Romantis Sepanjang Masa, 5 KDrama 2000-an Ini Masih Seru Buat Ditonton

#Replay90 Kalian pasti kenal dengan drama ini

Kehidupan seorang pecandu KDrama yang baru sangatlah menyenangkan. Pasti mereka akan menonton setiap KDrama dengan berbagai genre. Mereka pasti akan mendengarkan atau melihat rekomendasi drama dari penggemar KDrama lama dan mulai menontonnya.

Penggemar KDrama lama pasti tahu dan pernah menonton beberapa KDrama yang rilis pada tahun 2000-an ini dan sangat populer di kalangan pecinta drama berbagai usia.

1. Autumn In My Heart

Romantis Sepanjang Masa, 5 KDrama 2000-an Ini Masih Seru Buat Ditontonasianwiki.com

Drama yang dibintangi oleh Song Seung Hun dan Song Hye Gyo ini menceritakan tentang Eun Soo (Song Hye Kyo) dan Yoon Joon-Seo (Song Seung Hun) yang tumbuh dari seorang profesor kaya dan memiliki hubungan saudara-saudari yang penuh kasih sayang.

Suatu hari ketika Eun Soo ditabrak truk dan mendapat transfusi darah, kebenaran yang mengerikan terungkap: dia sebenarnya tidak berhubungan dengan Joon-Seo atau orang tuanya. Eun Soo dan Joon-Seo kehilangan jejak satu sama lain, dan Eun Soo menjadi resepsionis hotel sementara Joon-Seo menjadi artis yang sukses.

Eun Soo dan Joon-Seo tidak pernah melupakan satu sama lain, dan hubungan kuat di masa kecil terus menarik mereka bersama. Autumn in My Heart adalah yang pertama dari drama seri Four Seasons milik Yoon Suk Ho, yang memicu tren baru dalam melodrama Korea.

Drama ini juga mendapat rating tertinggi, yaitu mencapai lebih dari 46 persen peringkat di Korea selama ditayangkan.

2. Winter Sonata

Romantis Sepanjang Masa, 5 KDrama 2000-an Ini Masih Seru Buat Ditontonkoreabizwire.com

Drama yang dibintangi oleh Bae Yong Jun dan Choi Ji Woo. Winter Sonata adalah kisah yang sangat mengharukan yang menjadi salah satu serial televisi Korea paling populer sepanjang masa.

Bae Yong Joon berperan sebagai Joon Sang, seorang putra yang brilian tetapi introvert dari seorang musisi terkenal yang pindah ke pedesaan Korea untuk memulai kehidupan baru dengan ibunya yang bermasalah. Joon Sang secara perlahan berteman dengan Sang Hyuk dan Yu Jin. 

Saat Yu Jin dan Joon Sang mulai terhubung, tiba-tiba nasib memisahkan Joon Sang dari semua yang dia cintai selamanya. Winter Sonata memiliki peran penting dalam membawa gelombang Hallyu ke luar negeri, dimulai dengan Jepang.

3. Stairway to Heaven

Romantis Sepanjang Masa, 5 KDrama 2000-an Ini Masih Seru Buat Ditontoniofferphoto.com

Drama yang dibintangi oleh Kwon Sang Woo dan Choi Ji Woo. K-drama klasik Stairway to Heaven telah mencapai popularitas baik di dalam maupun di luar negeri. Hubungan Jung Suh dan Song Ju yang hancur oleh gangguan dalam kehidupan dan keluarga mereka. Ketika ayah Jung Suh menikah lagi, ia mendapatkan keluarga baru. 

Dengan ibu tiri yang baru, seorang saudara tiri yang introvert yang jatuh cinta padanya, dan saudara tiri yang cemburu siap untuk menghancurkan hidupnya, Jung Suh memiliki tanggung jawab penuh sementara Song Ju belajar di luar negeri. Bertahun-tahun kemudian, tragedi terjadi ketika kecelakaan mobil menyebabkan Jung Suh kehilangan ingatannya. 

Dia memulai kehidupan baru tanpa mengingat cinta masa kecilnya, tetapi ketika takdir membawa Song Ju kembali ke hidupnya, akankah dia dapat mengingat cintanya?

Baca Juga: Lebih dari 30 Episode, 5 KDrama Ini Gak Sepi Penonton Lho

4. Full House

Romantis Sepanjang Masa, 5 KDrama 2000-an Ini Masih Seru Buat Ditontoncdn.net

Drama yang dibintangi oleh Rain (Bi) dan Song Hye Gyo menceritakan Han Ji Eun adalah penulis naskah yang naif yang tinggal sendirian, sampai dia ditipu oleh teman-temannya untuk berpikir bahwa dia memenangkan perjalanan ke China. Begitu dia pergi, mereka menjual rumahnya untuk keuntungan pribadi mereka sendiri.

Di pesawat, dia bertemu Lee Young Jae, seorang aktor jagoan di Korea. Begitu dia menyadari bahwa dia terjebak di China tanpa teman atau uang, dia dipaksa untuk pergi ke Lee Young Jae untuk mendapatkan tiket pulang, meskipun ketika dia akhirnya kembali ke Korea dia menemukan bahwa dia tidak memiliki rumah untuk kembali.

Ternyata rumah lamanya sekarang jatuh di tangan pria yang ditemuinya di pesawat, dan dia mengusulkan pernikahan dengan sahabatnya Kang Hye Won. Tapi kegilaan media menyebabkan Young Jae untuk berpura-pura bahwa dia bersama Ji Eun.

Ji Eun bisa mendapatkan rumahnya kembali jika dia berjanji untuk menikahi Young Jae selama setahun. Hubungan profesional mereka mulai menjadi hubungan pribadi ketika Young Jae menemukan dirinya semakin peduli ada gadis yang selalu ceria meskipun banyak mengalami kesulitan.

5. My Lovely Sam Soon

Romantis Sepanjang Masa, 5 KDrama 2000-an Ini Masih Seru Buat Ditontonyimg.com

Drama ini dibintangi oleh Kim Sun Ah dan Hyun Bin. My Lovely Sam Soon adalah mega-hit tahun 2005. Popularitas acara ini membuat Kim Sun Ah menjadi bintang dan memperkenalkan aktor Korea-Amerika Daniel Henney.

Pada usia 29, karir dan kehidupan cinta Kim Sam Soon telah mencapai jalan buntu. Dia kelebihan berat badan, belum menikah, terjebak dengan nama kuno yang memalukan, dan baru saja kehilangan pekerjaannya dan pacarnya selama tiga tahun ketahuan berselingkuh.

Hyun Jin Heon, pemilik restoran yang bernama Bon Appetit mempekerjakannya sebagai kepala juru masak restoran. Sam Soon putus asa dan membutuhkan uang untuk menyelamatkan rumah keluarganya.

Sam Soon kemudian menyamar sebagai pacar Jin Heon dan mereka mulai dekat, tetapi hal-hal menjadi rumit ketika cinta Jin Heon yang hilang secara misterius kembali dengan keinginannya untuk mendapatkan dia kembali.

Popularitas drama ini masih kuat sampai sekarang. Ini adalah drama romance comedy yang membuktikan mengapa Hyun Bin dan Kim Sun Ah menjadi bintang besar.

Baca Juga: 10 Pelajaran Kehidupan Ini Bisa Kamu Dapat dari Drama Korea

Pricilia Bestari Photo Verified Writer Pricilia Bestari

Nothing

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya