Berita Penculikan Anak-anak untuk Diambil Organ Tubuhnya Dipastikan Hoax

Jangan Mudah di Pengaruhi Pesan Berantai Tanpa Investigasi Lebih Lanjut, Yuk Cermat Menyaring Informasi!

Belakangan ini banyak tersebar isu - isu mengenai penculikan anak - anak di bawah umur untuk di jual organ tubuh bagian dalam nya. Berita ini begitu santer tersebar melalui pesan berantai di media sosial bahkan postingan beberapa oknum tidak bertanggung jawab di media sosial yang sukses membuat para orangtua bahkan anak - anak muda risau.

Bahkan banyak sumber informasi menyebutkan bahwa banyak orangtua serta anak - anak muda yang naik pitam dan tidak dapat membendung kekesalan mereka akibat isu penculikan tersebut. Mereka dengan membabi - buta menghakimi orang - orang yang mereka curigai sebagai "penculik" ini. Bahkan menurut beberapa informasi, ada seorang korban "kesalah pahaman" yang dihakimi warga hingga tewas.

Kebanyakan orang - orang yang dicurigai hingga dihakimi oleh warga ini adalah gelandangan dan orang - orang dengan masalah kejiwaan. Hal ini tentu saja mendapat reaksi dari pihak kepolisian , dan pihak kepolisian menghimbau warga untuk tidak mudah mempercayai isu - isu yang belum diketahui kebenaran nya dan menghimbau warga untuk tidak langsung menyebarkan pesan - pesan siar sebelum melakukan investigasi terlebih dahulu. Pihak kepolisian mulai angkat bicara dan memastikan bahwa isu penculikan untuk mengambil organ tubuh anak - anak dibawah umur adalah HOAX.

Sebagai masyarakat yang cerdas, ada baik nya untuk kita tidak begitu saja termakan oleh berita - berita HOAX. Akibat berita - berita HOAX ini, tidak sedikit yang sudah menjadi korban. Mari, sebagai masyarakat yang cerdas kita harus cermat dalam menyaring informasi yang kita terima sehingga tidak ada lagi orang - orang yang menjadi korban dari berita HOAX. Dan STOP melakukan re-post informasi yang belum diketahui kebenaran nya.

Menjadi masyarakat yang cermat dalam menyaring informasi cukup ampuh untuk menghindari perpecahan dalam masyarakat itu sendiri. Tujuan dari oknum penyebar berita HOAX adalah memecah-belah bangsa, sehingga dengan menyaring informasi itu sendiri, kita telah membentengi diri sendiri serta orang - orang di sekitar kita. Betapa miris nya melihat perpecahan yang terjadi akibat dari berita HOAX ini, bahkan orang - orang tidak bersalah menjadi korban amukan massa akibat gegabah dalam menerima informasi dan bertindak "main hakim sendiri" ini.

Yuk, mulai sekarang kita lebih berhati - hati dalam menyaring informasi dan mempertimbangkan akibat dari kita mere-post berita - berita yang kita sendiri belum mengetahui kebenaran nya. Mengetahui kebenaran dalam hal ini adalah kita melihat dengan mata kita sendiri atau informasi dari pihak - pihak terkait, bisa juga melalui pihak kepolisian (bukan dari "katanya - katanya" ya). Sehingga dikemudian hari tidak ada lagi yang menjadi korban - korban HOAX ini. Cermat memilih berita adalah cerminan masyarakat dan generasi muda yang cerdas.

Mari ajak orang - orang disekitar mu untuk turut menjadi masyarakat yang cerdas!

Dianing Susana Photo Verified Writer Dianing Susana

Hi!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya