9 Profesi Karakter Penjahat di Drama Korea dengan Genre Kriminal

Spoiler! Ada yang bekerja sebagai polisi

Entah ingin menutupi hal yang tidak ingin orang lain ketahui, para karakter penjahat di drama Korea nampaknya memiliki pekerjaan lain. Profesi mereka pun kebanyakan bergengsi dan nampak membantu orang lain.

Tapi, di balik itu semua, mereka ternyata menyimpan rahasia besar yang bahkan menyakiti banyak pihak. Yuk, kita lihat profesi yang menutupi karakter psikopat mereka.

Baca Juga: 6 Drama Korea Tayang Januari 2022, dari Genre Medis hingga Kriminal

1. Dalam drama Voice (2017), ada Mo Tae Goo yang menjadi CEO dari Sungwoon Express saat siang hari, dan berubah jadi psikopat saat malam tiba

9 Profesi Karakter Penjahat di Drama Korea dengan Genre KriminalKim Jae Wook sebagai CEO Mo Tae Goo (dok. OCN/Voice)

2. Kwon Jae Hee adalah seorang chef populer yang selalu terlihat normal di A Girl Who Sees Smells (2015). Meski sebenarnya dia adalah psikopat yang membunuh dengan cara unik dan kejam

9 Profesi Karakter Penjahat di Drama Korea dengan Genre KriminalNamgoong Min sebagai chef Kwon Jae Hee (dok. SBS/A Girl Who Sees Smells)

3. Pemilik S&C Group, Lee Jae Kyung, telah melakukan banyak hal menyeramkan di My Love from the Star (2013), termasuk mencelakai saudaranya sendiri

9 Profesi Karakter Penjahat di Drama Korea dengan Genre KriminalShin Sung Rok sebagai Lee Jae Kyung (dok. SBS/My Love from the Star)

4. Hello Monster (2015) hadirkan pengacara Jung Sun Ho yang punya masa lalu kelam dengan identitas aslinya bernama Lee Min yang merasa dirinya telah diabaikan

9 Profesi Karakter Penjahat di Drama Korea dengan Genre KriminalPark Bo Gum sebagai Jung Sun Ho/Lee Min (dok. KBS/Hello Monster)

Baca Juga: Underrated, 10 Film Korea Genre Kriminal Ini Jarang Diketahui

5. Moon Jae Woong yang bekerja sebagai hacker dan dikenal lemah ternyata memiliki banyak kepribadian. Dia pun menjadi dalang dari banyaknya pembunuhan yang terjadi di Awaken (2020)

9 Profesi Karakter Penjahat di Drama Korea dengan Genre KriminalYoon Sun Woo sebagai Moon Jae Woong (dok. tvN/Awaken)

6. Sebagai pimpinan kultus, Baek Jung Ki dipanggil dengan sebutan Spritual Father di Save Me (2017). Meski hal itu hanya menutupi kekerasan dan sikap manipulatif yang dia miliki

9 Profesi Karakter Penjahat di Drama Korea dengan Genre KriminalJo Sung Ha sebagai Baek Jung Ki (dok. OCN/Save Me)

7. Menjadi pemagang di firma hukum dan menampilkan sosok naif, Jang Jun Woo ternyata adalah sosok sadis di Vincenzo (2020)

9 Profesi Karakter Penjahat di Drama Korea dengan Genre KriminalOk Taecyeon sebagai Jang Jun Woo (dok. tvN/Vincenzo)

8. Park Haeng Ja adalah perawat yang terlihat peduli pada pasien, meski dirinya ternyata memiliki kekejaman yang coba dia sembunyikan dalam It’s Okay to Not Be Okay (2020)

9 Profesi Karakter Penjahat di Drama Korea dengan Genre KriminalJang Young Nam sebagai perawat Park Haeng Ja (dok. tvN/It’s Okay to Not Be Okay )

9. Dianggap mampu mengayomi dengan profesinya sebagai polisi di Mouse (2021) , nyatanya Jung Ba Reum adalah sosok yang kejam dan menakutkan

9 Profesi Karakter Penjahat di Drama Korea dengan Genre KriminalLee Seung Gi sebagai Jung Ba Reum (dok. tvN/Mouse)

Biasanya para karakter psikopat dalam drama ini diungkap kejahatannya setelah menunjukkan sisi baiknya. Menurutmu, karakter mana nih yang balik membuat kejutan luar biasa dengan sikap tersembunyi mereka, chingu?

Baca Juga: 5 Rekomendasi KDrama Netflix Genre Kriminal, Mencekam!

Jelsyah D. Photo Verified Writer Jelsyah D.

👉 @jelsyahd

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya