5 Artis Korea yang Berpartisipasi di Super Webtoon Project Tahun 2022

Visual mereka bikin gagal fokus!

Kakao Entertainment kembali merilis Super Webtoon Project di tahun 2022 ini. Sebelumnya, proyek tersebut telah dijalankan pada tahun 2020. Namun, kali ini pasar yang ditargetkan bukan hanya domestik saja, melainkan hingga ke pasar internasional.

Sejak awal tahun Kakao Entertainment telah memulai proyek ini dengan menggaet artis top Korea untuk terlibat dalam kampanye webtun yang direalisasikan layaknya iklan untuk sebuah drama. Berikut ini merupakan line up artis yang telah digaet Kakao Entertainment untuk berpartisipasi dalam proyek skala besar tersebut.

Baca Juga: BTS Akan Berpartisipasi untuk Lagu Piala Dunia 2022

1. Lee Junho 2PM

5 Artis Korea yang Berpartisipasi di Super Webtoon Project Tahun 2022Lee Junho 2PM untuk kampanye webtun The Siren dan What It Means to Be You (instagram.com/kakaopage)

Lee Junho 2PM pada akhir tahun lalu membuat kesan yang positif terhadap aktingnya di drama sejarah berjudul The Red Sleeve (2021). Namanya pun semakin populer pasca kesuksesan drama tersebut. Tak tanggung-tanggung, Kakao Entertainment pun gandeng Junho untuk mengiklankan dua webtun, yaituThe Siren dan What It Means to Be You.

Proyek pertama berjudul The Siren sebelumnya telah dirilis pertama kali pada 26 Desember 2021 dengan judul Became a Villain and a Contract Family. Karya tersebut menceritakan tentang kisah romantis antara seorang siren bernama Aria yang menikahi Pangeran Valentine, yang akhirnya menjual jiwa Aria kepada iblis.

Selanjutnya ada webtun What It Means to Be You yang juga memunculkan Lee Junho 2PM dalam CF-nya. Idol sekaligus aktor tersebut memerankan Winter Blooming, seorang cowok muda yang kaya dan atraktif. Winter Blooming diceritakan menikah dengan Violet, satu-satunya putri keluarga kerajaan, hanya untuk status sosial.

Kedua karya tersebut adalah awal dari Super Webtoon Project di tahun 2022. Lee Junho dapat membawakan perannya dengan baik dan berhasil meningkatkan antisipasi perilisan global webtun tersebut beberapa bulan yang lalu.

2. IU

5 Artis Korea yang Berpartisipasi di Super Webtoon Project Tahun 2022IU dalam kampanye webtun Tomb Raider King (instagram.com/kakaopage)

Selanjutnya, Kakao Entertainment menggaet IU, idol serta aktris populer yang performa aktingnya makin dilirik lewat karyanya terdahulu, seperti drama Hotel del Luna (2019) dan film Broker (2022). Pada bulan Mei tahun ini, IU resmi dinobatkan menjadi model untuk kampanye webtun berjudul Tomb Raider King.

Webtun tersebut menceritakan tentang kemunculan harta karun yang menggemparkan dunia. Harta karun tersebut dimiliki oleh orang dengan kekuatan khusus, sehingga para pemburu harta karun berlomba-lomba untuk menemukannya. Karya ini menarik perhatian dan disebut pembuka jalan baru bagi webtun fantasi Korea.

IU bertransformasi sebagai pemimpin tim pemburu harta karun dalam iklan webtun ini. Orang dalam Kakao Entertainment mengungkapkan bahwa citra IU yang tidak takut dengan tantangan ini mirip dengan alur Tomb Raider King yang juga berhasil memikat fans global.

Baca Juga: Potret Artis Korea di NYFW, Klarifikasi Mecimapro Soal Fan Project

3. Cha Eun Woo ASTRO

5 Artis Korea yang Berpartisipasi di Super Webtoon Project Tahun 2022Cha Eun Woo ASTRO dalam kampanye webtun The Villainess is a Marionette (instagram.com/kakaopage)

Proyek webtun keempat dari Super Webtoon Proyek tahun 2022 telah ditetapkan, yaitu The Villainess is a Marionette. Salah satu bintang yang berpartisipasi untuk menjadi persona dari karakter webtun tersebut adalah Cha Eun Woo ASTRO. Cha Eun Woo sendiri adalah idol yang berhasil melebarkan sayapnya ke dunia akting.

Cha Eun Woo tampil menawan layaknya seorang bangsawan dalam poster pertama yang dirilis. Dirinya memerankan karakter Duke Raffaello Kidrey. Karakter tersebut digambarkan sebagai sosok kesatria yang punya aura dingin di luar, tetapi di satu sisi memiliki sifat hangat dan peduli pada orang lain. Ia merupakan seorang prajurit militer yang terampil dalam ilmu pedang yang juga dilengkapi dengan pemikiran yang strategis.

4. Han So Hee

5 Artis Korea yang Berpartisipasi di Super Webtoon Project Tahun 2022Han So Hee dalam kampanye webtun The Villainess is a Marionette (instagram.com/kakaopage)

Han So Hee akan menjadi partner Cha Eun Woo dalam kampanye webtun The Villainess is a Marionette. Dalam survei yang diadakan oleh Kakao Entertainment sebelumnya, Han So Hee menduduki peringkat pertama yang disebut paling cocok untuk memvisualisasikan karakter utama yaitu Putri Kayena dalam webtun tersebut.

Putri Kayena sendiri digambarkan sebagai seseorang yang mempunyai kecantikan luar biasa. Akan tetapi, Putri Kayena hidup di bawah kontrol kakaknya bagaikan boneka marionette. Ia kemudian berubah 180 derajat dan mencoba untuk melawan kekuasaan kakaknya dengan bekerja sama dengan Duke Raffaello Kidrey.

5. Lee Soo Hyuk

5 Artis Korea yang Berpartisipasi di Super Webtoon Project Tahun 2022Lee Soo Hyuk dalam kampanye webtun The Villainess is a Marionette (instagram.com/kakaopage)

Lee Soo Hyuk akan muncul dalam episode-episode pendek untuk kampanye webtun The Villainess is a Marionette bersama Cha Eun Woo ASTRO dan Han So Hee. Lee Soo Hyuk sendiri merupakan aktor yang melekat dengan image vampir berkat visual dan juga perannya di drama terdahulu.

Lee Soo Hyuk didapuk untuk memerankan karakter kakak Putri Kayena yang bernama Regef. Ia mengendalikan adiknya dan membuatnya menjadi orang yang pasif. Pada akhirnya ia pun harus berhadapan dengan Putri Kayena dan Duke Raffaello Kidrey dalam perebutan kekuasaan. Trailer episode perdana webtun ini akan ditayangkan pada 7 Oktober.

Jangan salah kaprah, proyek ini berbeda dengan drama adaptasi webtun yang sering kita temui. Para aktor dan aktris hanya muncul dalam beberapa episode pendek untuk mempromosikan webtun ini secara global.

Baca Juga: 5 Artis Korea yang Jadi Inspirasi Karakter Webtoon, Mana Favoritmu?

Dwi Nantari Photo Verified Writer Dwi Nantari

Halo!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya