10 Peristiwa Unik dan Bersejarah yang Pernah Terjadi di Menara Eiffel

Bikin makin takjub

Mungkin kamu selalu dibuat kagum dengan Eiffel Tower Cityscape Paris.  Sebagian orang bercita-cita untuk bisa mengunjungi menara terpopuler di dunia ini.

Dan lebih dari seabad, Menara Eiffel sudah menjadi bagian yang dianggap mengagumkan sebagai identitas dari kota Paris. Tapi sepertinya kamu harus tahu peristiwa dan fakta unik terkait Menara Eiffel yang pernah terjadi. Berikut ulasan fakta-fakta sejarah itu yang bakal bikin kamu takjub. 

1. Menara Eiffel pernah digunakan sebagai pangkalan radio militer

10 Peristiwa Unik dan Bersejarah yang Pernah Terjadi di Menara Eiffelfineartamerica.com

Menara Eiffel bukan saja terkenal karena pesona cantiknya, ia juga memiliki peran yang tak ternilai dalam Perang Dunia I. Pada tahun 1903, Gustave Eiffel mengundang peneliti radio untuk mendirikan radio di menara, dan mendanai penelitiannya sendiri.

Dilansir dari Science News for Students, sekitar lima tahun sebelum menara menjadi pusat jaringan komunikasi yang bisa mencapai ke Amerika Utara, dan saat itulah militer mulai tertarik. Menara menjadi pangkalan radio militer dan digunakan untuk mencegat komunikasi radio Jerman.

Pangkalan radio militer Menara Eiffel pernah mencegat komunikasi yang dikirim oleh pasukan Jerman yang berniat masuk ke Paris pada tahun 1914. Ketika Prancis mengetahui kalau Jerman menunda aksinya, militer Prancis segera mengirim pasukan ke Marne. Yang akhirnya pertempuran di Marne menyelamatkan Paris dari jajahan Jerman.

Dua tahun kemudian, stasiun Tower mencegat pesan Jerman yang lainnya dalam perjalanan ke Spanyol. Yakni mata-mata yang disebut "Operatif H-21," dan dengan pesan itu, mereka melacak nama kode dan berhasil menangkapnya. Menara itu adalah pusat komunikasi yang penting, militer Prancis bahkan memerintahkan agar dipasang bahan peledak agar bisa  dihancurkan untuk jaga-jaga jika pusat radio itu jatuh ke tangan Jerman. Tapi untungnya, itu tidak pernah terjadi. Dan kamu masih bisa mengagumi Menara Eiffel hingga saat ini.

2. Citroen mengubah Menara Eiffel menjadi iklan komersial

10 Peristiwa Unik dan Bersejarah yang Pernah Terjadi di Menara Eiffelchroniclelive.co.uk

Menara Eiffel pernah menjadi papan iklan terbesar yang pernah ada, diterangi dengan lebih dari 250.000 lampu dan 370 mil kabel. Dilansir dari Autocar, peralatan itu digunakan untuk menutupi tiga sisi menara dengan kata "Citroen."

Sebuah perusahaan mobil menyewa ruang di Menara Eiffel dari tahun 1925 hingga 1934. Setiap hurufnya memiliki tinggi 92 kaki, yang seolah-olah mengubah Menara menjadi papan reklame yang bergemerlap.

3. Eiffel pernah menjadi pusat penelitian

10 Peristiwa Unik dan Bersejarah yang Pernah Terjadi di Menara Eiffeltoureiffel.paris

Science News for Students menjelaskan kalau Gustave Eiffel menjadikan menara itu sebagai pusat penelitian ilmiah. Lalu dipasanglah stasiun cuaca di Menara Eiffel sehari setelah dibuka. Yang pada akhirnya ditransfer ke biro cuaca Prancis, dan dipasangkan manometer raksasa yang berdiri di puncak Menara. Manometer digunakan untuk mengukur tekanan cairan dan gas, dan Menara Eiffel bisa mendukung manometer untuk mengukur tekanan 400 kali dari yang telah diukur sebelumnya.

Pada tahun 1903, Eiffel mulai melakukan eksperimen aerodinamika yang terinspirasi dari karya Wright brothers. Dia mengembangkan formula untuk tahan angin, pekerjaan yang mengarah pada pembangunan terowongan angin besar-besaran. Dengan penambahan peralatan radio dan komunikasi, menara menjadi bagian penting dari ketepatan waktu internasional, menyiarkan sinyal di seluruh Eropa untuk membantu menyinkronkan segala sesuatu mulai dari jam hingga jadwal perjalanan. Informasi yang sama juga sangat menguntungkan bagi pelayaran, yang dapat menggunakannya untuk menentukan garis bujur.

4. Warna Menara Eiffel yang berubah-ubah

10 Peristiwa Unik dan Bersejarah yang Pernah Terjadi di Menara Eiffelsciencenewsforstudents.org

Jika dilihat lebih dekat, Menara Eiffel memiliki tiga warna berbeda, gelap di bagian bawah dan lebih terang di bagian atas. Dahulu Menara Eiffel memiliki warna merah Venesia. Namun dicat cokelat kemerahan, dan pada tahun 1892, berubah menjadi warna karat yang mereka sebut coklat oker. Pada tahun 1899 siklus pengecatan ulang tujuh tahun kemudian dimulai dengan lapisan kuning-oranye di bagian bawah dan warna kuning pucat di bagian atas.

Warnanya kuning kecokelatan sampai tahun 1947. Menara berubah merah kecoklatan dari tahun 1954 hingga 1961, dan pengecatan di tahun 1968 merupakan warna yang sekarang disebut Eiffel Tower Brown.

Dibutuhkan sekitar 18 bulan untuk mengecat Menara Eiffel yang dikerjakan oleh 25 pelukis dengan tangan. Ya, dengan kuas dan seember cat. Mereka menggunakan sekitar 60 ton cat.

5. Seorang wanita menikahi Menara Eiffel, namun harus patah hati

10 Peristiwa Unik dan Bersejarah yang Pernah Terjadi di Menara Eiffelreally.uktv.co.uk

Semua orang memiliki obsesi, tapi obsesi yang dimiliki Erika Eiffel dengan Menara Eiffel itu sepertinya agak aneh. Dilansir dari Australian Broadcasting Corporation, dia disebut Erika Eiffel karena menikahi Menara Eiffel pada tahun 2007. Setelah hubungannya berjalan selama satu dekade, satu tahun kemudian kisahnya dibuatkan film dokumenter yang berjudul Married to the Eiffel Tower. Namun saat itulah hubungan mereka berubah, staf Menara Eiffel menolak keanehan tersebut. Jadi hubungan itu harus berakhir, dan wanita itu pun patah hati.

Baca Juga: 10 Potret 'Rue Cremieux', Gang Cantik Paling Instagramable di Paris!

6. Seorang pilot Amerika Serikat mengejar pesawat Jerman melalui Menara Eiffel

10 Peristiwa Unik dan Bersejarah yang Pernah Terjadi di Menara Eiffelmaggiesnotebook.com

William Overstreet merupakan pilot yang mengemudikan pesawatnya dari Virginia menuju ke Eropa selama Perang Dunia II. Ia menerbangkan Mustang P-51 di bawah lengkungan Menara Eiffel di tengah pertempuran dengan Messerschmitt Bf 109 Jerman. Dalam pertempuran itu, ia pun berhasil menembak jatuh sasarannya. Dilaporkan Sunday Times, pada tahun 1926 juga ada pilot yang mati karena mencoba menerbangkan pesawatnya dengan rute yang sama.

Aksi tersebut pun sempat menjadi semacam ikon, dan menginspirasi pejuang Prancis. Overstreet sudah menerbangkan delapan misi selama invasi D-Day, dan serangkaian misi pengawalan rahasia. Dia akhirnya dianugerahi Legion of Honor saat berusia 88 tahun. Dan ia meninggal pada tahun 2014 pada usia 92 tahun.

7. Menjadi tempat ditemukannya radiasi kosmik

10 Peristiwa Unik dan Bersejarah yang Pernah Terjadi di Menara Eiffelwhysoblu.com

Pada pergantian abad ke-20, dunia sains menjadi hal yang luar biasa. Para ilmuwan saat itu disibukkan dengan eksperimen seperti fosfor, sinar-X, dan uranium, dan yang sangat mematikan yakni radiasi. Setelah radiasi berhasil diciptakan, pastor atau profesor Yesuit Theodor Wulf tertarik dengan hal tersebut. Dia menciptakan inovasi dan peralatan baru serta menjalankan serangkaian eksperimen diketinggian untuk mencari tahu dari mana radiasi berasal. Namun ada masalah, balon udara yang ia gunakan tidak stabil.

Menurut Scientific American, ia membuat serangkaian percobaan selama empat hari. Mengukur radiasi di bagian atas dan bawah Menara Eiffel. Lalu didapati bahwa perbedaan ketinggian memberinya bukti konkret bahwa radiasi berasal dari langit, bukan Bumi. Namun eksperimen Wulf diabaikan pada saat itu.

8. Seekor gajah memanjat Menara Eiffel

10 Peristiwa Unik dan Bersejarah yang Pernah Terjadi di Menara Eiffelluzycalor.com

Di abad ke-19, ada sirkus bernama Cirque d'Hiver Bouglione Circus yang merupakan sirkus populer di Paris pada saat itu. EU Touring menjelaskan bahwa pertunjukan mereka dimulai dengan pertunjukan berkuda.

Pertunjukan sirkus berakhir selama Perang Dunia II, dan setelah perang mereka mencari cara untuk menghasilkan keuntungan agar orang-orang tertarik pada pertunjukan mereka. Pada tahun 1948, mereka menggelar aksi promosi dengan mengajak seekor gajah naik ke lantai pertama menara dengan menaiki tangga.

9. Seorang pria Prancis membuat rekor di Menara Eiffel

https://www.youtube.com/embed/giMqSXc2jh0

Pada tahun 2002, The Scotsman melaporkan ada sebuah rekor dunia di Menara Eiffel. Hugues Richard menaiki tangga Menara Eiffel dalam waktu 19 menit.

Yang menarik adalah, dia menggunakan sepeda. Dia berhasil memecahkan rekor yang pernah dilakukan sebelumnya pada tahun 1998, yang saat itu mencatat rekor 36 menit.

10. Menara Eiffel bergerak

10 Peristiwa Unik dan Bersejarah yang Pernah Terjadi di Menara Eiffelguide.vacationxtravel.com

Saat Menara Eiffel dibangun, LiveScience mengatakan, besi merupakan bahan bangunan yang relatif baru. Untuk membangun sesuatu yang tinggi, mereka perlu memperhitungkan kekuatan Alam. The Local mengatakan kalau bagian atas Menara bisa bergerak sejauh 5 inci jika ditiup angin. Anehnya, justru panas matahari membuatnya bergerak lebih dari itu. Saat menara besi memanas, ia mengembang hingga 6 inci. Dan bagian atasnya bisa miring sejauh 7 inci.

Sekarang kamu jadi semakin tahu kan mengenai sejarah dan peristiwa unik yang pernah terjadi di Menara Eiffel.

Baca Juga: 5 Fakta Notre Dame Paris yang Terbakar

Amelia Solekha Photo Verified Writer Amelia Solekha

Write to communicate. https://linktr.ee/ameliasolekha

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Efendi Ari Wibowo

Berita Terkini Lainnya