5 Lagu Evanescence yang Ngehits pada Tahun 2000an, Masih Ingat?

#2000an Pasti lagu ini dulu bikin kamu jadi anak Emo

Evanescence adalah band rock asal Amerika Serikat yang didirikan pada tahun 1995 di Arkansas. Pendirinya adalah Amy Lee dan Ben Moody, mereka berdua adalah seorang pianis dan gitaris. Evanescence baru merilis album mereka secara global pada tahun 2003 yang berjudul Fallen. Album inilah yang membawa mereka pada puncak popularitas.

Evanescence sendiri pernah berkali-kali berganti anggota. Bahkan salah satu pendiri band ini, Ben Moody memutuskan hengkang pada tahun 2003 dan digantikan oleh Terry Balsamo. Sampai saat ini, Evanescence sudah berhasil merilis 7 album, dengan album terbarunya yang dirilis pada tahun 2017 berjudul Synthesis.

Pada awal terkenalnya Evanescence, banyak sekali penggemarnya yang tersebar di berbagai penjuru dunia, termasuk Indonesia. Jika kamu salah satunya, pasti kamu dulu sempat pernah jadi anak emo. Ini nih 5 lagu terbaik dari Evanescence yang dulu selalu kamu dengar di radio.

1. Bring Me To Life

https://www.youtube.com/embed/3YxaaGgTQYM

Wake me up inside
Wake me up inside
Call my name and save me from the dark

Bid my blood to run
Before I come undone
Save me from the nothing I've become

Kalau dengar lagu Evanescence yang satu ini pasti bawaannya pengen nyanyi. Lagu Bring Me To Life juga merupakan lagu yang paling legendaris dari band ini. Hampir setiap radio selalu memutar lagu ini. Suara Amy Lee disini juga powerful banget. Pasti awal mula kamu menyukai Evanescence karena lagu ini. Bener nggak sih?

Lagu ini berisi tentang ajakan untuk bangun dari halusinasi yang kamu miliki. Kamu harus bangun dari keterpurukanmu dan berani menghadapi realita yang ada.

2. My Immortal

https://www.youtube.com/embed/5anLPw0Efmo

When you cried, I'd wipe away all of your tears
When you'd scream, I'd fight away all of your fears
And I held your hand through all of these years
But you still have all of me

Lagu My Immortal yang dinyanyikan dengan penuh penghayatan oleh Amy Lee ini pasti selalu kamu dengarkan dikala galau dan sedang baper sehabis putus dengan pacar. Memang lagu ini jadi andalan para kawula muda jaman dulu saat mereka sedang merasakan patah hati. 

Alunan musik yang mellow bikin kamu terbawa suasana. Dari liriknya pun berisi tentang seseorang yang susah move on dan masih terbayang-bayang oleh masa lalu sang mantan.

Baca Juga: 9 Lagu Hits Glenn Fredly Tahun 2000an, Masih Ingat?

3. Everybody's Fool

https://www.youtube.com/embed/jhC1pI76Rqo

Never was and never will be
You don't know how you've betrayed me
And somehow you've got everybody fooled

Lagu Everybody's Fool ini juga gak kalah hits dengan 2 lagu di atas lho. Liriknya yang jleb dan bikin galau pun menjadi salah satu alasan lagu ini banyak diperdengarkan oleh para ABG muda yang baru putus cinta pada eranya. 

Lagu ini sendiri berisi tentang kekesalan seseorang yang cintanya ternyata dikhianati oleh pasangannya sendiri. Dia merasa menjadi manusia yang paling bodoh karena tertipu rayuan manis sang mantan kekasih.

4. Breathe No More

https://www.youtube.com/embed/sGXvBJN2LZw

Take a breath and I try to draw from my spirits well.
Yet again you refuse to drink like a stubborn child.

Lie to me,
Convince me that I've been sick forever.

And all of this,
Will make sense when I get better.

Lagu Breathe No More merupakan salah satu soundtrack dari film Elektra yang dirilis pada tahun 2005 silam. Lagu ini juga ditulis sendiri oleh sang vokalis, Amy Lee. Dan kembali lagu ini bercerita mengenai kegagalan hubungan yang menyebabkan salah satu dari mereka terluka dan patah hati. 

Kalau urusan putus cinta, memang Amy Lee jagonya. Karena Amy sendiri sering menulis lagu yang berdasarkan pengalaman hidupnya. Jadi gak heran kalau liriknya selalu bikin kamu galau.

5. Hello

https://www.youtube.com/embed/HPam_3D9eXU

If I smile and don't believe
Soon I know I'll wake from this dream
Don't try to fix me, I'm not broken
Hello, I'm the lie living for you so you can hide

Hello merupakan salah satu lagu tersedih yang diciptakan oleh Amy. Karena lagu ini sendiri ia tulis untuk adiknya yang meninggal ketika ia baru berumur 6 tahun. Sedangkan Bonnie, sang adik masih berumur 3 tahun. Amy sendiri mengaku harus berpura-pura tabah ketika ia kehilangan sang adik tercinta, padahal dalam hati ia sungguh merasa kehilangan.

Bagaimana? Apakah 5 Lagu Evanescence diatas sudah mengembalikan ingatanmu mengenai masa-masamu saat masih menjadi seorang Emo?

Baca Juga: 7 Lagu Marcell Siahaan Tahun 2000an yang Pasti Pernah Bikin Kamu Baper

Emma Kaes Photo Verified Writer Emma Kaes

Welcome to my alter ego

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya