Bondan Winarno Wafat, Dunia Kuliner Berduka

Selamat jalan Pak Bondan.

Siapa sih yang tidak kenal tokoh satu ini, Bondan Winarno dan jargonnya "Maknyusss" punya tempat tersendiri di hati masyarakat Indonesia. Penulis dan wartawan asal Surabaya ini boleh dibilang salah satu nama paling berpengaruh dalam dunia tata boga tanah air.

Lewat tulisan serta berbagai program acaranya, Pak Bondan membuka wawasan masyarakat tetang kekayaan kuliner Indonesia dan dunia. Ada kabar duka datang dari sosok Pak Bondan, pria kelahiran 29 April 1950 ini telah berpulang kehadirat Tuhan yang Maha Esa.

Tokoh kuliner Arie Parikesit menyampaikan kabar kepergian Bondan Winarno lewat sosial media Twitter.

Bondan Winarno Wafat, Dunia Kuliner Berdukawww.twitter.com/arieparikesit

Arie Parikesit, tokoh bidang kuliner Indonesia yang juga rekan Bondan Winarno membagikan kabar pilu ini lewat situs mikroblogging Twitter. Pak Bondan diberitakan meninggal dunia hari Rabu pagi, 29 November 2017, pukul 9:05 WIB di Rumah Sakit Harapan Kita, Jakarta.

Baca juga: [BREAKING] Taeyeon SNSD Terlibat dalam Kecelakaan Beruntun!

Jenazah beliau kemudian dibawa ke rumah duka yang beralamat di Jalan Bangsawan Raya, Sentul City, Bogor. Kabar ini telah dikonfirmasi oleh Arie dan ia pun mengungkapkan bahwa salah satu rekannya, Wasis Gunarto, general manager Kopi Oey juga sedang mendampingi jenazah almarhum Pak Bondan.

Pak Bondan memang diketahui sedang sakit dan menjalani pengobatan sebelum kabar duka ini muncul.

Bondan Winarno Wafat, Dunia Kuliner Berdukawww.instagram.com/maknyusbw

Lebih lanjut, diketahui bahwa Pak Bondan memang tengah sakit sebelum akhirnya berpulang. Beliau dikabarkan telah berobat ke Kuala Lumpur dan dari interaksinya dengan para penggemar di sosial media juga terlihat banyaknya orang yang berdoa untuk kesembuhan pendiri komunitas Jalan Sutra ini.

Begitu banyak jasa dan karya beliau yang membekas dalam dunia media dan kuliner tanah air. Selain sebagai tokoh kuliner, bapak tiga anak ini juga berjiwa filantropi dan telah mendapatkan sejumlah penghargaan.

Selamat jalan Pak Bondan, semoga damai di sisi Tuhan yang Maha Kuasa. Jasamu tak akan dilupakan rakyat Indonesia, salam Maknyuss, Pak!

Baca juga: Wow! Kopiko Sudah Sampai Luar Angkasa, Netizen Salah Fokus

Topik:

Berita Terkini Lainnya