Ajaib! Kami Tahu Seperti Apa Kepribadianmu Hanya Lewat Media Sosial Favoritmu

Nggak setiap hari kamu bisa menerawang orang lewat media sosial

Sekarang, orang terhubung lewat sosial media. Nggak peduli teman dari TK, teman yang sekarang udah tinggal di Jepang, sampai teman yang di luar angkasa. Beda sosmed, fiturnya juga beda. Ada yang untuk berbagi tulisan, berbagi video singkat, berbagi foto atau berbagi semuanya sekaligus. Nah, berdasar pilihan sosmed favorit, kami bisa mencoba menebak karakter seseorang, lho! Ini dia prediksinya.

1. Facebook

Ajaib! Kami Tahu Seperti Apa Kepribadianmu Hanya Lewat Media Sosial FavoritmuSumber Gambar: www.huffingtonpost.com

Kami tahu kalau kamu suka Facebook, berarti kamu suka mengetahui dan memperhatikan kisah hidup orang lain. Kamu juga suka akan sesuatu yang kompleks, suka terhubung dengan teman baru maupun teman lama, serta suka berbagi tentang isu sosial yang menurutmu penting untuk diketahui bersama. Bahkan, kamu termasuk orang yang masih senang menyimpan memori lamamu, lho!

2. Snapchat

Ajaib! Kami Tahu Seperti Apa Kepribadianmu Hanya Lewat Media Sosial FavoritmuSumber Gambar: snapchat-download.net

Suka memakai Snapchat? Kemungkinan besar kamu orang yang suka serba instan dan bersifat sementara saja. Kamu cepat bosan, suka hal-hal yang baru dan gak suka bertele-tele. Yang penting bagi kamu adalah tujuannya tercapai. Kamu juga merupakan orang yang gak suka dikomentari atau di-judge sama orang lain. Haters gonna hate, potatoes gonna potate!

3. Instagram

Ajaib! Kami Tahu Seperti Apa Kepribadianmu Hanya Lewat Media Sosial FavoritmuSumber Gambar: www.wired.com

Kalau kamu suka pakai Instagram, berarti kamu suka dengan sesuatu yang ada buktinya. Kalau gak ada buktinya, berarti hoax. Kami tahu kalau kamu nggak suka sama orang yang omdo (omong doang). Namun, kamu juga suka mengetahui apa yang dipikirkan orang lain tentang dirimu. Makanya kalau nggak ada yang nge-like jepretanmu, kamu jadi bingung kan?

4. Path

Ajaib! Kami Tahu Seperti Apa Kepribadianmu Hanya Lewat Media Sosial FavoritmuSumber Gambar: www.theverge.com

Kamu adalah orang yang sangat menghargai dan menyayangi teman-teman terdekatmu! Terserah orang lain mau ngapain, bagi kamu yang penting bisa saling dekat dan update dengan teman-teman terdekatmu #bestfriendsgoals!

5. Twitter

Ajaib! Kami Tahu Seperti Apa Kepribadianmu Hanya Lewat Media Sosial FavoritmuSumber Gambar: sdasia.com

Kami tahu kalau kamu suka menginspirasi orang lain lewat pelajaran hidup yang kamu dapatkan. Kamu juga orang yang cepat tanggap dan peka terhadap apapun yang terjadi di sekitar (baca: di sekitar Twittermu!)

Baca Juga: Hati-hati, Hubungan Asmaramu yang Baik-baik Saja Bisa Kandas Hanya Karena Pengaruh Sosial Media!

6. YouTube

Ajaib! Kami Tahu Seperti Apa Kepribadianmu Hanya Lewat Media Sosial FavoritmuSumber Gambar: gazettereview.com

Kamu yang suka pakai YouTube berarti suka sama sesuatu yang dinamis. Kamu orang yang gak bisa diam dan gak suka sama sesuatu yang bersifat stagnan. Kami tahu kalau kamu orang yang gak peduli seberapa banyaknya koneksi yang kamu punya, asalkan berguna untuk kamu!

7. LinkedIn

Ajaib! Kami Tahu Seperti Apa Kepribadianmu Hanya Lewat Media Sosial FavoritmuSumber Gambar: www.stefenroy.com

Wow, kamu orang yang idaman banget untuk dijadikan pasangan hidup! Kamu sangat serius sama dunia kerja dan networking itu penting! Kamu gampang melihat dan mencari peluang, serta gak terlalu peduli sama apapun yang namanya "kekinian".

8. Blogspot

Ajaib! Kami Tahu Seperti Apa Kepribadianmu Hanya Lewat Media Sosial FavoritmuSumber Gambar: blog.louisgray.com

Kamu penulis sejati! Kamu suka berbagi tentang kisah hidupmu dengan harapan dapat menghibur atau menginspirasi orang lain. Bagi kamu, hidup itu cuma sekali dan sia-sia banget kalau tidak meninggalkan apapun di dunia ini.

9. Pinterest

Ajaib! Kami Tahu Seperti Apa Kepribadianmu Hanya Lewat Media Sosial FavoritmuSumber Gambar: blog.pinterest.com

Kamu itu UNIK! Kamu manusia kreatif yang selalu mencari sesuatu yang baru. Kamu menyukai perubahan positif dan tidak tahan tinggal diam. Apapun yang kamu lakukan, kamu pastikan kalau itu punya trademark khasmu.

10. Tumblr

Ajaib! Kami Tahu Seperti Apa Kepribadianmu Hanya Lewat Media Sosial FavoritmuSumber Gambar: www.useronboard.com

Gak bisa dipungkiri, kamu orang yang gampang galau! Apapun masalahnya, kamu bawa itu ke dalam kegalauanmu. Tentang kejombloanmu lah, tentang LDR lahh ataupun tentang perjuangan skripsimu. Kamu pengkode yang baik! Dengan kata lain, kamu jago menyampaikan sesuatu, namun gak secara blak-blakan.

11. Friendster (?)

Ajaib! Kami Tahu Seperti Apa Kepribadianmu Hanya Lewat Media Sosial FavoritmuSumber Gambar: peltans.blogspot.com

Nah, kalo ini kembali ke dirimu sendiri. Apakah kamu yakin kamu masih nyata di dunia ini #lho? Meski gak kamu akui, kamu orang yang benar-benar menyimpan dan menghargai memori yang tak pudar oleh waktu dan angin lho #abaikan.

Sosial media mana nih, favoritmu?

Baca Juga: Miris! Ini 10 Kelakuan Akibat Kecanduan Sosial Media yang Terjadi di Kehidupanmu Sekarang

Topik:

Berita Terkini Lainnya