9 Film Scarlett Johansson di Tahun 2000an yang Wajib Kamu Tonton

#2000an Fans ScarJo merapat yuk!

Setelah debut aktingnya 22 tahun yang lalu, Scarlett Johansson telah berhasil menjadi salah satu aktris yang dicari oleh para sineas Hollywood untuk membintangi film mereka. 

Track record kesuksesan box office wanita satu ini memang tidak dapat dipungkiri lagi. Film-film yang telah ia bintangi, antara lain: IronMan 2 (2011), The Avengers (2012), Her (2013), Captain America: The Winter Soldier (2014), Captain America: Civil War (2016), dan Avengers: Infinity War (2018) membuat dirinya menjadi salah satu aktris paling profitable di Hollywood.

Aktris kelahiran New York 31 tahun silam ini baru saja merampungkan proyek film terbarunya, Untitled Avengers Movie dan dikabarkan akan bermain dalam film solo heroine dari Marvel, Black Widow

Bicara soal kemampuan akting, Scarlett Johansson sudah membuktikannya sejak awal tahun 2000an, terbukti dengan 4 nominasi Golden Globes yang ia dapatkan. Dari sekian banyak film yang dibintangi olehnya, berikut 9 film terbaik Scarlett Johansson di tahun 2000-an.

1. Ghost World (2001)

9 Film Scarlett Johansson di Tahun 2000an yang Wajib Kamu Tontonimdb.com

Ghost World adalah film dark comedy disutradarai oleh Terry Zwigoff serta dibintangi Thora Birch, Scarlett Johansson, dan Steve Buscemi. Ghost World diadaptasi dari buku komik dengan judul yang sama oleh Daniel Clowes. 

Film ini berfokus pada kehidupan Enid (Birch) dan Rebecca (Johansson), dua remaja di sebuah pinggiran kota Amerika yang tidak disebutkan namanya. Mereka menghadapi keretakan dalam hubungan mereka karena Enid tertarik pada pria yang lebih tua bernama Seymour (Buscemi), dan bertekad untuk membantu kehidupan romantisnya.

Ghost World tidak terlalu perkasa dalam box office, tetapi tetap dinominasikan untuk Academy Award untuk skenario adaptasi terbaik dan menjadi salah satu cult film.

2. Lost in Translation (2003)

9 Film Scarlett Johansson di Tahun 2000an yang Wajib Kamu Tontonroxie.com

Lost in Translation bercerita tentang seorang aktor yang ketenarannya sedang redup bernama Bob (Bill Murray). Ketika sedang shooting iklan di Jepang, tanpa ia sadari, Bob sering berpapasan dengan Charlotte (Scarlett Johansson) di jalanan kota Tokyo. Bob adalah pria baya yang umurnya lebih tua tiga dekade dari Charlotte, namun keduanya tengah dilanda krisis hidup. Bob dilanda midlife crisis, sementara Charlotte dilanda quarter-life crisis.

Kota Tokyo membuat dua orang asing ini tak cuma jadi saling menemani, tapi juga saling mengikat emosi. Kesendirian dalam menjadi orang asing yang akhirnya membuat mereka saling menemukan. 

Keseimbangan antara humor dan kepedihan membuat Lost in Translation menjadi sebuah "pengalaman" yang menyenangkan dan melankolis, dan membuatnya menjadi film terbaik Scarlett Johansson sampai saat ini.

3. Girl with a Pearl Earring (2003)

9 Film Scarlett Johansson di Tahun 2000an yang Wajib Kamu Tontonscene360.com

Girl with a Pearl Earring adalah sebuah film drama romansa berdasarkan pada novel Girl with a Pearl Earring karya Tracy Chevalier. 

Film ini menceritakan Griet (Scarlett Johansson), seorang pelayan muda abad ke-17 yang bekerja di rumah pelukis Belanda, Johannes Vermeer (Colin Firth). Griet sering membersihkan studio milik tuannya, dan terpukau oleh karya-karyanya. Vermeer yang sadar akan hal itu mengajarkan Griet untuk mencampur bahan-bahan lukisan dan pada saat yang sama ia sedang mencari model untuk lukisan Girl with a Pearl Earring

Selain Scarlett Johansson dan Colin Firth, Girl with a Pearl Earring juga diperankan oleh Tom Wilkinson, Cillian Murphy, dan Judy Parfitt. Film ini meraih tiga nominasi Oscar dan satu nominasi Golden Globes untuk Scarjo.

4. Match Point (2005)

9 Film Scarlett Johansson di Tahun 2000an yang Wajib Kamu Tontoncriticsroundup.com

Film ini bersetting di London, bercerita tentang mantan pemain tennis terkenal Chris Wilton (Jonathan Rhys Meyers) yang menjadi pelatih di sebuah tempat pelatihan. 

Kemudian datang seorang siswa bernama Tom (Matthew Goode) yang ingin di ajari cara menjadi petenis hebat. Pria ini ternyata adalah anak orang kaya dan mempunyai adik perempuan bernama Chloe (Emily Mortimer) yang akhirnya di nikahi oleh Chris.

Kehidupan Christ dan Chloe tampak bahagia dengan terpenuhinya semua kebutuhan mewah. Sedangkan Tom menjalani hubungan dengan Nola (Scarlett Johansson), namun tidak mendapat persetujuan dari orang tuanya dan akhirnya Tom memutuskan hubungan dengan Nola. 

Setelah hubungan Tom dan Nola putus, Nola menjalani hubungan dengan Christ. Padahal saat itu Christ sudah menikah dengan Chloe, dan sejak saat itu masalah mulai bermunculan.

5. The Island (2005)

9 Film Scarlett Johansson di Tahun 2000an yang Wajib Kamu Tontonalamy.com

Tahun 2019, dunia mengami kontaminasi. Sebuah perusahaan yang dipimpin oleh Merrick (Sean Bean) mengumpulkan orang-orang yang selamat dari kontaminasi dan menempatkan mereka di sebuah pemukiman yang terus dipantau keadaannya dan dilarang meninggalkan pemukiman tersebut karena ditakutkan dunia luar masih terkontaminasi. Secara berkala, para survivor ini dapat memenangkan lotere ke sebuah tempat indah bernama "The Island".

Salah satu penghuni bernama Lincoln Six Echo (Ewan McGregor) selama beberapa hari terakhir mendapati dirinya selalu bermimpi aneh. Selain memimpikan seorang gadis yang juga salah satu survivor, Jordan Two Delta (Scarlett Johansson), ia memimpikan perahu dengan tulisan ‘Renovatio’ yang ia tidak mengerti artinya dan ia juga bermimpi dirinya tenggelam.

Keesokan harinya, Lincoln mencoba bermain ke permukaan, dan alangkah terkejutnya saat melihat para pemenang lotere dibedah untuk diambil organnya. Lincoln menyadari bahwa tidak ada yang namanya The Island, dan orang-orang yang pergi ke pulau tersebut tidak pernah kembali karena mereka mati. Ia langsung kembali ke pemukiman untuk menemui Jordan, karena ia adalah pemenang lotere yang akan segera diberangkatkan ke The Island.

Baca Juga: Main Film Bareng Terus, 10 Potret Manis Jefri Nichol dan Amanda Rawles

6. The Prestige (2006)

9 Film Scarlett Johansson di Tahun 2000an yang Wajib Kamu Tontonimdb.com

Film yang berlatar London di awal abad ke-20 ini menceritakan tentang kehidupan dua orang pesulap, Robert Angier (Hugh Jackman) dan Alfred Borden (Christian Bale) yang menjadi anak didik John Cutter (Michael Caine). 

Kedua pesulap ini berhubungan baik, namun semua berubah saat Alfred secara tidak sengaja membuat kesalahan di sebuah pertunjukan yang berujung pada kematian istri Robert. Sejak saat itu, mereka berdua bersaing dan mencoba membunuh satu sama lain dengan trik sulap yang luar biasa.

Di tengah pertikaian kedua pesulap ini, muncul seorang asisten sulap bernama Olivia Wenscombe (Scarlett Johansson), yang kemudian menjadi asisten Angier. Karena Angier ingin mengetahui rahasia "double" dalam trik sulap Borden, ia menyuruh Olivia untuk mendekati Borden. 

Namun semuanya menjadi bias saat Olivia mulai menyukai Borden dan malah membantu pertunjukannya.

7. The Other Boleyn Girl (2008)

9 Film Scarlett Johansson di Tahun 2000an yang Wajib Kamu Tontonrottentomatoes.com

Cerita The Other Boleyn Girl berfokus pada dua gadis dari keluarga Boleyn, Anne (Natalie Portman) dan Mary (Scarlett Johansson) yang memperebutkan cinta sang raja Inggris, Henry VIII (Eric Bana). 

Scarlett Johansson harus beradu akting dengan Natalie Portman dalam kisah cinta segitiga dan drama dalam keluarga Boleyn. 

Film ini juga dibintangi oleh Jim Sturgess, David Morrissey, Benedict Cumberbatch, Eddie Redmayne, dan penampilan cameo dari Andrew Garfield.

8. Vicky Cristina Barcelona (2008)

9 Film Scarlett Johansson di Tahun 2000an yang Wajib Kamu Tontonimdb.com

Vicky Cristina Barcelona menceritakan tentang dua turis Amerika yang berkunjung ke kota Barcelona, yaitu Vicky (Rebecca Hall) yang berkepribadian konservatif dan Cristina (Scarlett Johansson) yang berkepribadian lebih dinamis dan terbuka. 

Keduanya kemudian kemudian terlibat hubungan romantis dengan Juan Antonio (Javier Bardem), seorang pelukis yang baru saja bercerai dengan istrinya, Mary Elena (Penelope Cruz) yang sedikit mengalami gangguan jiwa.

Film ini adalah kali kedua Scarlett Johansson bermain film yang disutradai oleh Woody Allen, setelah sebelumnya bermain di film Match Point. Vicky Cristina Barcelona memenangkan satu Oscar dan Golden Globes, masing-masing untuk Best Performance by an Actress in a Supporting Role dan Best Motion Picture - Comedy or Musical.

9. Iron Man 2 (2010)

9 Film Scarlett Johansson di Tahun 2000an yang Wajib Kamu Tontoncomicbook.com

Masih disutradai oleh Jon Favreau, Iron Man 2 berkisah setelah Tony Stark (Robert Downey Jr.) mengungkapkan identitasnya sebagai Iron Man ke publik dunia. 

Stark mulai menemui masalah pada inti paladium dalam reaktor arc yang membuatnya hidup. Inti tersebut perlahan-lahan membuatnya keracunan darah, dan di tengah sebuah balapan mobil, Ivan Vanko (Mickey Rourke) menyerang Stark menggunakan reaktor arc dan armor whiplash

Stark berhasil mengalahkan Vanko dengan bantuan armor Mark V, dan menyadari kalau ayah Anton pernah bekerja sama dengan Howard Stark, ayahnya.

Di tengah perseteruannya dengan Ivan dan masalah pada arc-nya, Stark menunjuk Pepper Potts (Gwyneth Paltrow) sebagai CEO Stark Industries. Pada saat yang sama, Natalie Rushman (Scarlett Johansson), muncul sebagai asisten Pepper. 

Momen ini menjadi debut Black Widow di Marvel Cinematic Universe, sekaligus memantapkan Scarjo di beberapa film Marvel setelahnya sebagai red haired assassins.

Setelah melihat daftar film di atas, mana film Scarlett Johansson yang mau kamu tonton ulang?

Baca Juga: Catat Tanggalnya, Ini 5 Film Indonesia yang Tayang November 2018

Shandy Pradana Photo Verified Writer Shandy Pradana

"I don't care that they stole my idea. I care that they don't have any of their own." - Tesla // I am a 20% historian, 30% humanist and 50% absurdist // For further reading: linktr.ee/pradshy

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya