Terbaru Pengacara, Ini 9 Profesi yang Dilakoni Park Eun Bin di KDrama

Berbagai macam peran dilakoninya dengan apik!

Nama artis Park Eun Bin menjadi salah satu artis Korea yang tengah naik daun. Artis berusia 29 tahun ini selalu produktif membintangi drama Korea setiap tahunnya. 

Pada tahun 2022 ini, Park Eun Bin kembali akan membintangi drama Korea terbaru yang berjudul Strange Lawyer Woo Young Woo. Di drama terbarunya kali ini, Park Eun Bin akan berperan sebagai seorang pengacara muda yang bekerja di sebuah firma hukum besar. Ia diceritakan memiliki sindrom Asperger.

Berikut ini 9 profesi yang dilakoni Park Eun Bin dalam drama Korea. Terbaru, berperan sebagai pengacara, nih.

Baca Juga: 12 Fakta Choi Myung Bin, Jadi Park Eun Bin Cilik di King's Affection

1. Dalam drama sageuk berjudul Secret Door (2014), Park Eun Bin adalah istri dari putra mahkota Sado yang diperankan oleh Lee Je Hoon

Terbaru Pengacara, Ini 9 Profesi yang Dilakoni Park Eun Bin di KDramacuplikan drama Secret Door (dok. SBS/Secret Door)

2. Memiliki kepribadian yang ceria, Park Eun Bin merupakan mahasiswa aktif dan pintar dalam drama Age of Youth season 1 dan 2, nih

Terbaru Pengacara, Ini 9 Profesi yang Dilakoni Park Eun Bin di KDramacuplikan drama Age of Youth (dok. JTBC/Age of Youth)

2. Di drama Father, I'll Take Care of You (2016), Park Eun Bin bekerja sebagai staff marketing di tempat Lee Tae Hwan bekerja. Ia bercita-cita menjadi penulis drama

Terbaru Pengacara, Ini 9 Profesi yang Dilakoni Park Eun Bin di KDramacuplikan drama Father, I'll Take Care of You (dok. MBC/Father, I'll Take Care of You)

4. Park Eun Bin berperan sebagai seorang hakim yang tak dapat mengendalikan emosinya di depan terdakwa dalam drama Judge vs. Judge (2017)

Terbaru Pengacara, Ini 9 Profesi yang Dilakoni Park Eun Bin di KDramacuplikan drama Judge vs. Judge (dok. SBS/Judge vs. Judge)

5. Sementara, di drama The Ghost Detective (2018), Park Eun Bin bekerja sebagai asisten detektif Choi Daniel yang menjalankan agensi detektif swasta

Terbaru Pengacara, Ini 9 Profesi yang Dilakoni Park Eun Bin di KDramacuplikan drama The Ghost Detective (dok. SBS/The Ghost Detective)

Baca Juga: Lawan Main Kim Min Jae, 10 Adu Pesona Park Gyu Young Vs Park Eun Bin

6. Park Eun Bin jadi manager operasional tim baseball Dreams dalam drama Hot Stove League (2019)

Terbaru Pengacara, Ini 9 Profesi yang Dilakoni Park Eun Bin di KDramacuplikan drama Hot Stove League (dok. SBS/Hot Stove League)

7. Dalam drama Do You Like Brahms? (2020), Park Eun Bin jadi mahasiswa baru jurusan musik yang handal dalam bermain biola

Terbaru Pengacara, Ini 9 Profesi yang Dilakoni Park Eun Bin di KDramacuplikan drama Do You Like Brahms? (dok. SBS/Do You Like Brahms? )

8. Park Eun Bin jadi seorang raja Joseon yang menyembunyikan identitasnya sebagai wanita di drama The King's Affection (2021)

Terbaru Pengacara, Ini 9 Profesi yang Dilakoni Park Eun Bin di KDramaPark Eun Bin (instagram.com/kbsdrama)

9. Terbaru, Park Eun Bin berperan sebagai pengacara yang memiliki sindrom Asperger di drama Strange Lawyer Woo Young Woo (2022)

Terbaru Pengacara, Ini 9 Profesi yang Dilakoni Park Eun Bin di KDramaposter drama Strange Lawyer Woo Young Woo (instagram.com/channel.ena)

Dari mahasiswa hingga pengacara, itulah deretan profesi yang dilakoni oleh Park Eun Bin dalam drama Korea. Menurutmu Park Eun Bin cocok memerankan karakter yang mana, nih? Komentar di bawah, ya.

Baca Juga: Tamat, 10 Pesona Park Eun Bin Sebagai Raja di The King's Affection

Khairunnisa Lit Photo Verified Writer Khairunnisa Lit

Penyuka chocolate

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya