Kata Pemeran All of Us Are Dead tentang Adegan Aksi dan Jadi Zombie

Cast #AllOfUsAreDead rela ambil kelas akting aksi tambahan

Pada Rabu (26/1/2021), sutradara dan empat pemeran All of Us Are Dead, yaitu Lomon, Cho Yi Hyun, Park Ji Hu, dan Yoon Chan Young, melakukan round table event bersama sejumlah media Asia, salah satunya IDN Times. 

Mereka berbagi cerita tentang persiapan untuk adegan aksi, menjadi zombie, dan pendapat mereka tentang apakah mereka akan bertahan sampai akhir apabila All of Us Are Dead terjadi dalam kehidupan nyata. Penasaran? Simak, yuk, jawaban mereka di bawah ini.

1. Kemiripan karakter Nam On Jo di All of Us Are Dead dengan Park Ji Hu

Kata Pemeran All of Us Are Dead tentang Adegan Aksi dan Jadi ZombiePark Ji Hu saat konferensi pers All of Us Are Dead (dok. Netflix)

Aktris Park Ji Hu ditanya tentang seberapa mirip karakter yang ia perankan, yaitu Nam On Jo dengan dirinya. "Saya rasa saya sangat mirip dengan Nam On Jo. Karena kita sama-sama agak ceroboh dan optimis. Saya juga suka main dengan teman saya seperti Nam On Jo. Di beberapa momen, kadang saya berpikir bahwa jika saya Nam On Jo, sepertinya saya akan melakukan yang sama," cerita Park Ji Hu.

Park Ji Hu ternyata merupakan maknae atau cast termuda di antara para aktor dan aktris All of Us Are Dead. Ia lalu ditanya bagaimana persahabatan dan chemistry-nya dengan pemain lain. "Sebelum syuting kami sering bertemu, jadi kami menjadi sangat dekat satu sama lain. Saat di lokasi syuting, mereka semua memberi saya masukkan seputar perguruan tinggi dan mereka juga memberikan saya pengetahuan tentang kehidupan dewasa," ujar Park Ji Hu.

2. Persiapan Yoon Chan Young untuk melakukan adegan aksi di All of Us Are Dead

Kata Pemeran All of Us Are Dead tentang Adegan Aksi dan Jadi ZombieYoon Chan Young saat konferensi pers All of Us Are Dead (dok. Netflix)

Saat ditanya apakah Yoon Chan Young sudah tertarik dan menyukai genre zombie, aktor muda itu membenarkannya. "Ya, saya memang dari dulu sudah menyukai konten berbau zombie. Saya suka film World War Z, Train To Busan, dan serial Netflix Black Summer. Jadi sangat menyenangkan bagi saya untuk mengambil peran ini."

Dalam drama ini Yoon Chan Young melakukan adegan aksi di perpustakaan. Ia pun menjelaskan tentang persiapan dan kesulitannya saat melakukan adegan tersebut. "Untuk adegan di perpustakaan, kami berlatih selama sehari penuh.

Kami berlatih koreografi yang akan dilakukan saat kami berakting. Butuh 4 hari untuk menyelesaikan adegan ini. Pada adegan ini saya harus melakukannya dengan karakter Gwi Nam, jadi kami memastikan bahwa kami memberikan banyak perhatian pada pertemuan antara dua aktor ini," ujar Yoon Chan Young.

Baca Juga: 9 Drama Korea Ini Bisa Ditonton sebelum All of Us Are Dead Tayang

3. Alasan Cho Yi Hyun tertarik pada drama All of Us Are Dead dan persiapannya dengan adegan aksi sebagai zombie

Kata Pemeran All of Us Are Dead tentang Adegan Aksi dan Jadi ZombieCho Yi Hyun saat konferensi pers All of Us Are Dead (dok. Netflix)

Cho Yi Hyun ditanya alasannya bergabung dalam All of Us Are Dead sebagai Choi Nam Ra. Ia menjawab bahwa karakter Choi Nam Ra sangat menawan. Yi Hyun lalu menambahkan, "Karakter Nam Ra lebih mencoba melihat situasi dengan bijaksana, tidak seperti karakter lain yang mungkin panik. Alasan itu yang membuat saya ingin sekali memerankan Nam Ra."

Karakter Choi Nam Ra, yang menjadi setengah zombie, harus mempersiapkan adegan aksinya. Menanggapi hal ini, Yi Hyun menjawab, "Saya pergi latihan ke sekolah aksi untuk mempersiapkan karakter ini. Saya juga fokus dengan bagaimana saya memperlihatkan ekspresi, bagaimana saya menggunakan jari dan tubuh saya selagi menjadi zombie."

4. Adegan aksi favorit Lomon dalam drama

Kata Pemeran All of Us Are Dead tentang Adegan Aksi dan Jadi ZombieLomon saat konferensi pers All of Us Are Dead (dok. Netflix)

Aktor Lomon bercerita tentang persiapannya untuk adegan aksi di All of Us Are Dead. Ia mengatakan bahwa ia harus mengambil kelas tambahan untuk adegan aksinya, karena adegannya lumayan sulit. "Jadi 3 bulan sebelum kami memulai syuting, kami menghadiri kelas aksi juga kelas tambahan," ujar Lomon.

Lomon juga ditanya tentang persiapannya untuk berperan sebagai Lee Su Hyeok. "Untuk persiapan saya menjalani peran ini, saya banyak berbicara kepada diri sendiri. Jika saya seorang siswa SMA apa yang akan saya lakukan? Jika saya Su Hyeok apa yang akan saya lakukan? Dan apa yang akan dilakukan oleh Lomon? Untungnya, Lomon dan Su Hyeok memiliki banyak kemiripan," jawabnya.

"Adegan aksi favorit saya adalah adegan yang muncul pada episode 2. Karena itu adalah adegan aksi pertama setelah 3 bulan ikut kelas aksi," terang Lomon tentang adegan aksi favoritnya.

5. Tanggapan mereka bila All of Us Are Dead terjadi dalam kehidupan nyata

Kata Pemeran All of Us Are Dead tentang Adegan Aksi dan Jadi ZombieYoon Chan Young, Park Ji Hu, Cho Yi Hyun, dan Lomon (dok. Netflix)

Keempat aktor dan aktris diberi pertanyaan tentang siapa yang kira-kira akan bertahan sampai akhir apabila All of Us Are Dead terjadi dalam kehidupan nyata. Choi Yi Hyun menjawab sepertinya dirinya yang akan bertahan sampai akhir.

"Berbeda seperti karakter Nam Ra, Choi Yi Hyun merupakan seorang penakut. Sepertinya saya akan bersembunyi sampai zombie-nya menghilang," ujar Choi Yi Hyun. Ia juga menjawab kalau Lomon mungkin yang akan menjadi zombie lebih dulu, karena ia berani melawan zombie dan akan tergigit lebih dulu daripada yang lain.

Yoon Chan Young juga menjawab bahwa sepertinya dia akan meninggal lebih dulu. "Saya rasa, saya akan berusaha untuk melawan para zombie. Dan saat melawan mereka, saya akan tergigit. Lalu, saya rasa Park Ji Hu adalah orang yang akan bertahan sampai akhir, karena ia sangat pintar," jawab Yoon Chan Young.

Pasti kalian sudah semakin gak sabar untuk bertemu dengan Nam On Jo, Lee Cheong San, Choi Nam Ra, dan Lee Su Hyeok, kan? Jangan lupa, serial Netflix All of Us Are Dead yang menegangkan ini bakal tayang hari ini, Jumat, 28 Januari 2022!

Baca Juga: 7 Fakta Syuting All of Us Are Dead, Set Khusus yang Berdarah-darah

Topik:

  • Triadanti

Berita Terkini Lainnya