Tahukah Kalian, 5 Negara Ini Pernah Pindah Ibu Kota

Tak hanya Indonesia yang punya rencana memindahkan ibu kota

Beberapa bulan yang lalu wacana pemindahan Ibu kota Indonesia kembali muncul. Wacana yang dinyatakan oleh Presiden Joko Widodo ini bukan tidak memiliki alasan. Kondisi Jakarta kini sudah tidak mampu lagi memikul beban berat sebagai Ibu kota negara. Masalah kompleks seperti banjir, macet dan lonjakan penduduk dari luar yang tak terkendali menjadi alasan utamanya.

Selain itu, masalah sentralisasi penduduk yang timbang antara pulau Jawa dan pulau lain di Indonesia membuat wacana pemindahan ibu kota negara ke kalimantan ini bukan sekadar wacana biasa. Ternyata ada juga beberapa negara yang pernah memindahkan Ibu kota negaranya. Inilah lima negara yang pernah memindahkan ibu kota negaranya.

Inggris

Tahukah Kalian, 5 Negara Ini Pernah Pindah Ibu Kotatourestate.ru

Ternyata Ibu kota Inggris pertama kali bukanlah London, tapi kota Winchester. Kota London diresmikan sebagai Ibu kota Inggris pada tahun 1066. Pemindahan Ibu kota ini tak serta-merta berlangsung secara lancar. Namun banyak menimbulkan perubahan sosial terhadap masyarakat.

Karena pada saat itu kota London populasinya sudah terbilang padat. Hal ini tak berlangsung secara lama. Terbukti sampai saat ini London merupakan satu kota di Rropa yang paling pesat perkembangannya berdasarkan luas wilayah.

Brazil

Tahukah Kalian, 5 Negara Ini Pernah Pindah Ibu Kotanationalgeographic.com

Awal Ibu kota negara Brazil ini adalah Rio de Janairo yang berlangsung pada tahun 1963 hingga 1960. Namun pada saat itu kota Rio de Janairo sudah dianggap tidak layak lagi sebgai ibu kota Brazil. Karena dinilai kota ini sudah terlalu padat dan tidak teratur lagi tata kotanya. Pemindahan ibu kota Brasil ini dilakukan oleh mantan presiden Brazil, Juscelino Kubitschek, dan dipilihlah kota Brasilia sebagai ibu kota negara Brazil yang baru.

Australia

Tahukah Kalian, 5 Negara Ini Pernah Pindah Ibu Kotagapyear.com

Pada tahun 1927, negara Australia secara resmi memindahkan Ibu kotanya dari Melbourne ke Canberra. Pemindahan ini adalah hasil dari sayembara internasional pada tahun 1911 ketika Australia ingin menetapkan Ibu kota yang baru. Pemindahan Ibu kota Australia ke Canberra pada saat itu dianggap memenuhi syarat, karena memiliki taman kota dan danau besar di pusat kota.

India

Tahukah Kalian, 5 Negara Ini Pernah Pindah Ibu Kotathebetterindia.com

Satu contoh sukses pemindahan Ibu kota negara adalah India. Awalnya Ibu kota negara india adalah Delhi. Namun pada tahun 1911 secara resmi pindah ke New Delhi. Keberhasilan ini karena atas persiapan pemerintah yang matang untuk pemindahan ibu kotanya ke New Delhi. Letak geografis antara ibu kota lama dengan yang baru tak terlalu jauh. Ini juga menjadi faktor pendukung.

Rusia

Tahukah Kalian, 5 Negara Ini Pernah Pindah Ibu Kotaigot.ulisboa.pt

Siapa sangka bahwa Rusia pernah memindahkan Ibu kota. Awalnya Ibu kota kebesaran Rusia sama seperti sekarang yaitu Moskow. Namun selanjutnya Ibu kota negara Rusia dipindahkan ke kota Saint Petersburg. Kota ini didirikan oleh Ppeter yang agung pada tahun 1903. Perpindahan ini bukan tanpa alasan.

Letak geografis Saint Petersburg lebih strategis karena dianggap dekat dengan wilayah Eropa. Namun pada tahun 1919, Moskow kembali menjadi Ibu kota negara Rusia hingga saat ini.

Sam Tarigan Photo Writer Sam Tarigan

Menikmati permainan saja

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya