Biodata Kang Tae Oh, Eks 5urprise yang Karier Aktingnya Kian Bersinar

Kang Tae Oh kian populer berkat Extraordinary Attorney Woo

Kang Tae Oh jadi perbincangan belakangan ini, karena ikut berperan dalam drama populer Extraordinary Attorney Woo. Karakternya yang hangat dan suka membantu dalam drama tersebut membuat namanya kian bersinar.

Tak hanya akting, Kang Tae Oh juga sempat debut menjadi idol KPop bersama grup 5urprise, lho. Yuk, kepoin lagi fakta-fakta menarik dari aktor Korea satu ini lewat biodata dan profilnya berikut ini!

1. Biodata umum

Biodata Kang Tae Oh, Eks 5urprise yang Karier Aktingnya Kian BersinarKang Tae Oh (post.naver.com/맨오브크리에이션)

Nama asli: Kim Yun Hwan

Nama panggung: Kang Tae Oh

Tempat, tanggal lahir: Jakjeon-dong, Gyeyang-gu, 20 Juni 1994

MBTI: INFP 

Golongan darah: B

Instagram: @kto940620

2. Perjalanan karier

Biodata Kang Tae Oh, Eks 5urprise yang Karier Aktingnya Kian BersinarKang Tae Oh (post.naver.com/맨오브크리에이션)

Kang Tae Oh mengawali kariernya sebagai aktor lewat web drama After School: Lucky or Not (2013). Web dramanya sukses, After School: Lucky or Not 2 (2014) kembali menggaet Kang Tae Oh sebagai pemerannya.

Pada tahun yang sama, tepatnya tanggal 18 November 2014, Kang Tae Oh pun debut sebagai idol KPop bersama 5urprise. Grup musik yang beranggotakan aktor Korea itu juga digawangi oleh Seo Kang Joon, Gong Myung, Yoo Il, dan Lee Tae Hwan. Sayangnya, pada 31 Maret 2020, Fantagio selaku agensi yang menaungi 5urprise mengumumkan bahwa kontrak para member telah habis. Kelima member pun tidak akan memperbarui kontrak dan 5urprise pun dibubarkan.

Kang Tae Oh pun melanjutkan karier aktingnya hingga kini. Namanya pun kian bersinar kala ia ikut berperan di drama populer Extraordinary Attorney Woo. Ia menjadi rekan kerja Woo Young Woo (Park Eun Bin) yang bernama Lee Jun Ho. Karakternya dalam drama ini begitu dicintai penonton, sebab Lee Jun Ho digambarkan sebagai orang yang berhati hangat dan perhatian. Terlebih ia juga selalu membantu Woo Young Woo yang menderita spektrum autisme hingga menaruh hati padanya.

3. Filmografi

Biodata Kang Tae Oh, Eks 5urprise yang Karier Aktingnya Kian BersinarKang Tae Oh di drama Extraordinary Attorney Woo (post.naver.com/맨오브크리에이션)

Web drama:

  • After School: Lucky or Not (2013)
  • After School: Lucky or Not 2 (2014)

Drama spesial:

The Effect of a Finger Flick on a Breakup, KBS2 (2021)

Drama Korea:

  • Miss Korea, MBC (2013-2014)
  • Flower of the Queen, MBC (2015)
  • Second 20's, tvN (2015)
  • The Dearest Lady, MBC (2015-2016)
  • You Are Too Much, MBC (2017)
  • That Man Oh Soo, OCN (2018)
  • Short, OCN (2018)
  • My First First Love, Netflix (2019)
  • My First First Love 2, Netflix (2019)
  • The Tale of Nokdu, KBS2 (2019)
  • Love With Flaws, MBC (2019-2020)
  • Run On, JTBC (2020)
  • Doom at Your Service, tvN (2021)
  • Extraordinary Attorney Woo, Netflix dan ENA (2022)

Film Korea:

Feng Shui (2018)

4. Diskografi

Biodata Kang Tae Oh, Eks 5urprise yang Karier Aktingnya Kian BersinarKang Tae Oh (post.naver.com/맨오브크리에이션)

Selama berkarier bersama 5urprise, Kang Tae Oh juga sudah merilis karya musiknya, baik di Korea Selatan maupun Jepang. Berikut diskografinya.

Single album (Korea):

From My Heart (2014)

OST drama Korea:

  • "Hey U Come On", After School Luck or Not (2013)
  • "Fill You, Erase You with Tearliner", Cheese in the Trap  (2016)

Single Jepang: 

  • "5urprise Flight" (2015)
    "Shake It Up" (2016)

4. Penghargaan

Biodata Kang Tae Oh, Eks 5urprise yang Karier Aktingnya Kian BersinarKang Tae Oh (post.naver.com/맨오브크리에이션)

Berperan sebagai Lee Kyung Soo, Kang Tae Oh didapuk sebagai pemeran utama di drama You Are Too Much (2017). Aktingnya yang apik di drama tersebut membuatnya diganjar penghargaan Rising Star Award dari Asia Artist Awards 2017.

Selang 2 tahun kemudian, Kang Tae Oh kembali mendapatkan penghargaan berkat aktingnya di drama Tale of Nokdu (2019). Ia berhasil membawa pulang penghargaan Best New Actor dari KBS Drama Awards 2020.

5. Fakta-fakta menarik

Biodata Kang Tae Oh, Eks 5urprise yang Karier Aktingnya Kian BersinarKang Tae Oh (post.naver.com/맨오브크리에이션)
  • Pada tahun 2012, Kang Tae Oh pernah muncul di MV milik grup KPop Hello Venus bertajuk "Venus"
  • Kang Tae Oh diketahui gemar berolahraga, menonton film, dan mendengarkan musik
  • Di 5urprise, Kang Tae Oh dan Yoo Il adalah dua member dengan tinggi badan paling rendah
  • Kang Tae Oh punya julukan Vietnam Prince, karena ketenarannya di negara tersebut akibat penampilannya di Forever Young series

Bagaimana, sudah makin mengenal aktor satu ini, kan? Semoga, karier Kang Tae Oh terus bersinar ke depannya. Sukses selalu, Kang Tae Oh!

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Kang Tae Oh, Bakal Jadi The Next Rising Star? 

Topik:

  • Ines Sela Melia
  • Zahrotustianah

Berita Terkini Lainnya