8 Acara Anak-anak Generasi 90an yang Bikin Masa Kecilmu Indah

Jadi rindu masa kecil nih...

Tontonan generasi 90an emang gak ada duanya, dari mulai acara musik sampai telenovela. Selain itu, generasi 90an penuh dengan tontonan khusus anak-anak, berbagai macam kartun dari mulai yang sedih sampai yang bikin ketawa.

Tontonan anak-anak pada masa itu bukan hanya kartun lho. Di bawah ini ada 8 acara anak-anak generasi 90an yang bikin masa kecilmu indah, apa saja ya? Disimak yuk!

1.Dunia Anak

https://www.youtube.com/embed/D6uDz6hijOs

Dunia anak merupakan salah satu acara musik yang populer di kalangan anak-anak 90an. Acara musik ini dibawakan oleh penyanyi yang populer seperti Trio Kwek-Kwek, Saskia, Angie, dan lain-lain.  

2. Lenong Bocah

https://www.youtube.com/embed/NY6mgm5uRb0

Acara lenong bocah merupakan sebuah serial TV komedi yang tayang awal tahun 90an. Acara ini diperankan oleh aktris-aktris cilik pada masa itu seperti Okky Lukman, Lia Waode, Melisa, dan lain-lain.

3. Tralala Trilili

https://www.youtube.com/embed/1AzJDN1dnEA

Generasi 90an pasti masih ingat dengan acara musik yang dipandu oleh Agnes Monica dan Kak Indra ini, yupz, Tralala trilili. Acara musik khusus anak-anak ini menyiarkan lagu-lagu anak-anak yang populer kala itu.

4. Pesta Anak

8 Acara Anak-anak Generasi 90an yang Bikin Masa Kecilmu Indahstatic6.com

Acara ini dibawakan oleh Kak Ria Enes dan boneka legendarisnya, Susan. Pesta anak merupakan acara khusus anak-anak yang menampilkan berbagai macam kegiatan positif untuk anak-anak, seperti acara sulap dan lain-lain. 

5. Cilukba

https://www.youtube.com/embed/rehaLthGyVY

Cilukba yang sering tayang pada hari minggu sore ini juga merupakan acara yang digandrungi anak-anak pada masa itu. Dipandu oleh penyanyi berambut panjang Maissy dengan gayanya yang centil saat membawakan acara membuat dirinya menjadi idola pada masa itu.

Cilukba menampilkan berbagai video klip dari para penyanyi anak-anak seperti Chikita Meidi, Cindy Cenora dan masih banyak penyanyi lainnya.

6. Kuis Siapa Berani

https://www.youtube.com/embed/bny2EotDucg

Kuis yang dibawakan oleh Helmy Yahya dan Alya Rohali ini sangat bagus dan positif sekali untuk para pelajar. Di kuis siapa berani kita bisa belajar sambil bermain dan tentunya bisa mempeluas pengetahuan juga.

7. Kring Kring Olala

https://www.youtube.com/embed/3uN00Gen1iA

Acara ini tidak jauh berbeda dengan tralala trilili yang menyajikan video klip dari penyanyi cilik kala itu, namun yang membedakannya, di kring-kring olala, penonton di rumah bisa merequest lagu secara langsung melalui telepon.

8. Kuis Galileo

8 Acara Anak-anak Generasi 90an yang Bikin Masa Kecilmu Indahdeviantart.net

Kuis galileo dipandu oleh Ronni Waluyo dan Susan Bachtiar ini dulu sangat populer lho, banyak hal yang bisa didapatkan dari sekedar menonton kuis ini. Yang membedakan dari kuis lainnya, di kuis ini peserta yang menjawab dengan benar akan diberi hadiah boneka Galileo.

Itulah kedelapan acara anak-anak generasi 90an yang bikin masa kecilmu indah, jadi kangen masa kecil nih.

Asih Purwanti Photo Verified Writer Asih Purwanti

Menulis adalah cara untuk melarikan diri

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya