Kocak! Pocong Penghalau Virus Corona Jadi Viral di Korea Selatan

Sampai dibuat profil tentang Pocongie segala

Orang Indonesia memang terkenal dengan cara pikir kreatif dan uniknya. Baru-baru ini, upaya Kabupaten Purworejo untuk menghalau masyarakat agar tidak keluyuran dan tertular virus corona jadi perhatian. Beberapa petugas menyamar sebagai pocong agar masyarakat tak berani keluar rumah.

Gak cuma di Indonesia, rupanya Korea Selatan pun ikut tertarik dengan konsep unik pocong penghalau virus corona ini. Yuk tengok seperti apa kocaknya liputan pocong corona di Korea Selatan.

1. Sejumlah kantor berita Korea Selatan membahas fenomena pocong corona di Purworejo

Kocak! Pocong Penghalau Virus Corona Jadi Viral di Korea Selatanyna.co.kr

Pada 31 Maret, Yonhap News Agency mengangkat peristiwa unik di Purworejo tersebut dalam artikel mereka. Dalam berita tersebut, dijabarkan tentang usaha sebuah desa di Purworejo untuk menghalau masyarakat dengan menempatkan petugas yang menyamar sebagai pocong.

Tak hanya sampai di situ, Yonhap juga menjelaskan tentang apa itu pocong lho! Salah satu kantor berita terbesar di Korea Selatan ini menjelaskan bahwa orang Indonesia muslim yang meninggal harus dibungkus dalam kain kafan dan diikat kedua ujungnya sehingga disebut pocong. Saat dimakamkan, tali ini harus dibuka. Jika tidak, dipercaya bahwa jiwa orang tersebut tak bisa benar-benar meninggalkan jenazahnya. 

Yonhap bahkan menghubungi penulis Bae Dong-sun yang pernah mempelajari tentang budaya hantu di Indonesia untuk meminta pendapatnya. "Pocong adalah hantu Indonesia yang unik. Biasanya mereka terbang atau teleportasi," ujarnya seperti dikutip dari Yonhap News Agency.

2. Tak hanya berupa artikel, media lain seperti stasiun televisi JTBC dan MBC juga meliput fenomena pocong corona lho!

JTBC dan MBC, dua stasiun televisi terbesar di Korea Selatan pun turut meliput peristiwa unik di Purworejo tersebut. Fenomena pocong penghalau corona pun jadi salah satu segmen di acara berita mereka.

Gak sembarangan, mereka juga membahas serba serbi tentang hantu khas Indonesia ini sehingga penonton paham akan pocong. Tak lupa dilengkapi rekaman-rekaman kocak saat orang menyamar jadi pocong. Waduh, kok bukannya takut malah jadi pengen ngakak ya?

Baca Juga: Niat Bikin Video Prank Pocong, Pria di Gowa Diamankan Polisi 

3. Netizen Indonesia ngakak dengan penggambaran media Korea tentang Pocong yang menggemaskan. Bahkan disebut "Pocchongie!"

Selain heran karena fenomena ini bisa sampai negeri ginseng, netizen Indonesia juga dibuat terbahak-bahak dengan cara media Korea Selatan untuk menggambarkan pocong.

Di sejumlah berita ini, pocong disebut sebagai "pocchongie". Padahal akhiran "ie" pada sebuah nama biasa dipakai masyarakat Korea untuk memanggil orang yang lebih muda, panggilan sayang, atau menggemaskan. Otomatis julukan ini membuat pocong terdengar imut.

4. Komentar netizen Korea Selatan pun tak kalah kocak!

Alih-alih takut, netizen Korea Selatan pun ikut gemas dengan sosok hantu bungkus ini. Di kolom komentar maupun sosial media, mereka mengunggah komentar yang menertawakan pocong. 

Baca Juga: Dulu Jadi Pocong Mumun, Ini 10 Potret Eddies Adelia yang Menawan

Topik:

  • Erina Wardoyo

Berita Terkini Lainnya