Kerasukan Jiwa, 5 Adu Peran Kim Min Kyu vs Kim Jung Hyun di Drama Baru

Pendeta Agung vs Dewa Kematian

Kim Min Kyu baru saja comeback lewat drama The Heavenly Idol (2023). Sedangkan Kokdu: Season of Deity (2023) jadi drama comeback Kim Jung Hyun.

Kim Min Kyu dan Kim Jung Hyun sama-sama memerankan karakter yang kerasukan jiwa lain di drama terbaru. Yuk, simak 5 adu peran Kim Min Kyu dan Kim Jung Hyun di drama baru!

Peringatan: Artikel ini mengandung spoiler!

1. Kim Min Kyu jadi idol gagal, sedangkan Kim Jung Hyun perankan dokter ahli bedah

Kerasukan Jiwa, 5 Adu Peran Kim Min Kyu vs Kim Jung Hyun di Drama BaruKim Min Kyu dan Kim Jung Hyun (Instagram.com/tvn_drama/Instagram.com/mbcdrama_now/)

Kim Min Kyu memerankan idol gagal dari grup Wild Animal bernama Woo Yeon Woo di drama The Heavenly Idol (2023). Grupnya terancam bubar karena tidak berhasil menuai kesuksesan.

Sedangkan Kim Jung Hyun didapuk sebagai dokter ahli bedah bernama Do Jin Woo. Berbeda dengan Kim Min Kyu, karakter Kim Jung Hyun di Kokdu: Season of Deity (2023) justru digambarkan memiliki kesuksesan.

2. Kerasukan Pendeta Agung vs Dewa Kematian

Kerasukan Jiwa, 5 Adu Peran Kim Min Kyu vs Kim Jung Hyun di Drama BaruKim Min Kyu dan Kim Jung Hyun (Instagram.com/tvn_drama/Instagram.com/mbcdrama_now/)

Saat sedang bertarung dengan iblis, tiba-tiba jiwa Pontifex Lembrary (Kim Min Kyu) masuk ke dalam raga Woo Yeon Woo. Lembrary adalah pendeta agung, pengikut dari Dewi Redrin.

Di sisi lain, Kokdu (Kim Jung Hyun) memiliki nama asli Tuan Oh. Ia menolak pergi ke akhirat karena ingin bertemu dengan pujaan hatinya. Sampai akhirnya, Kokdu dikutuk menjadi Dewa Kematian.

Baca Juga: 5 Karakter Bereinkarnasi di Kokdu: Season of Deity, Nasib Terulang!

3. Jiwa Woo Yeon Woo bakal balik setelah jadi idol sukses, sedangkan jiwa Do Jin Woo sudah tiada

Kerasukan Jiwa, 5 Adu Peran Kim Min Kyu vs Kim Jung Hyun di Drama BaruKim Min Kyu dan Kim Jung Hyun (Instagram.com/tvn_drama/Instagram.com/mbcdrama_now/)

Di episode 2, Woo Yeon Woo dan Lembrary membuat perjanjian suci. Jiwa Woo Yeon Woo akan kembali ke raganya jika Lembrary bisa memenangkan penghargaan Aktor Terbaik Tahun Ini.

Sedangkan jika jiwa Kokdu pergi, maka raga Do Jin Woo akan kosong. Karena pada dasarnya, Do Jin Woo sudah meninggal dibunuh oleh Joong Sik (Kim Young Woong).

4. Pontifex Lembrary mengejar iblis, kalau Kokdu berusaha melepas kutukan

Kerasukan Jiwa, 5 Adu Peran Kim Min Kyu vs Kim Jung Hyun di Drama BaruKim Min Kyu dan Kim Jung Hyun (Instagram.com/tvn_drama/Instagram.com/mbcdrama_now/)

Sebagai Pendeta Agung, Lembrary bertugas untuk menyampaikan ajaran Dewi Redrin. Selain itu, ia juga harus membinasakan iblis yang baru saja bangkit dan bersemayam di raga Shin Jo Woon (Lee Jang Woo).

Berbeda dengan Kokdu yang dikutuk selama 99 tahun untuk membunuh orang-orang jahat ketika hidup kembali di raga manusia. Selama 99 hari hidup, Kokdu juga harus mencari cinta pertamanya untuk melepaskan kutukan.

5. Woo Yeon Woo dianggap sakit jiwa, sedangkan Do Jin Woo lupa ingatan

Kerasukan Jiwa, 5 Adu Peran Kim Min Kyu vs Kim Jung Hyun di Drama BaruKim Min Kyu dan Kim Jung Hyun (Instagram.com/tvn_drama/Instagram.com/mbcdrama_now/)

Setelah jatuh dari atas gedung, secara mengejutkan Do Jin Woo kembali hidup. Selama ini, Han Gye Jeol (Lim Soo Hyang) mengira sifat aneh Do Jin Woo muncul lantaran ia lupa ingatan.

Sedangkan Lembrary yang berada di raga Woo Yeon Woo dianggap sakit jiwa atau setres. Kim Dal (Go Bo Gyeol) dan orang-orang di sekitarnya menganggap Woo Yeon Woo setres karena menjadi idol gagal.

Meski masuk ke raga orang lain, kekuatan Lembrary dan Kokdu tidak menghilang, lho! Kamu tim drama The Heavenly Idol (2023) atau Kokdu: Season of Deity (2023)?

Baca Juga: Sinopsis The Heavenly Idol, Saat Kim Min Kyu Jadi Idol KPop!

Topik:

  • Triadanti

Berita Terkini Lainnya