7 Film & Drama yang Dibintangi Chun Woo Hee, Gantikan IU di Money Game

Masih ingat perannya di Be Melodramatic?

Dilansir Soompi, Chun Woo Hee akan menggantikan peran IU di drama baru, Money Game. Studio N selaku rumah produksi Money Game mengumumkan mundurnya IU dari proyek arahan sutradara Han Jae Rim tersebut adalah karena adanya benturan jadwal.

Chun Woo Hee yang ditunjuk untuk menggantikan IU tersebut telah berkarier di industri hiburan Korea Selatan sejak 2004 lalu. Dengan pengalamannya, tentunya akting aktris naungan H& Entertainment ini sudah terasah dengan baik. Berikut ini adalah beberapa film dan drama yang ia bintangi.

1. Waiting for Rain (2021)

https://www.youtube.com/embed/PFfFBQESrcU

Di film Waiting for Rain, Chun Woo Hee beradu akting dengan Kang Ha Neul yang berperan sebagai Young Ho. Ia memerankan tokoh utama bernama So Hee yang merupakan adik dari teman masa kecil Young Ho yang tengah sakit parah, yaitu So Yeon (Lee Seol).

Young Ho yang telah belajar 3 tahun untuk masuk universitas tersebut memutuskan untuk mengirim surat kepada So Yeon. Namun, surat itu diterima oleh So Hee karena kondisi kakaknya tersebut. Keduanya pun menjadi teman pena yang mendukung satu sama lain.

2. Anchor (2022)

https://www.youtube.com/embed/9MtrvAPLg2w

Berbanding terbalik dari Waiting for Rain yang memiliki genre romantis dan melodrama, film Anchor yang dibintangi Chun Woo Hee selanjutnya ini merupakan film thriller. Film yang ditulis oleh penulis Jeong Ji Yeon ini telah dirilis pada tanggal 20 April lalu.

Jung Se Ra yang diperankan oleh Chun Woo Hee adalah seorang pembawa acara terkenal. Akan tetapi, 5 menit sebelum siaran dimulai ia menerima telepon dari seseorang bernama Mi So yang mengatakan bahwa ia dibunuh oleh seseorang. Panggilan telepon tersebut menjadi awal mulai dari cerita di film Anchor.

Baca Juga: 9 Fakta Kisah Hyeon Chun Hui dan Son Eun Gi di Our Blues

3. I Want to See Your Parents' Face (2022)

https://www.youtube.com/embed/b_czTFZJ2m4

Film berjudul I Want to See Your Parents' Face ini diangkat dari drama teater Jepang dengan judul Oya no Kao ga Mitai yang ditulis oleh Seigo Hatasawa dan pertama kali dipentaskan pada tahun 2008. Versi Koreanya sudah dirilis pada bulan April 2022 kemarin.

Chun Woo Hee berperan sebagai salah satu karakter utama bernama Song Jung Wook. Film ini merupakan film yang menceritakan tentang seorang siswa kelas delapan yang ditemukan tewas di danau.

4. Rustle (2022)

7 Film & Drama yang Dibintangi Chun Woo Hee, Gantikan IU di Money GameChun Woo Hee (instagram.com/thousand_wooo)

Beradu akting dengan Jo Hyun Chul, film Rustle yang diperankan Chun Woo Hee ini sudah tayang pada 28 April, berdekatan dengan perilisan Anchor dan I Want to See Your Parents' FaceRustle merupakan film pendek yang disiarkan di TVING.

Perihal karakter yang diperankannya, Chun Woo Hee memerankan seorang wanita bernama Se Young. Bertema mystery, Se Young adalah sosok pekerja keras yang berusaha untuk memecahkan permasalahan yang dihadapi sahabatnya yaitu Hyun Cheol terkait dengan kandasnya hubungan Hyun Cheol dengan pacarnya.

5. Stolen Identity

7 Film & Drama yang Dibintangi Chun Woo Hee, Gantikan IU di Money GameChun Woo Hee (instagram.com/cjenmmovie)

The Stolen Identity juga menggaet Chun Woo Hee sebagai pemeran utamanya. Film thriller tersebut diangkat dari novel Jepang terkenal berjudul Sumaho o Otoshita dake karya Akira Shiga. Belum ada tanggal rilis pastinya, tetapi Chun Woo Hee dan seluruh pemain dikabarkan telah menyelesaikan syuting sejak 27 Juni tahun lalu.

Dalam film tersebut, aktris kelahiran 1987 tersebut berperan sebagai Na Mi yang merupakan seorang pegawai kantoran. Suatu hari ia secara tiba-tiba kehilangan handphone yang berisi seluruh data pribadinya dan membuatnya menerima banyak teror dari orang tak dikenal.

6. Argon (2017)

https://www.youtube.com/embed/igMgkL_n13U

Chun Woo Hee memerankan karakter bernama Lee Yeon Hwa yang merupakan reporter kontrak pemula. Dalam KDrama yang ditayangkan di tvN ini, Chun Woo Hee beradu akting dengan Kim Joo Hyuk yang berperan sebagai pemimpin program investigasi Argon bernama Kim Baek Jin.

Pada akhir masa kontraknya, Lee Yeon Hwa ditugaskan di program Argon dan menjadi bawahan Kim Baek Jin yang merupakan panutannya. Dengan arahan yang ketat dari Kim Baek Jin, Lee Yeon Hwa tumbuh menjadi seorang reporter yang semakin baik.

7. Be Melodramatic (2019)

https://www.youtube.com/embed/jSfqBQD_C1M

KDrama Be Melodramatic menayangkan episode perdananya pada 9 Agustus 2019 dan berakhir pada 28 September di tahun yang sama. Drama tersebut secara garis besar menggambarkan cerita tentang kehidupan perempuan di usia 30 tahun yang dibalut dengan unsur komedi-romantis.

Chun Woo Hee memainkan peran sebagai penulis drama bernama Im Jin Joo. Ia memiliki dua orang sahabat bernama Lee Eun Jung (Jeon Yeo Bin) dan Hwang Han Joo (Han Ji Eun) yang sama-sama berjuang menghadapi berbagai permasalahan yang terjadi di usia 30-an.

Setelah kurang lebih 3 tahun membintangi KDrama dengan Be Melodramatic, Chun Woo Hee akhirnya kembali ke layar kaca lewat Money Game. Belum ada tanggal tayang resminya, drama adaptasi webtoon ini sangat dinantikan penggemar KDrama.

Baca Juga: 10 Potret Chun Woo Hee, Kekasih Kang Ha Neul di Film Waiting For Rain

Dwi Nantari Photo Verified Writer Dwi Nantari

Halo!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indiana Malia

Berita Terkini Lainnya