Kisah Pilot Senior Jadi Pedagang Kaki Lima usai PHK Gara-gara COVID-19

Pilot ini beralih jualan rujak di pinggir jalan usai di-PHK

Pandemik COVID-19 memang membuat situasi dunia jadi kacau. Banyak orang yang kehilangan pekerjaannya gara-gara pandemik ini.

Pria asal Malaysia ini ikut terdampak kena PHK oleh perusahaan maskapai penerbangan. Padahal, pria ini statusnya adalah pilot senior.

Pria ini kemudian menjadi penjual kaki lima untuk membuat dapurnya tetap ngebul. Simak kisah lengkapnya, yuk.

1. 20 tahun pengalaman menerbangkan pesawat tak membuat pilot senior ini lolos dari PHK

Kisah Pilot Senior Jadi Pedagang Kaki Lima usai PHK Gara-gara COVID-19mstar.com.my

Kisah ini dialami oleh pilot bernama Azrin Mohamad Zamawi. Ia mengakui kalau punya 20 tahun pengalaman dalam menerbangkan burung besi. Namun tak disangka, namanya ikut terpilih dari 2.000 karyawan dan awak pesawat yang di-PHK akibat pandemik.

Kapten Azrin sudah bersama dengan maskapai Malindo ini selama 5 tahun. Ia terakhir bertugas pada 30 Oktober lalu.

2. Menerima keputusan dengan lapang dada dan bersyukur

Kisah Pilot Senior Jadi Pedagang Kaki Lima usai PHK Gara-gara COVID-19mstar.com.my

Kapten Azrin mengungkapkan kalau Maskapai Malindo ini adalah maskapai keempat selama berkarier sebagai pilot. Ia tak bisa berbuat banyak dan menerima keputusan dengan lapang dada. Justru Azrin bersyukur, karena ia tidak di-PHK sejak awal pandemik.

Namun satu yang bikin pria 44 tahun ini sedih, bahwa ada ribuan lebih karyawan dan teman seperjuangan yang ikut terkena dampak pandemik ini.

Baca Juga: Viral Pria Kemalingan Laptop Seharga Rp16 Juta, Memohon Dikembalikan

3. Lebih memilih membuka warung makan kaki lima ketimbang melamar menjadi pilot lagi

Kisah Pilot Senior Jadi Pedagang Kaki Lima usai PHK Gara-gara COVID-19mstar.com.my

Menyadari industri penerbangan sedang krisis akibat pandemik, Azrin tidak lantas melamar ke maskapai lain. Dia justru memilih membuka warung kaki lima yang dibantu oleh istri, ibu mertua, dan saudara iparnya.

Azrin sebenarnya sudah lama ingin membuka usaha semacam ini. Dari awal pandemik, ia sudah mewanti-wanti dirinya untuk bersiap jika suatu waktu harus mendapat surat pemutusan hubungan kerja. Pada akhirnya seminggu sebelum meninggalkan perusahaan, Azrin mewujudkan niatnya tersebut.

4. Azrin berjualan dengan memakai seragam pilot

Kisah Pilot Senior Jadi Pedagang Kaki Lima usai PHK Gara-gara COVID-19mstar.com.my

Berlatar sebagai pilot, Azrin memiliki ide usaha yang cukup unik. Pertama, ia menamai warung makan kaki limanya itu Kapten Corner. Ia menjual berbagai macam makanan seperti mi kari, sup bihun, hingga rujak buah.

Kedua, Azrin berjualan dengan memakai seragam pilotnya, lengkap dengan lencana serta topi hingga sepatu pantofel. Gayanya tersebut membuat pemandangan unik di warung Kapten Corner ini sendiri.

"Tapi saya bukan juru masak, hanya bagian potong-potong dan menyiapkan bahan saja. Juru masak utamanya adalah istri dan ibu mertua saya," kata Azrin.

5. Juru masak yang tampil dengan seragam pilot menjadi daya tarik tersendiri bagi pelanggan

Kisah Pilot Senior Jadi Pedagang Kaki Lima usai PHK Gara-gara COVID-19mstar.com.my

Ide berjualan dengan mengenakan seragam pilot ini sebenarnya terjadi secara tak sengaja. Awalnya ia sedang dalam perjalanan menuju perusahaan untuk mengembalikan seragam itu. Namun ada niat iseng membantu istri dan ibu mertuanya memasak dengan menggunakan seragam pilot.

Azrin tak menyangka kalau fotonya viral dan banyak pelanggan yang menyemangatinya untuk meneruskan aksinya itu. Juru masak yang tampil dengan menggunakan seragam pilot ini rupanya menjadi daya tarik tersendiri dari warung yang ia buka.

Itu dia kisah Azrin Mohamad Zamawi, pilot senior yang buka warung kaki lima usai di-PHK akibat COVID-19. Semoga pandemik cepat berlalu dan Azrin bisa menerbangkan pesawat lagi.

Baca Juga: Viral Driver Ojol Bela-belain Kembalikan Uang Pelanggan, Salut Banget

Topik:

  • Zahrotustianah

Berita Terkini Lainnya