11 Aktris Korea yang Raih Banyak Piala Berkat Perannya di Sebuah Film

Kim Go Eun sejak debut aktingnya sudah tuai perhatian!

Tolok ukur kesuksesan seorang aktris salah satunya bisa dilihat dari jumlah piala yang mereka terima atas peran tertentu. Hal itu membuktikan bahwa kualitas aktingnya, baik aktris senior atau rookie sekalipun memang patut diperhitungkan.

Beberapa dari aktris Korea ada yang pernah meraih total sepuluh piala atau bahkan lebih hanya dengan sebuah peran di sebuah film. Siapa saja? Yuk, kita intip selengkapnya!

1. Pada tahun 2002, Moon So Ri yang masih baru di dunia akting saat itu berhasil menaikkan namanya lewat film Oasis dan meraih sepuluh piala

https://www.youtube.com/embed/zM7ZbBmMnKc

2. Selain terima piala Aktris Terbaik di 60th Cannes Film Festival, Jeon Do Yeon juga bawa pulang sebelas piala lain berkat Secret Sunshine (2007)

https://www.youtube.com/embed/kOBEO96tJv8

3. Nama Park Bo Young semakin diperhitungkan usai tampil apik sebagai ibu muda di film Scandal Makers (2008) yang menghantarkan 12 piala kepadanya

https://www.youtube.com/embed/9Ad6hLZkMTA

4. Debut akting Kim Go Eun di film dewasa berjudul A Muse (2012) terbilang cukup berani. Namun, film ini juga membuatnya menerima sepuluh penghargaan

https://www.youtube.com/embed/jphHmAVTmmA

5. Mendapat 15 kemenangan di ajang penghargaan, akting Chun Woo Hee sebagai pemeran utama film Han Gong Ju (2013) menerima banyak pujian

https://www.youtube.com/embed/FsQyHhusuP4

Baca Juga: 5 Aktris Korea yang Pernah Dituduh Merebut Suami Orang Lain 

6. Populer secara internasional lewat Parasite (2019), akting Park So Dam mulai dilirik setelah bintangi The Priests (2015) dan meraih sebelas piala

https://www.youtube.com/embed/Jd-EXmSxV2A

7. Kim Tae Ri membuat akting yang mengesankan di film The Handmaiden (2016). Ia pun mendapat sepuluh penghargaan sebagai pendatang baru

https://www.youtube.com/embed/6sVYumzrKvs

8. Lewat film After My Death (2017), Jeon Yeo Bin berhasil mendapat sebelas piala terkait aktingnya sebagai siswi yang dituduh atas pembunuhan

https://www.youtube.com/embed/z_O8Bt4YMJo

9. Di awal debutnya, Kim Da Mi sukses raih 13 penghargaan dengan membintangi film mystery-action, The Witch: Part 1. The Subversion (2018)

https://www.youtube.com/embed/SEUyEpGHcsA

10. Akting Han Ji Min sebagai mantan napi dengan hidup kelam di film Miss Baek (2018) membuatnya bawa pulang sebelas piala penghargaan

https://www.youtube.com/embed/LrPpCPJ6_Ag

11. Sebagai pemeran pendukung di film Minari (2020), Youn Yuh Jung berhasil mendapatkan hingga 43 piala penghargaan di luar negeri

https://www.youtube.com/embed/KQ0gFidlro8

Perpaduan alur cerita dan kualitas akting yang mengesankan dari para aktris di atas tentunya menjadi faktor yang menentukan kesuksesan film tersebut. Kamu sudah pernah nonton yang mana saja, nih?

Baca Juga: 5 Film Korea 2022 yang Dibintangi Artis Young Actors' Retreat

Dwi Nantari Photo Verified Writer Dwi Nantari

Halo!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya