Gak Cuma Despacito, 6 Lagu Lawas Berbahasa Spanyol Ini Juga Sempat Ngehits

Ada yang dikira lagu pemanggil setan lho

Pada tahun 2017 lalu lagu Despacito berhasil menjadi lagu hits di berbagai negara, termasuk juga Indonesia. Meski umumnya masyarakat Indonesia tak mengerti dengan arti lirik lagu yang dinyanyikan, nyatanya irama lagu berahasa Spanyol ini dapat membius para pendengar.

Ternyata jauh sebelum lagu Despacito muncul, beberapa lagu berbahasa Spanyol ini juga pernah menjadi hits di Indonesia. Bahkan ada yang menimbulkan kontroversi tersendiri karena makna dari lagu tersebut, lho. Yuk lihat apa saja lagunya.

1. Asereje

Lagu yang dinyanyikan oleh Las Ketchup booming karena lirik dan goyangannya yang unik. Bahkan demam tarian Asereje ini menjalar ke seluruh negeri. Tapi diantara hiruk pikuk yang terjadi, lagu Asereje ini tiba-tiba dikabarkan sebagai lagu pemujaan setan. Ini karena nama Diego yang dikira sebagai code nama setan, ditambah lagi dengan lirik Jumat malam yang terdapat pada awal lagu. Padahal lagu ini sendiri menceritakan tentang Diego, pemuda yang mampu mempesona gadis-gadis dengan ketampanannya.

2. Yo Te Amo

Lagu yang dinyanyikan Chayane maknanya dalam banget. Bercerita tentang rasa cintanya pada sang kekasih, orang yang kelak jadi istrinya. Sangkin bagusnya lagu ini, F4 bahkan mengcover lagu ini dalam bahasa Mandari dengan judul Te Amo.

3. La Macarena

Sebelum Asereje,  lagu La Macarena dari Los Del Rio ini sudah duluan ngetop. Lagu ini awalnya muncul pada album 1993 A mí me gusta, tapi baru mejadi hits internasional pada 1995. Irama lagunya yang asik mengajak kita ikut bergoyang, jadi tak heran kalau lagu ini di tahun 90-an identik dengan lagu pesta.

4. La Copa de la Vida

Berkat lagu ini Ricky Martin meraih kepopuleran di dunia musik internasional, termasuk juga Indonesia. Lagu ini sebenarnya dibuat untuk memeriahkan Piala Dunia di Perancis tahun 1998. Aransemen musiknya yang penuh semangat membuat lagu ini menjadi salah satu lagu terbaik Piala Dunia .

5. La Bamba

Lagu La Bamba mungkin sedikit asing di telinga kamu, tapi tidak dengan musiknya. Lagu ini sudah ada sejak 1958. Salah satu versi populernya adalah lagu yang dinyanyikan Ritchie Valens yang sekaligus menjadikan lagu ini sebagai salah satu lagu dari era awal rock and roll yang paling terkenal.

6. Marimar

Bagi penggemar telenovela, lagu ini tentu sudah gak asing lagi. Lagu ini memang menjadi soundtrack telenovela dengan judul yang sama. Kesuksesan telenovela Marimar di Indonesia turut menbawa kesuksesan untuk lagu yang dinyanyikan oleh Thalia ini.

Bonus: Te Amo Mi Amor

Meski berbahasa Spanyol lagu ini dinyanyikan oleh penyanyi Indonesia lho. Lagu Te Amo Mi Amor sendiri menjadi soundtrack untuk film One Fine Day yang tayang tahun lagu. Hebatnya lagi lagu ini kini sudah meraih jutaan viewer di youtube.

Gak disangka lagu-lagu berbahasa Spanyol ini bisa jadi hits di Indonesia maupun di berbagai negara Eropa dan Amerika. Semoga kelak lagu kita juga bisa mendunia seperti mereka ya.

 

Li Wei Photo Verified Writer Li Wei

food, travel & hype

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya