Jadi Ikon Kecantikan Tahun 90-an, Inilah Perjalanan Hidup Liv Tyler

#Replay90 Kamu masih ingat siapa Liv Tyler?

Terlahir 1 Juli 1977, aktris Liv Tyler populer pada masanya. Anak dari vokalis Aerosmith Steven Tyler dan mantan model Bebe Buell pernah menjadi ikon kecantikan tahun 90-an. Wajahnya yang khas membuatnya ditawari berbagai pekerjaan mulai dari artis hingga model.

1. Sang artis sempat berganti nama saat lahir

Jadi Ikon Kecantikan Tahun 90-an, Inilah Perjalanan Hidup Liv TylerInstagram.com/misslivalittle

Nama lahir Liv sebenarnya adalah Liv Rundgren. Sang ibu memberi nama "Liv" setelah ia melihat aktris berkebangsaan Norwegia, Liv Ullman di sebuah sampul majalah.

2. Ia memakai nama panggung "Tyler" usai mengetahui ayah biologisnya

Jadi Ikon Kecantikan Tahun 90-an, Inilah Perjalanan Hidup Liv Tylerradio.com/blogs

Liv sebenarnya lahir dari unexpected relationship antara Bebe dan Steven. Liv lahir saat Bebe masih menjalin hubungan dengan musisi rock Todd Rundgren.

Pada usia kedelapan, Liv bertemu Steven dan Mia Tyler (anak Steven). Liv menyadari ada kemiripan wajah antara ia dan Mia.

Enam tahun kemudian, rahasia tersebut akhirnya terbongkar. Sang ibu mengatakan bahwa Liv memang benar-benar anaknya dan Steven. Bebe mengaku, saat itu Steven kecanduan obat-obatan terlarang sehingga ia menyimpan rahasia itu dalam-dalam.

3. Meski sempat kontroversi, hubungan ayah dan anak terjalin dekat

Jadi Ikon Kecantikan Tahun 90-an, Inilah Perjalanan Hidup Liv Tylerusmagazine.com

Meski sempat menjadi rahasia, relasi Liv dan Steven akhirnya terjalin layaknya keluarga pada umumnya. Bahkan, beberapa kali, Liv dan Steven terlibat dalam proyek bersama.

Tahun 1993, Liv terlibat sebagai model video klip lagu "Crazy" yang dinyanyikan Aerosmith. Pada tahun 1998, Liv beradu peran dengan Bruce Willis dan Ben Affleck dalam film "Armageddon". Lagu pengisi film (soundtrack) berjudul "I Don't Wanna Miss a Thing" juga dinyanyikan oleh Aerosmith.

4. Memulai karier sebagai model di usia 14 tahun

Jadi Ikon Kecantikan Tahun 90-an, Inilah Perjalanan Hidup Liv TylerInstagram.com/misslivalittle

Berkat tawaran supermodel Paulina Porizkova, Liv sempat diwawancara oleh majalah Interview. Dari situlah, ia menjadi model di sejumlah iklan.

Namun, karir model perempuan kelahiran New York City ini tak bertahan lama. Liv mengaku jenuh dengan dunia modelling. Ia akhirnya memutuskan untuk mengasah bakat aktingnya saja.

Baca Juga: 6 Artis 90an yang Tak Hanya Menawan Tapi Juga Punya Segudang Prestasi

5. Enam film telah dibintangi dalam waktu empat tahun

Jadi Ikon Kecantikan Tahun 90-an, Inilah Perjalanan Hidup Liv Tylerimdb.com

"Silent Fall" (1994) adalah debut awalnya di dunia perfilman. Liv berperan sebagai kakak dari seorang adik dengan autisme.

Setelah "Silent Fall", dalam dua tahun berturut-turut Liv kembali membintangi film bergenre drama "Empire Records" (1995), "Heavy" (1996), dan "Stealing Beauty" (1996). Perannya sebagai anak remaja di film Stealing Beauty, menuai ulasan positif dari kritikus. Majalah Variety mengungkapkan, Liv berakting secara effortless dan bergerak secara intuitif di depan kamera.

Di tahun 1996, filmnya "That Thing You Do!", dan "Inventing The Abbotts" tahun 1997 kembali dirilis.

6. Film Armageddon berhasil membuat nama Liv menanjak

Jadi Ikon Kecantikan Tahun 90-an, Inilah Perjalanan Hidup Liv Tylerzimbio.com

Liv mendapat eksposur positif dari khalayak usai berperan sebagai anak Bruce Willis dalam Armageddon. Diproduksi di bawah arahan Jerry Bruckheimer, box office film tersebut mencapai US$553,7.

Tahukah kamu, Liv sempat ragu dengan tawaran film "Armageddon". Namun, sebagaimana dilansir dari The Guardian, Liv akhirnya menerima tawaran tersebut karena ingin membuat sesuatu yang spesial dalam hidupnya.

Meski tak menang penghargaan, akting Liv dalam film ini berhasil menembus nomonasi Aktris Favorit film Sci-Fi versi Blockbuster Entertainment Awards, Best Performance-Female versi 1999 MTv Movie Awards, dan Best on Screen-Duo versi 1999 MTv Movie Awards bersama Ben Affleck.

7. Setelah tahun 2000, Liv masih sibuk berakting

Jadi Ikon Kecantikan Tahun 90-an, Inilah Perjalanan Hidup Liv Tylercinemablend.com

Pasangan David Gardner ini masih eksis di perfilman setelah tahun 2000. Ia berperan sebagai Arwen Undomiel dalam trilogi "The Lord of The Rings" tahun 2001-2003.

Ia juga berperan dalam "Jersey Girl" (2004), "Lonesome Jim" (2005), "Reign Over Me" (2007), "The Stranger" (2008), "The Incredible Hulk" (2008), "Super" (2010), dan "Super Station 76" (2014).

8. Serial drama juga tak luput dari peran Liv

Jadi Ikon Kecantikan Tahun 90-an, Inilah Perjalanan Hidup Liv Tylerimdb.com

"The Leftover" (2014-2017), "Gunpowder" (2017), "Harlots" (2018) adalah ketiga serial drama yang dibintangi oleh perempuan beranak tiga ini.

9. Liv pernah menjadi "50 Orang Tercantik di Dunia"

Jadi Ikon Kecantikan Tahun 90-an, Inilah Perjalanan Hidup Liv Tylerm.evzmonden.ro

Kecantikan Liv memang tak perlu diragukan. Tahun 1997, majalah People memberinya penghargaan sebagai satu dari 50 Orang Tercantik di Dunia.

Marie Clair UK juga menyebut Liv sebagai salah satu ikon perempuan tahun 90an bersama Drew Barrymore, Kate Moss, Cindy Crawford, Naomi Campbell dan lainnya.

Sampai saat ini, Liv juga aktif menjadi spokeperson bagi merk fashion Givenchy. Meski ia belum aktif kembali di layar lebar, Liv masih sibuk dengan pemotretan di sejumlah majalah fashion ternama.

Baca Juga: Berperan Sebagai Ibu Bijak, 5 Artis 90an Ini Bikin Suasana Adem

Defrina Sukma Photo Verified Writer Defrina Sukma

masih malu-malu

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya