10 Fakta Michelangelo, Seniman Kaya yang Multitalenta

Salah satu seniman dunia paling legendaris #IDNTimesHype

Apa kamu mengenal sosok di atas? Ya, ia adalah Michelangelo yang merupakan salah satu seniman paling legendaris dalam dunia seni. Banyak dari karya populernya yang dipajang dan mungkin kamu pernah melihat salah sekian dari karya seninya.

Michelangelo lahir pada tanggal 6 Maret 1475 di Caprese dan meninggal pada 18 Februari 1564 di Roma. Michelangelo bukan hanya saja dikenal sebagai seorang pelukis, ia juga dikenal sebagai seorang pematung jenius, arsitek, dan penyair.

Banyak kisah dan fakta menarik selama perjalanan hidup Michelangelo. Penasaran? Simak 10 fakta menarik tentang Michelangelo yang menginspirasi.

1. Hidung Michelangelo pernah patah akibat dihajar rekannya

10 Fakta Michelangelo, Seniman Kaya yang Multitalentapotret Michelangelo (michelangelo.org)

Ketika Michelangelo masih remaja, ia pernah dikirim untuk belajar dengan Lorenzo de' Medici, seorang patronasi seni yang sangat dihormati di Eropa pada saat itu. Michelangelo tidak disukai oleh teman-temannya karena bakat dan kecerdasannya yang tajam.

Bahkan, seorang siswa bernama Pietro Torrigiano pernah memukulinya dengan sangat keras hingga menyebabkan hidung Michelangelo patah karena iri.

2. Kemampuan seninya pertama kali mendapat perhatian setelah ia terlibat dalam upaya percobaan penipuan

10 Fakta Michelangelo, Seniman Kaya yang Multitalentapotret Pietà ciptaan Michelangelo (artincontext.org)

Di awal kariernya, Michelangelo diketahui sangat gemar mengukir patung dewa asmara bergaya Yunani. Karyanya itu kemudian menarik perhatian daripada de' Medici yang kemudian menyarankan Michelangelo untuk membuat sebuah patung yang terlihat seolah-olah telah terkubur di bawah tanah.

de' Medici berniat menggunakan patung buatan Michelangelo untuk dijual sebagai barang antik dan Michelangelo setuju untuk terlibat dalam penjualan patung antik palsu tersebut. Kemudian, patung buatan Michelangelo akhirnya dibeli oleh seorang kardinal bernama Raffaele Riario.

Pada akhirnya, Riario mengetahui kebenaran di balik penipuan tersebut dan berhasil mendapatkan uangnya kembali. Meskipun ditipu, Riario merasa terpukau dengan hasil patung buatan Michelangelo dan mengundang Michelangelo ke Roma. Di Roma, Michelangelo akhirnya menciptakan patung yang membuat dirinya terkenal, yakni Pietà yang dibuat pada tahun 1498.

3. Salah satu patung mahakarya Michelangelo, yakni patung David rupanya dibuat dari batu marmer buangan

10 Fakta Michelangelo, Seniman Kaya yang Multitalentapotret Patung David (housebeautiful.com)

Michelangelo dikenal sebagai salah satu seniman pahat paling legendaris dalam sejarah. Salah satu karya terbaiknya adalah patung David yang dibuat pada tahun 1504. Namun, siapa sangka bahwa patung mahakarya Michelangelo ini rupanya terbuat dari batu marmer buangan.

Michelangelo dikenal sangat memperhatikan kualitas marmer yang ia gunakan untuk patungnya. Namun, Michelangelo secara mengejutkan menggunakan batu marmer yang dibuang oleh pematung lainnya untuk menciptakan patung David. Di tangan Michelangelo, marmer berkualitas buruk itupun berhasil menjadi karya seni menakjubkan hingga saat ini. Namun, akibat kualitas marmer yang buruk, patung ini sempat mengalami kerusakan pada beberapa bagian.

4. Michelangelo menciptakan karya seni untuk sembilan paus Katolik yang berbeda secara berturut-turut

10 Fakta Michelangelo, Seniman Kaya yang Multitalentapotret Sistine Chapel (througheternity.com)

Michelangelo menciptakan karya seni untuk sembilan Paus Katolik berturut-turut, dari Julius II hingga Pius IV, mulai tahun 1505. Selama periode itu, Michelangelo telah membuat berbagai macam karya, mulai dari kerajinan kenop hias untuk tempat tidur Paus hingga lukisan.

Salah satu karyanya sempat menjadi kontroversial, yakni lukisan Penghakiman Terakhir (1536) dianggap cabul oleh pejabat gereja karena kehadiran sosok telanjang. Namun, Michelangelo mendapat pembelaan dari Paus Paulus III dan karyanya tetap terpajang hingga saat ini.

5. Sosoknya sering terlihat dalam karya seninya

10 Fakta Michelangelo, Seniman Kaya yang Multitalentagambaran sosok Michelangelo dalam lukisan The Last Judgement (artincontext.org)

Michelangelo tidak pernah membuat potret dirinya secara formal dan ia juga tidak memberi tanda khusus pada karyanya. Namun, ia sering memasukkan dirinya ke dalam adegan dengan menambahkan versi gaya dirinya sendiri ke dalam patung dan lukisannya.

Buktinya ada pada lukisannya yang berjudul The Last Judgment, dimana ia menggunakan citranya sendiri dalam penggambaran St. Bartholomew. Michelangelo juga menggambarkan dirinya secara diam-diam sebagai Santo Nikodemus dalam Florentine Pietà (1547), serta dalam kerumunan dalam Penyaliban St. Petrus (1546).

Baca Juga: Street Art Mural, Karya Seni yang Tak Bisa Dibungkam  

6. Michelangelo juga merupakan seorang penyair

10 Fakta Michelangelo, Seniman Kaya yang Multitalentapotret Michelangelo (whatlifetours.com)

Meskipun ia paling terkenal dengan karya seni visualnya, Michelangelo rupanya adalah sosok yang multitalenta yang juga dihormati pada zamannya karena sonetanya. Michelangelo dikatakan telah menghasilkan ratusan madrigal dan soneta selama karirnya. Dia menulis tentang banyak hal, dari penuaan hingga seks.

Meskipun karya-karya tulisnya tidak diterbitkan saat dia masih hidup, namun karya-karyanya diedarkan secara luas di Roma pada abad ke-16 dan bahkan dijadikan musik oleh beberapa komposer pada masa itu.

7. Karyanya yang paling terkenal sempat dirusak oleh oknum yang tak bertanggung jawab

10 Fakta Michelangelo, Seniman Kaya yang Multitalentapotret Pieta yang dirusak (quod.lib.umch.edu)

Pada tahun 1972, Laszlo Toth, seorang ahli geologi yang menderita ketidakstabilan mental, melompati pagar di Basilika Santo Petrus dan memukul patung Pietà yang merupakan karya ciptaan Michelangelo. Patung tersebut pun rusak di beberapa bagian.

Pekerja restorasi harus memulihkan banyak potongan marmer yang pecah dalam serangan itu. Butuh waktu sekitar 10 bulan untuk memperbaiki patung tersebut sebelum akhirnya bisa dipajang kembali. Hal yang sama terjadi pada patung David pada tahun 1991, ketika seorang penyerang merusak jari kaki patung itu dengan pahat.

8. Michelangelo ditugaskan membuat kapel Sistina yang dimaksudkan untuk menghancurkan kariernya

10 Fakta Michelangelo, Seniman Kaya yang Multitalentapotret Sistine Chapel hasil pekerjaan Michelangelo (artincontext.org)

Seorang pelukis bernama Raphael merasa iri dengan kemampuan seni luar biasa yang dimiliki oleh Michelangelo. Raphael kemudian membujuk Paus Julis II untuk menugaskan Michelangelo mengecat kapel dengan harapan bahwa Michelangelo akan gagal dan kariernya akan berakhir.

Pada awalnya, Michelangelo menolak tawaran tersebut. Tetapi, akhirnya ia setuju untuk melakukannya dan menghabiskan empat tahun melukis. Pekerjaan yang dimaksudkan untuk menghancurkan karirnya malah menjadi salah satu pekerjaan paling terkenal yang dikerjakan oleh Michelangelo dalam sejarah.

9. Michelangelo merupakan salah satu seniman terkaya pada masanya

10 Fakta Michelangelo, Seniman Kaya yang Multitalentapotret Michelangelo (artincontext.org)

Banyak seniman yang berjuang mati-matian untuk karya seninya tanpa mendapat uang sepeser pun. Namun, tidak demikian halnya dengan Michelangelo, yang dianggap sebagai salah satu seniman terkaya pada masanya.

Karyanya untuk patronasi kaya seperti Paus Julius II membuatnya memiliki pekerjaan dan pendapatan tetap. Dia juga seorang investor strategis dan sukses dengan investasinya di bidang properti.

10. Dia terus bekerja sampai minggu terakhir pada masa hidupnya

10 Fakta Michelangelo, Seniman Kaya yang Multitalentapotret Michelangelo (througheternity.com)

Sebagian besar tahun terakhir Michelangelo dihabiskan di Vatikan sebagai pengawas pembangunan yang sedang berlangsung di Basilika Santo Petrus. Michelangelo diketahui masih mengirim desain dan gambar dari rumah ketika dia terlalu lemah untuk berada di lokasi pembangunan. Meskipun di rumah, ia terus mengerjakan patungnya sampai akhir. Pada saat itu, ia sedang mengerjakan Rondanini Pietà (1552) ketika dia meninggal pada usia 88 tahun.

Sungguh sangat menginspirasi ya sosok Michelangelo ini. Kemampuan seninya yang begitu menakjubkan bahkan membuat para seniman lain menjadi iri. Meskipun banyak yang ingin menjatuhkannya, nyatanya Michelangelo terus bersinar dan berhasil menjadi salah satu seniman paling dikenang dalam sejarah.

Baca Juga: Mengenal Perkembangan Seni Mural di Bali, Dulu Dipandang Sebelah Mata

Sintya Yoo Photo Verified Writer Sintya Yoo

nothing

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya