6 Hal yang Sering Dialami Orang Berkacamata, Termasuk Kamu Ya?

Kesel gak sih sering dijuluki "si mata empat?"

Memiliki mata yang rabun bukanlah keinginan setiap orang, termasuk kamu. Apa lagi kamu harus memakai kacamata agar penglihatanmu lebih jelas. Namun, harus tetap disyukuri ya. karena kamu masih diberikan penglihatan walau harus memakai kacamata.

Kadang kala kamu yang berkaca mata dianggap keren lho. Orang-orang akan memandangmu sebagai pribadi cerdas dan berwawasan. Apakah kamu termasuk demikian?

Namun, sering gak sih kamu diledek teman-teman kamu dengan sebutan 'si mata empat?'. Gak usah sedih ya. Mending baca enam hal yang sering dirasakan para pemakai kacamata.

1. Kamu sering lupa meletakkan kacamata, sampai harus mencarinya di seluruh ruangan

6 Hal yang Sering Dialami Orang Berkacamata, Termasuk Kamu Ya?wowkeren.com

Memang dalam kondisi tertentu, pasti kamu akan melepaskan kacamata. Namun tak berapa lama, kamu lupa di mana meletakkan kacamatamu. Melepas kaca mata adalah gerakan spontan karena beberapa faktor. Misal lelah, mau mandi atau sebab lainnya.

Setelah ketemu, kamu akan bergumam "Ini dia, dicariin gak ketemu-ketemu, bikin repot". Hayo ngaku, kamu juga seperti itu, kan?

2. Selain ponsel genggam, benda pertama yang kamu cari saat bangun tidur adalah kacamata

6 Hal yang Sering Dialami Orang Berkacamata, Termasuk Kamu Ya?gamartia.blogspot.co.id

Bagi kamu yang berkacamata, sebelum melihat ponsel, kamu pasti mencari kacamata dulu, kan? Biasanya ponsel dan kacamata diletakkan berdekatan saat tidur. Benar gak sih?

3. Saat menyantap makanan yang masih panas, uapnya akan mengembun di kacamata

6 Hal yang Sering Dialami Orang Berkacamata, Termasuk Kamu Ya?idnportal.com

Ini susahnya bagi pengguna kacamata. Saat makan bakso atau makanan yang masih panas, uapnya akan mengembun di kacamata. Akhirnya kamu harus melepas kacamatamu dulu, dan membersihkannya.

Baca Juga: Ternyata 10 Kebiasaan Inilah yang Bisa Membuatmu "Mengenakan" Kacamata

4. Saat mengendarai motor dalam keadaan hujan, kamu repot membersihkan kacamata dari air hujan

6 Hal yang Sering Dialami Orang Berkacamata, Termasuk Kamu Ya?dream.co.id

Saat berkendara, kamu tentu menggunakan kacamata dong ya? Kalau tanpa kacamata bisa gawat. Nah, biasanya ketika sedang hujan, kamu pasti sesekali harus membersihkannya.

Lebih baik kamu berhenti saja jika mengalami seperti ini. Jangan melanjutkan perjalanan sampai hujannya reda, demi keselamatan meski kamu sedang terburu-buru.

5. Merasa risih jika tanpa kacamata

6 Hal yang Sering Dialami Orang Berkacamata, Termasuk Kamu Ya?youthmanual.com

Karena sudah sering menggunakan kacamata, maka akan risih jika harus melepasnya. Kamu pasti khawatir dicap sombong jika ada yang menyapamu dari kejauhan, karena tidak membalas sapaannya. Semua itu terjadi gara-gara kamu melepas kacamata.

6. Kamu akan dijuluki 'si mata empat'

6 Hal yang Sering Dialami Orang Berkacamata, Termasuk Kamu Ya?unsplash.com/@jtylernix

Siapa temanmu yang sering memanggilmu si 'mata empat'? Eh, senyumin aja, gak perlu sedih. Namanya juga teman. Tapi kamu tetap kelihatan lebih tenang dan dewasa jika memakai kacamata.

Itulah enam hal yang sering dirasakan oleh orang berkacamata. Bersyukurlah,  sebab banyak orang yang di luar sana memiliki keterbatasan dan tidak dapat melihat sama sekali.

Baca Juga: 6 Hal Penting tentang Kacamata Minus yang Ternyata Cuma Mitos

Kustriawan Photo Member Kustriawan

Mahasiswa Antropologi Universitas Sumatera Utara, Follow My Instagram : awan.kustriawan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani
  • Novaya

Berita Terkini Lainnya