Noona Killer, Ini 6 Aktris yang Jadi Lawan Main Jun U-KISS di Drama

Terbaru ada Jung In Sun

Lee Jun Young merupakan salah satu anggota boy group U-KISS yang juga dikenal dengan nama panggung Jun. Cowok kelahiran 22 Januari 1997 ini juga diketahui menggeluti dunia seni peran.

Ia memulai karier beraktingnya di tahun 2017 lewat drama Avengers Social Club. Sejak itu, ia pun kerap bintangi berbagai judul drama dan film. Tak jarang pula ia disandingkan dengan para aktris yang usianya lebih tua dibandingkan dengannya atau biasa disebut noona.

Maka tak heran jika Jun mendapatkan julukan sebagai "Noona Killer". Nah, berikut deretan aktris yang pernah beradu akting dengan Jun U-KISS di drama.

1. Jung In Sung (Let Me Be Your Knight, 2021)

Noona Killer, Ini 6 Aktris yang Jadi Lawan Main Jun U-KISS di DramaJung In Sun di konferensi pers drama Imitation (instagram.com/sbsdrama.official)

Let Me Be Your Knight menjadi drama terbaru yang dibintangi Jun U-KISS. Berperan jadi penyanyi idola, Jun U-KISS dipasangkan dengan Jung In Sung. Jun dan Jung In Sun pun diketahui terpaut usia enam tahun.

Let Me Be Your Knight sendiri menceritakan tentang Yoon Tae In (Lee Jun Young) yang mengalami tidur sambil berjalan. Untuk itu, ia meminta bantuan seorang dokter untuk mengobatinya. 

2. Jung Ji So (Imitation, 2021)

Noona Killer, Ini 6 Aktris yang Jadi Lawan Main Jun U-KISS di DramaJung Ji So di drama Imitation (instagram.com/kbsdrama)

Drama Imitation diangkat berdasarkan sebuah webtun bertajuk sama. Dramanya bercerita tentang perjuangan para idol di industri hiburan Korea. Memerankan tokoh Kwon Ryeok, Jun dipasangkan dengan Jung Ji So yang berperan sebagai Lee Ma Ha.

Sejauh ini, Jung Ji So menjadi lawan main Lee Jun Young yang usianya lebih muda. Di Imitation kduanya diceritakan sudah saling mengenal sebelum debut. Saat Lee Ma Ha tengah menjadi idola yang naik daun, ia diam-diam menjalin hubungan dengan Kwon Ryeok, salah satu anggota boy group populer.

3. Song Ha Yoon (Please Don't Date Him, 2020)

Noona Killer, Ini 6 Aktris yang Jadi Lawan Main Jun U-KISS di DramaSong Ha Yoon (instagram.com/hayoonsong1202)

Lagi-lagi dipasangkan dengan seorang noona, Jun U-KISS bekesempatan untuk beradu akting dengan Song Ha Yoon di drama Please Don't Date Him. Drama ini berkisah tentang Seo Ji Sung (Song Ha Yoon) yang bekerja sebagai pengembang AI (Artificial Intelligence) di sebuah perusahaan home living.

Sebab sebuah kesalahan sistem, kulkas yang dikembangkannya dapat memberitahu keburukan seseorang. Ia pun mampu menyelamatkan teman-teman perempuannya untuk tidak berkencan dengan laki-laki dengan karakter buruk.

Seo Ji Sung kemudian bertemu dengan pemadam kebakaran bernama Jung Kook Hee (Lee Jun Young). Walaupun memiliki jarak usia yang cukup jauh, nyatanya chemistry keduanya dalam drama ini bisa terjalin apik sebagai pasangan.

Baca Juga: 9 Quotes Terbaik dari KDrama Imitation, Bikin Melek terhadap Realitas

4. Yoo In Young (Good Casting, 2020)

Noona Killer, Ini 6 Aktris yang Jadi Lawan Main Jun U-KISS di DramaYoo In Young (instagram.com/country_min)

Setelah menyelesaikan drama Class of Lies, Jun U-KISS pun kembali berakting di drama Good Casting. Ia dipasangkan dengan Yoo In Young yang memiliki jarak usia 13 tahun.

Good Casting mengusung genre aksi komedi tentang tiga orang agen perempuan yang berbakat ditunjuk untuk melakukan penyamaran guna membongkar korupsi serta pencurian kekayaan intelektual.

Dalam drama tersebut, Jun U-KISS berperan sebagai aktor yang sedang naik daun bernama Kang Woo Won. Lambat laun, ia pun jatuh cinta dengan seorang agen bernama Im Ye Eun (Yoo In Young).

5. Jo Bo Ah (Goodbye to Goodbye, 2018)

Noona Killer, Ini 6 Aktris yang Jadi Lawan Main Jun U-KISS di DramaJo Bo Ah (instagram.com/keyeastofficial)

Jun U-KISS berkesempatan untuk bintangi drama Goodbye to Goodbye pada 2018 lalu. Terpaut jarak empat tahun, ia dipasangkan dengan Jo Bo Ah sebagai sepasang kekasih dalam drama yang ditayangkan MBC tersebut.

Fokus cerita drama ini ada pada dua orang perempuan yang hidup bersama karena dikhianati oleh pasangan mereka masing-masing. Meski demikian, lika-liku hubungan percintaan antara Jun U-KISS dan Jo Bo Ah yang manis sebagai sepasang suami istri juga tetap bisa kamu saksikan di sini.

6. Lee Yo Won, Ra Mi Ran, dan Myung Se Bin (Avengers Social Club, 2017)

Noona Killer, Ini 6 Aktris yang Jadi Lawan Main Jun U-KISS di Dramaposter drama Avengers Social Club (program.tving.com/tvn/tvnavengersclub)

Avengers Social Club merupakan drama adaptasi dari webtun bertajuk sama. Drama ini menjadi debut Jun U-KISS sebagai aktor. Jun menjadi salah satu pemeran utama dan beradu akting dengan beberapa aktris senior, seperti Lee Yo Won, Ra Mi Ran, dan Myung Se Bin.

Avengers Social Club sendiri mengisahkan tentang sebuah perkumpulan tiga perempuan dari latar belakang berbeda yang memiliki rencana untuk membalas dendam. Di sini, Jun ikut bergabung dalam perkumpulan itu untuk membalas dendam atas orangtua kandungnya.

Sementara itu, Jun juga akan membintangi drama bertajuk Wings, Fly Up dan beradu akting dengan Stephanie Lee. Selain drama, Jun pun diketahui akan bintangi film berjudul Love and Leashes, di mana ia akan dipasangkan dengan Seohyun SNSD. Terbaru, Jun dikonfirmasi menjadi lawan main Shin Hye Sun di film Brave Citizen.

Sering beradu akting dengan para noona, Lee Jun Young atau Jun U-KISS membuktikan bahwa dirinya mampu membangun chemistry yang baik dengan para lawan mainnya. Dari deretan aktris yang jadi lawan main Jun di atas, kamu penumpang kapal yang mana, nih?

Baca Juga: 9 Fakta Peran Jun U-KISS, Jadi Vokalis di Let Me Be Your Knight

Astri Supriyati Photo Verified Writer Astri Supriyati

An illegirl

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya