7 Hal yang Dinanti dari Money Heist Korea: Joint Economic Area Part II

Moscow, Berlin, Oslo bakal mati di Money Heist Korea Part 2?

Money Heist Korea: Joint Economic Area Part II akan tayang pada Jumat (9/11/2022). Drama ini masih melanjutkan pencurian uang para perampok bertopeng Hahoetal. 

Di bagian kedua, penonton pasti menantikan usaha mereka keluar dari Percetakan Uang Korea Bersatu dengan selamat. Ini dia 7 hal yang dinanti dari Money Heist Korea: Joint Economic Area Part II (2022).

1. Kemunculan karakter Seoul sebagai anggota tersembunyi perampok bertopeng Hahoetal

7 Hal yang Dinanti dari Money Heist Korea: Joint Economic Area Part IIStill cut drama Korea Money Heist Korea: Joint Economic Area Part II (dok. Netflix/Money Heist Korea: Joint Economic Area Part II/)

Akan ada karakter baru yang membantu para perampok di bagian kedua, yaitu Seoul (Lim Ji Yeon). Di versi Spanyolnya, karakter Manila menyamar sebagai sandera untuk membantu para perampok.

Jika melihat trailer-nya, kemungkinan Seoul akan membantu Professor (Yoo Ji Tae) dan para perampok dari luar gedung Percetakan Uang Korea Bersatu. Ia juga digambarkan memiliki sorot mata tajam, dingin, dan mahir menggunakan senjata api.

2. Tokyo akan ditangkap polisi, lalu bagaimana nasib Moscow?

7 Hal yang Dinanti dari Money Heist Korea: Joint Economic Area Part IIStill cut drama Korea Money Heist Korea: Joint Economic Area Part II (dok. Netflix/Money Heist Korea: Joint Economic Area Part II/)

Tidak berbeda jauh dari versi aslinya, karakter Tokyo (Jun Jong Seo) akan ditangkap polisi. Ia juga akan diinterogasi oleh Polisi Sun Woo Jin (Kim Yun Jin).

Tapi di pertengahan, dengan ide cerdiknya, Professor akan menyelamatkan Tokyo dan membuatnya kembali ke dalam gedung Percetakan Uang Korea Bersatu.

Sayangnya, jika melihat versi aslinya, akan terjadi baku tembak yang membahayakan nyawa Moscow (Lee Won Jong). Apakah Moscow juga akan menjadi tumbal di Money Heist Korea: Joint Economic Area Part II (2022)?

3. Apakah Yun Mi Sun akan bergabung dengan perampok setelah tidur bersama Denver?

7 Hal yang Dinanti dari Money Heist Korea: Joint Economic Area Part IIStill cut drama Korea Money Heist Korea: Joint Economic Area Part II (dok. Netflix/Money Heist Korea: Joint Economic Area Part II/)

Yun Mi Sun (Lee Joo Bin) adalah penggambaran versi Korea dari karakter Stockholm atau Monica Gaztambide. Di episode 6, Yun Mi Sun dan Denver (Kim Ji Hoon) tidur bersama.

Di versi Spanyolnya, Stockholm akan bergabung dengan para perampok dan hidup bersama Denver. Penonton tentu menantikan kisah asmara bergelora Denver dan Yun Mi Sun di bagian kedua.

Baca Juga: 6 Perbedaan Money Heist Korea vs Asli, Topeng Hahoe hingga Tokyo

4. Identitas Professor terbongkar, bagaimana hubungannya dengan Polisi Sun Woo Jin?

7 Hal yang Dinanti dari Money Heist Korea: Joint Economic Area Part IIStill cut drama Korea Money Heist Korea: Joint Economic Area Part II (dok. Netflix/Money Heist Korea: Joint Economic Area Part II/)

Pada bagian pertama, polisi gagal menangkap dan membongkar identitas Profesor. Tapi di akhir episode 6, Kamerad Cha Moo Hyeok (Kim Sung Oh) mulai menaruh kecurigaan terhadap Professor.

Ia bahkan menghampiri kafe tempat markas Profesor. Di bagian kedua, identitas Profesor kemungkinan besar akan terbongkar.

Bahkan Polisi Sun Woo Jin sendiri yang akan mengejar Profesor. Berbeda dari versi Spanyol, di versi Korea Profesor dan Polisi Sun Woo Jin sudah menjalin hubungan asmara. Bagaimana nasib hubungan mereka?

5. Bakal ada konflik pelik antara para perampok, apakah ada yang berkhianat?

7 Hal yang Dinanti dari Money Heist Korea: Joint Economic Area Part IIStill cut drama Korea Money Heist Korea: Joint Economic Area Part II (dok. Netflix/Money Heist Korea: Joint Economic Area Part II/)

Menilik dari trailer-nya, para perampok akan kembali terlibat konflik internal. Kemungkinan besar gaya kepemimpinan Tokyo dan Berlin (Park Hae Soo) akan kembali tidak selaras.

Melalui cuplikan trailer, sepertinya akan ada pengkhianat di antara para perampok bertopeng Hahoetal. Tapi bisa jadi cuplikan itu bisa diisyaratkan jika ada pengkhianat di antara para polisi, karena mereka selalu satu langkah di belakang Profesor.

6. Ide brilian Profesor untuk keluar dari Percetakan Uang Korea Bersatu

7 Hal yang Dinanti dari Money Heist Korea: Joint Economic Area Part IIStill cut drama Korea Money Heist Korea: Joint Economic Area Part II (dok. Netflix/Money Heist Korea: Joint Economic Area Part II/)

Penonton juga pasti menantikan keberhasilan ide brilian Profesor untuk mengeluarkan para perampok dari gedung Percetakan Uang Korea Bersatu. Salah satu caranya tentu dengan melewati terowongan yang sedang digali oleh Moscow.

Selain itu, Profesor akan memanfaatkan kerumunan para demonstran dan pendukung perampok di luar gedung Percetakan Uang Korea Bersatu. Di salah satu cuplikan trailer, tampak Denver dan perampok lain yang sudah berada di jalanan.

7. Apakah Berlin akan mengorbankan nyawanya?

7 Hal yang Dinanti dari Money Heist Korea: Joint Economic Area Part IIStill cut drama Korea Money Heist Korea: Joint Economic Area Part II (dok. Netflix/Money Heist Korea: Joint Economic Area Part II/)

Berlin adalah karakter yang abu-abu di drama ini. Ia digambarkan sebagai anggota perampok, tapi di satu sisi kerap memberontak.

Tapi pada akhirnya, Berlin tetap mengorbankan dirinya di Money Heist versi Spanyol. Kemungkinan besar nasib Berlin tidak akan berbeda jauh di versi Koreanya, terlebih saat ini ia sedang sakit.

Di versi Spanyolnya, Oslo juga digambarkan gugur saat terjadi baku tembak. Apakah Oslo akan selamat di Money Heist Korea: Joint Economic Area Part II (2022).

Aksi para perampok bertopeng Hahoetal bisa kamu saksikan mulai Jumat (9/12/2022). Sudah siap menyaksikan 6 episode mendatang?

Baca Juga: Sinopsis Money Heist Korea Part 2, Tayang 9 Desember

Topik:

  • Zahrotustianah

Berita Terkini Lainnya