Agar Hidupmu Lebih Bahagia, Jauhi 13 Tipe Teman Palsu Ini 

Teman kayak gini nih bahaya banget.

Di dalam kelompok pertemananmu, kamu pasti menemui berbagai tipe individu. Ada yang baik, juga ada yang menyebalkan. Semakin kamu dewasa, tentunya kamu ingin kehidupanmu menjadi lebih positif. Oleh sebab itu, ada beberapa teman yang harus kamu seleksi jika ingin tujuanmu untuk hidup lebih bahagia bisa tercapai. Ini lah 13 tipe teman yang sebaiknya kamu hindari. 

1. Si Tukang Ingkar Janji

Agar Hidupmu Lebih Bahagia, Jauhi 13 Tipe Teman Palsu Ini jeshoots.com

Sudah susah-susah menyusun rencana dan meluangkan waktu, teman satu ini malah dengan santainya membatalkan janji yang telah dibuat. Makin kesal lagi kalau membatalkannya dalam keadaan sangat mepet. Huh! 

2. Si Ada Perlu

Agar Hidupmu Lebih Bahagia, Jauhi 13 Tipe Teman Palsu Ini jeshoots.com

Ini adalah salah satu tipe yang paling menyebalkan. Mereka cuma menghubungimu ketika butuh sesuatu. Ketika gak perlu? Lupa deh sama kamu! Nyebelin ‘kan?

3. Si Penusuk dari Belakang

Agar Hidupmu Lebih Bahagia, Jauhi 13 Tipe Teman Palsu Ini pixabay.com

Ini bahaya banget. Di depanmu dia terlihat sangat baik, tapi di belakangmu, ternyata dia biasa menjelek-jelelekan kamu ke orang lain. Gak perlu pakai mikir, segera tinggalnya tipe teman palsu seperti ini! 

4. Si Pelit

Agar Hidupmu Lebih Bahagia, Jauhi 13 Tipe Teman Palsu Ini tumblr.com

Mau pinjam ini, gak boleh. Mau pinjam itu, gak boleh. Padahal mereka juga sering meminjam barang sama kamu, tapi giliran kamu yang ingin meminjam sesuatu, duh, kumat deh pelitnya! Terutama jika yang melibatkan materi, seperti kuota internet. Makanya, kamu coba deh rekomendasikan temanmu untuk memakai MiFi Andromax. Selain mendukung Wi-Fi 2.4 GHz, modem ini juga bisa digunakan sampai dengan 32 orang dalam waktu yang bersamaan, namun dengan harga yang tetap irit. Dijamin si pelit gak akan jadi pelit lagi. 

5. Si Negative Thinkers

Agar Hidupmu Lebih Bahagia, Jauhi 13 Tipe Teman Palsu Ini barnimages.com

Teman satu ini gak pernah sekali pun berpikir positif, kerjaannya misuh dan bete seharian. Mereka juga seringkali menjatuhkan semangatmu dengan perkataan yang bikin kamu down. Mending jauh-jauh deh daripada kamu jadi ikut terpengaruh...

6. Si Drama Queen

Agar Hidupmu Lebih Bahagia, Jauhi 13 Tipe Teman Palsu Ini weheartit.com

Si drama queen ini selalu bertindak lebay dan melodramatis. Biasanya, dia melakukan ini supaya mendapat perhatian orang, tapi kadang kamu lah yang jadi malu ketika dia sudah mulai bertingkah lebay.

7. Si Tukang Pinjam

Agar Hidupmu Lebih Bahagia, Jauhi 13 Tipe Teman Palsu Ini thescholarlystrumpet.tumblr.com

Mulai dari pulpen, earphone, gunting kuku, sampai lipstik, semuanya minjam ke kamu! Lebih kesal lagi kalau meminjamnya tanpa izin terlebih dahulu. Tapi kalau meminjam mini router atau mobile wifi, kamu masih maklum, karena kamu punya  MiFi Andromax Smartfren yang canggih. Cukup dengan satu Mifi, sudah bisa terhubung dengan laptop, tablet, atau smartphone. Apapun gadget dan operatornya, #4ginaja pakai Smartfren ya. Tapi hati-hati keterusan!

8. Si Copycat

Agar Hidupmu Lebih Bahagia, Jauhi 13 Tipe Teman Palsu Ini superglamnews.com

Mereka punya kebiasaan iri dan ingin meniru dengan segala hal yang kamu punya atau lakukan. Misal, kamu habis liburan ke Lombok, kemudian beberapa hari kemudian dia juga pergi ke Lombok karena iri dan gak mau kalah sama kamu. Begitu juga dengan gaya berpakaianmu sehari-hari yang selalu ditiru olehnya. Lama kelamaan kamu pasti akan gerah dengan tingkah lakunya yang selalu ingin sama denganmu. 

9. Si Pemaksa

Agar Hidupmu Lebih Bahagia, Jauhi 13 Tipe Teman Palsu Ini elle.com

Apapun yang kamu lakukan, kamu harus mengikuti apa yang ia katakan! Pokoknya, dia yang selalu benar. Kamu juga gak bisa dengan bebas menyampaikan pendapat, karena dia akan menyela dan berusaha membuatmu menuruti opininya. Capek kan kalau terus-terusan bergaul dengan orang seperti ini?

10. Si Super Pe-de

Agar Hidupmu Lebih Bahagia, Jauhi 13 Tipe Teman Palsu Ini ellegirl.ru

Tingkat percaya diri yang mereka miliki sudah sampai level tanpa batas. Mereka menganggap semua hal yang terjadi di dunia adalah tentang mereka dan bumi berputar di sekitar mereka. 

11. Si Tukang Gosip

Agar Hidupmu Lebih Bahagia, Jauhi 13 Tipe Teman Palsu Ini news247.info

Ketika kalian bertemu atau hangout, gak ada pembicaraan lain selain gosip. Dia tahu banget deh soal siapa yang pacaran sama siapa, siapa yang selingkuh sama siapa, siapa yang putus sama siapa, dan seterusnya. Lebih baik perlahan kamu menjauh, karena otakmu gak akan terasah jika terus-terusan membicarakan topik yang gak berkualitas. 

12. Si Tukang Bully

Agar Hidupmu Lebih Bahagia, Jauhi 13 Tipe Teman Palsu Ini blogs.dunyanews.tv

Si tukang bully merasa dirinya lebih memiliki kekuatan atau kuasa dibanding kamu, sehingga dia sering memperlakukanmu dengan seenaknya. Mulai dari mencemooh sampai menindas secara fisik. Ketika tindakannya sudah kelewat batas, ceritakan pada orangtuamu dan jangan lagi berteman dengannya. 

13. Si Serba Tahu

Agar Hidupmu Lebih Bahagia, Jauhi 13 Tipe Teman Palsu Ini tumblr.com

Orang serba tahu alias sotoy ini menganggap dia lah yang paling pintar dan paling tahu segalanya. Tipe ini mirip dengan tipe nomor sembilan yang terkadang jadi sering memaksakan pendapatnya ke orang lain. 

Apa kamu punya teman dengan beberapa tipe di atas? Kalau iya, jangan ragu untuk meninggalkannya, ya. Sebab kamu berhak mendapatkan teman lebih baik yang dapat menjadikan hidupmu lebih bahagia. 

Topik:

Berita Terkini Lainnya