulang ke-18 tahun yang diberikan kepada Ratu Elizabeth.

7. The Meander Tiara

Kisah 10 Tiara Pernikahan Bangsawan Kerajaan Inggrispeople.com

Cucu Ratu Elizabeth, Zara Philips menikah dengan Mike Tindall pada 30 Juli 2011. Di hari pernikahannya ini Zara memakai Meander tiara yang dipinjamkan oleh ibunya, Putri Anne. Awalnya tiara ini adalah hadiah pernikahan yang diterima oleh Ratu Elizabeth dari ibu mertuanya, Putri Alice dari Yunani dan Denmark.  Ratu lalu memberikannya kepada Putri Anne di era 1970-an.

8. The Queen Mary Diamond Bandeau Tiara

Kisah 10 Tiara Pernikahan Bangsawan Kerajaan InggrisBerbagai sumber

Meghan Markle menggunakan Queen Mary Diamond Bandeau tiara di hari pernikahannya dengan Pangeran Harry pada 19 Mei 2018. Tiara ini dirancang khusus untuk nenek Ratu Elizabeth, Ratu Mary di tahun 1932. Bros di tengah tiara adalah hadiah pernikahan yang diterima Ratu Mary dari County of Lincoln. Bandeu dan bros diwariskan kepada Ratu Elizabeth sejak 1953 dan kini menjadi salah satu koleksi pribadinya.

9. Greville Emerald Kokoshnik Tiara

Kisah 10 Tiara Pernikahan Bangsawan Kerajaan InggrisBerbagai sumber

Cucu Ratu Elizabeth, Putri Eugenie memakai Greville Emerald Kokoshnik tiara di hari pernikahannya dengan Jack Brooksbank pada 12 Oktober 2018. Tiara ini awalnya adalah milik Dame Margaret Greville yang dibuat oleh perusahaan perhiasan asal Prancis, Boucheron pada 1919. Dame Margaret Greville memberikan tiara ini untuk ibu Suri yang kemudian mewariskannya kepada Ratu Elizabeth. Kini tiara ini menjadi bagian dari koleksi pribadi Ratu Elizabeth.

10. Russian Fringe Style Diamond Tiara

Kisah 10 Tiara Pernikahan Bangsawan Kerajaan Inggrisharpersbazaar.com

Putri dari Pangeran Michael of Kent, sepupu Ratu Elizabeth, Lady Gabriella Windsor menikah dengan Thomas Kingston pada 18 Mei 2019. Di hari pernikahannya ini, Lady Gabriella memakai Russian Fringe Style Diamond tiara atau yang juga dikenal dengan nama Kent City of London Fringe tiara. Bagi Lady Gabriella, tiara ini sangat bersejarah karena juga digunakan oleh ibunya, Putri Michael of Kent dan neneknya, Putri Marina, Duchess of Kent. Perhiasan mewah ini awalnya diberikan oleh pemerintah Kota London kepada Putri Marina sebagai hadiah pernikahan dan kini menjadi koleksi keluarga Pangeran Michael.

Nah, itu dia sepuluh tiara yang dipakai oleh anggota keluarga kerajaan Inggris di hari pernikahannya. Bukan sembarang perhiasan, tiara ini juga menyimpan sejarah yang telah mengakar di keluarga kerajaan Inggris.

Baca Juga: 8 Fakta Istana Kensington, Kediaman Pewaris Takhta Kerajaan Inggris

Ratumas Ovvy Photo Verified Writer Ratumas Ovvy

Find me on Instagram @ratumasovvy

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya