8 KDrama 2022 yang Hanya Gunakan Judul Bahasa Inggris, Ada Crazy Love

Hangul di judulnya mengikuti versi Inggris

Pihak produksi drama Korea umumnya menyediakan translasi bahasa Inggris resmi pada judul KDrama demi memperluas jangkauan penayangan. Hal ini karena tak jarang, judul asli yang merupakan bahasa Korea terlalu panjang dan sulit bagi orang awam.

Namun, tak sedikit pula judul KDrama yang hanya menggunakan bahasa Inggris meski ditulis dalam huruf hangul. Misalnya, Crazy Love yang ditulis Kereiji Robe dalam hangul.

Selain Crazy Love, tujuh KDrama yang tayang di tahun 2022 berikut ini juga hanya menampilkan judul dalam bahasa Inggris, lho. Apa saja ya?

1. Ghost Doctor

8 KDrama 2022 yang Hanya Gunakan Judul Bahasa Inggris, Ada Crazy Loveposter KDrama Ghost Doctor (instagram.com/tvn_drama)

Dalam poster, Ghost Doctor ditulis menggunakan huruf hangul 고스트 닥터 yang dibaca Goseuteu Dakteo. Penyebutannya mirip dengan bahasa Inggris ya meski sedikit asing di telinga masyarakat internasional.

Ghost Doctor sendiri mengisahkan tentang Go Seung Tak (Kim Bum), dokter bedah yang dirasuki roh dokter andal bernama Cha Jung Min (Rain) yang tengah koma.

Menghibur dan penuh nilai kehidupan, drama tvN yang telah tamat pada 22 Februari lalu tersebut juga dibintangi oleh UEE dan Son Na Eun.

2. Tracer

8 KDrama 2022 yang Hanya Gunakan Judul Bahasa Inggris, Ada Crazy Loveposter KDrama Tracer (instagram.com/mbcdrama_now)

Sama seperti Ghost Doctor, KDrama Tracer juga hanya menggunakan judul berbahasa Inggris saja. Pada poster, judul drama yang tayang sejak 7 Januari tersebut ditulis dengan hangul 트르이서 (Tereiseo) yang merupakan cara baca Korea dari Tracer.

Dibintangi oleh Im Siwan, Go Ah Sung, Park Yong Woo, hingga Son Hyun Joo, Tracer mengisahkan tentang kehidupan para pegawai kantor perpajakan yang berusaha mengusut keberadaan uang pajak yang disembunyikan dari laporan.

Drama crime action ini juga membahas isu korupsi hingga pencucian uang, lho.

3. Grid

8 KDrama 2022 yang Hanya Gunakan Judul Bahasa Inggris, Ada Crazy Loveposter KDrama Grid (instagram.com/disneypluskr)

Tayang perdana di Disney sejak 16 Februari lalu, Grid menceritakan tentang pengejaran sosok misterius yang dijuluki The Ghost (Lee Si Young) oleh Kim Sae Ha (Seo Kang Joon) dan Jung Sae Byeok (Kim Ah Joong). Mereka berusaha melacak keberadaan The Ghost yang membantu pelarian pembunuh berantai (Kim Sung Kyun) setelah 24 tahun menghilang.

Drama sci-fi tersebut menggunakan judul berbahasa Inggris yang jika dituliskan dalam hangul 그리드 dapat dibaca Gerideu. Penyebutannya gak jauh berbeda, kan?

4. Sponsor

8 KDrama 2022 yang Hanya Gunakan Judul Bahasa Inggris, Ada Crazy Lovestill cut KDrama Sponsor (instagram.com/mbn_drama)

Telah tayang sejak 23 Februari lalu, Sponsor mengikuti kisah CEO produk kosmetik bernama Han Chae Rin (Han Chae Young), Lee Sunwoo (Lee Jihoon) si fotografer, Park Dasom (Ji Yi Soo) yang merupakan artis baru, dan suami Dasom yang bernama Hyun Seunghoon (Koo Ja Sung).

Sesuai judulnya, keempat karakter utama berusaha melakukan berbagai cara dalam mencari sponsor demi kesuksesan mereka.

Bakal menjadi drama makjang, Sponsor juga hanya memiliki judul bahasa Inggris yang membuat penggemar mudah menikmati tayangan MBN dan iHQ tersebut. Dalam hangul, judulnya yang ditulis 스폰서 juga dibaca Sponsor.

Baca Juga: 13 Drama Korea 2022 yang Dibintangi Para Pemain Drama Goblin 

5. Kill Heel

8 KDrama 2022 yang Hanya Gunakan Judul Bahasa Inggris, Ada Crazy Loveposter KDrama Kill Heel (instagram.com/tvn_drama)

Akan menggantikan jadwal tayang Work Later, Drink Now di tvN, Kill Heel mengandeng Kim Haneul sebagai Woo Hyun, Lee Hye Young sebagai Moran, dan Kim Sung Ryeong sebagai Ok Seon. Ketiga wanita tersebut merupakan karakter utama yang saling bersaing demi karier di lingkungan perusahaan UNI Home Shopping.

Selain ketiganya, drama yang hanya menggunakan bahasa Inggris sebagai judulnya ini juga akan dibintangi oleh sederet aktor dan aktris ternama. Antara lain Kim Jae Chul, Jeon Nomin, hingga Jung Eui Jae.

6. Soundtrack #1

8 KDrama 2022 yang Hanya Gunakan Judul Bahasa Inggris, Ada Crazy Loveposter KDrama Soundtrack #1 (instagram.com/disneypluskr)

Hanya menyediakan judul versi bahasa Inggris, perilisan drama Soundtrack #1 amat ditunggu penggemar. Selain memiliki poster dan plot cerita menarik, drama ini menggandeng Han So Hee dan Park Hyung Sik yang visualnya menawan abis sebagai pemeran utama.

Han Sun Woo (Park Hyung-Sik) merupakan seorang fotografer muda yang berhati hangat. Ia bersahabat dengan Lee Eun Soo (Han So Hee) selama kurang lebih 20 tahun. Suatu saat karena sebuah alasan, keduanya harus tinggal di satu atap dan tumbuhlah benih-benih cinta di antara keduanya.

7. Green Mothers Club

8 KDrama 2022 yang Hanya Gunakan Judul Bahasa Inggris, Ada Crazy Lovestill cut KDrama Green Mothers Club (instagram.com/jtbcdrama)

Dalam Green Mothers Club, ada Eun Pyo (Lee Yo Won), Chun Hee (Choo Ja Hyun, Jin Ha (Kim Gyuri), Young Mi (Jang Hyejin) yang membentuk asosiasi ibu dengan anak usia sekolah dasar. Mereka dekat karena sering berinteraksi sewaktu mengantar maupun menjemput putra-putri mereka.

Sadar gak sih kalau Green Mothers Club tak memiliki judul berbahasa Korea? Alih-alih menggunakan kalimat berbahasa Korea, pihak produksi memilih memakai ungkapan 그린 마더스 글럽 atau Gerin Madeoseu Kellab yang merupakan cara baca Korea dari bahasa Inggris Green Mothers Club.

8. Crazy Love

8 KDrama 2022 yang Hanya Gunakan Judul Bahasa Inggris, Ada Crazy Loveposter KDrama Crazy Love (instagram.com/kbsdrama)

Menggunakan bahasa Inggris yang ditulis versi hangul, Crazy Love merupakan drama comeback Krystal usai Police University (2021) dan Lee Jae Wook sejak bintangi Her Private Life (2019). Meskipun berbeda usia hingga 11 tahun, penonton berharap Krystal dan Kim Jae Wook berhasil membawakan chemistry yang apik.

Kisahnya sendiri berpusat pada Noh Go Jin (Kim Jae Wook), CEO yang cerdas dan kaya raya. Suatu hari, ia menerima peringatan bahwa dirinya akan dibunuh. Go Jin kemudian terlibat romansa dengan sang sekertaris yang divonis memiliki penyakit berat, Lee Shin Ah (Krystal Jung).

Menarik sekali, penggunaan cara baca Korea dari bahasa Inggris justru membuat judul lebih eye catching baik bagi penonton lokal maupun internasional.

Drama mana yang sudah masuk watchlist-mu?

Baca Juga: 8 Drama Korea Terbaru Tayang Maret 2022, Premisnya Banyak Tak Biasa

Aurora Jang Photo Verified Writer Aurora Jang

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dwi Rohmatusyarifah

Berita Terkini Lainnya