9 Artis Korea yang Perankan Sutradara di Drakor dan Film, Ada IU

Mereka perankan sutradara film dokumenter

Drama dan film Korea kerap menggunakan profesi dari karakter di dalamnya sebagai sarana untuk membangun konflik cerita. Salah satu yang cukup sering dijumpai yakni pekerjaan sutradara film dokumenter.

Misalnya pada drama Our Beloved Summer, konfliknya berawal dari pertemuan berkat sutradara film dokumenter. Termasuk pemeran dari drama tadi, berikut sembilan artis yang pernah perankan karakter dengan profesi sutradara film dokumenter.

Baca Juga: 13 Tayangan Korea di Disney+ Hotstar 2023: Drama, Varshow, Dokumenter

1. Jun Ji Hyun di film A Man Who Was Superman (2008) jadi sutradara film dokumenter. Ia bertemu Hwang Jung Min yang mengaku sebagai superman

9 Artis Korea yang Perankan Sutradara di Drakor dan Film, Ada IUJun Ji Hyun di film A Man Who Was Superman (dok. Cine21/A Man Who Was Superman)

2. Pada film A Reason to Live (2011), Song Hye Kyo memerankan mantan produser televisi yang membuat film dokumenter tentang pengampunan

9 Artis Korea yang Perankan Sutradara di Drakor dan Film, Ada IUSong Hye Kyo di film A Reason to Live (dok. Lotte Entertainment/A Reason to Live)

3. Suzy menggarap film dokumenter tentang Kim Woo Bin pada drama Uncontrollably Fond (2016) yang dulu pernah menjadi pacarnya saat SMA

9 Artis Korea yang Perankan Sutradara di Drakor dan Film, Ada IUSuzy di drama Uncontrollably Fond (youtube.com/KBS Drama)

4. Lee Jung Jin pada film Trick (2016) diminta untuk mengerjakan film dokumenter tentang cowok yang punya penyakit parah beserta istrinya

9 Artis Korea yang Perankan Sutradara di Drakor dan Film, Ada IULee Jung Jin di film Trick (dok. Korean Box Office Information System/Trick)

5. Film dokumenter yang digarap Jeon Yeo Been sebagai Lee Eun Jung pada drama Be Melodramatic (2019) jadi hits meski beranggaran rendah

9 Artis Korea yang Perankan Sutradara di Drakor dan Film, Ada IUJeon Yeo Been di drama Be Melodramatic (dok. JTBC/Be Melodramatic)

Baca Juga: 5 Menu Diet Bae Suzy yang Lezat dan Sehat, Rahasia Penampilan Primanya

6. Pada film Everglow (2021), Ji Hyun Woo ke Pulau Jeju untuk syuting film dokumenter tentang haenyeo yang terdaftar di Guinness World Records

9 Artis Korea yang Perankan Sutradara di Drakor dan Film, Ada IUJi Hyun Woo di film Everglow (dok. Cine21/Everglow)

7. Kim Sung Cheol melanjutkan film dokumenter Choi Woo Shik dan Kim Da Mi di drama Our Beloved Summer (2021) saat keduanya telah dewasa

9 Artis Korea yang Perankan Sutradara di Drakor dan Film, Ada IUKim Sung Cheol di drama Our Beloved Summer (dok. SBS/Our Beloved Summer)

8. Jo Bok Rae sempat memerankan karakter sutradara film dokumenter pada dua drama di tahun 2021, yaitu Navillera dan Our Beloved Summer

9 Artis Korea yang Perankan Sutradara di Drakor dan Film, Ada IUJo Bok Rae di drama Our Beloved Summer (dok. SBS/Our Beloved Summer)

9. IU di film Dream (2023) akan jadi PD yang menggarap film dokumenter tim sepak bola amatir yang sedang bersiap untuk Piala Dunia Tunawisma

9 Artis Korea yang Perankan Sutradara di Drakor dan Film, Ada IUIU di film Dream (instagram.com/plusm_entertainment)

Subjek yang direkam oleh karakter sutradara film di atas beragam, ya. Sementara yang lain sudah diperkenalkan lewat perilisan film dan dramanya, karakter IU di film Dream baru akan muncul perdana pada 26 April nanti.

Baca Juga: Sinopsis Doona, Drakor Romcom Terbaru Bae Suzy

Dwi Nantari Photo Verified Writer Dwi Nantari

Halo!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya