7 KDrama Bertema Olahraga, Ada Twenty Five, Twenty One!

Tetap seru dinikmati walaupun bukan pecinta olahraga!

Meskipun kamu bukan pecinta olahraga, dereta KDrama di bawah ini punya kisah yang seru buat menarik penonton lho! Dipadukan dengan kisah romansa, OST yang menyentuh hati, dan sinematografi yang eye-catching, KDrama bertema olahraga ini dijamin sukses memenangkan hatimu. Berikut adalah tujuh KDrama tentang olahraga yang bisa ditambahkan ke daftar tontonanmu!

1. Twenty Five, Twenty One (2022)

https://www.youtube.com/embed/gYp4cKumTwU

Twenty Five, Twenty One didasarkan pada cabang olahraga anggar. Drakor tvN yang dibintangi Nam Joo Hyuk dan Kim Tae Ri ini menceritakan Nam Joo Hyuk yang berperan sebagai Baek Yi Jin, mahasiswa yang harus putus sekolah akibat krisis keuangan nasional yang menimpa keluarganya. Dia mencapai titik terendah dan berjuang untuk memenuhi kebutuhan. Lalu bertemu dengan Na Hee Do (Kim Tae Ri), yang berusaha keras untuk mencapai mimpinya menjadi pemain anggar nasional.

Kim Tae Ri yang memainkan karakternya dengan bersemangat dan terdorong untuk menjadi pemain anggar terbaik di dunia, dan kisah antara Na Hee Do dan Baek Yi Jin menjadikan serial ini wajib ditonton.

2. Racket Boys (2021)

https://www.youtube.com/embed/OH8pc6qA-ZQ

Dibintangi oleh Tang Jun Sang, Son Sang Yeon, Choi Hyun Wook, Oh Na Ra, dan Bang Yoon Dam, Racket Boys bercerita tentang siswa yang tinggal di kota kecil, bermimpi menjadi pemain bulu tangkis yang sukses. Untuk memenuhi impiannya, mereka harus berlatih keras agar bisa bersaing di tingkat nasional.

Semua aktor yang berperan sebagai atlet mendapat pelatihan khusus dari pelatih ahli bulu tangkis selama lebih dari setengah tahun agar penampilan mereka menjadi semakin realistis. Itu yang membuat seri ini layak untuk ditonton!

3. Run On (2020)

https://www.youtube.com/embed/KVsok-tMcYw

Baca Juga: Demi Keadilan, 11 Aktor Korea Ini Harus Berakhir Tragis di KDrama 

Run On menceritakan Im Siwan yang berperan sebagai mantan pelari bernama Ki Sun Kyum, yang memutuskan untuk pensiun karena tidak lagi menemukan kebahagiaan dalam olahraga. Dia bertemu Oh Min Joo (Shin Se Kyung), seorang penerjemah subtitle yang berjiwa bebas. Meskipun sangat bertolak belakang, Sun Kyum sangat menyukai Mi Joo, dan mereka mulai jatuh cinta.

Hal yang menarik dari Run On adalah pasangan yang realistis. Mereka baru jatuh cinta setelah saling mengenal dan memahami perjuangan serta impian mereka.

4. Hot Stove League (2019)

https://www.youtube.com/embed/w4_ZKssSZ2A

Bercerita tentang Baek Seung Soo (Namkoong Min), seorang manajer umum yang baru diangkat dari tim bisbol profesional Dreams, tim yang berada di peringkat terbawah liga. Lalu bertemu dengan Lee Se Young (Park Eun Bin, manajer operasional tim yang punya begitu banyak cinta untuk Dreams dan dia tidak pernah menyerah pada tim.

Alurnya berhasil menarik perhatian penonton sejak menit pertama serial ini, rupanya didasarkan pada kisah seorang manajer yang berusaha memperbaiki tim bisbolnya. Fakta bahwa drama ini memenangkan kategori Drama Terbaik di Baeksang Arts Awards 2020 membuktikan betapa kerennya drama ini.

5. Prison Playbook (2017)

https://www.youtube.com/embed/cxRhBctpD3E

Prison Playbook dibintangi oleh Park Hae Soo sebagai Kim Je Hyuk, Jung Kyung Ho sebagai Lee Joon Ho, dan Krystal sebagai Kim Ji Ho. Je Hyuk adalah pemain bisbol terkenal yang memukuli seorang pria karena telah melecehkan adik perempuannya. Dia dijatuhi hukuman penjara dan bertemu dengan bermacam kisah dari orang-orang yang satu sel dengannya. Meskipun latarnya terbatas di sebuah lembaga pemasyarakatan, Prison Playbook sukses menarik hati penonton dengan latar belakang kisah para narapidananya.

6. Fight For My Way (2017)

https://www.youtube.com/embed/EAYcqP2q3Us

Fight For My Way yang dibintangi Park Seo Joon dan Kim Ji Won ini mengisahkan dua teman masa kecil yang tumbuh bersama. Mengangkat olahraga seni bela diri mungkin tampak sedikit kejam untuk ditonton, tapi Fight My Way sukses menyeimbangkan olahraga tersebut dengan nostalgia dan kerinduan akan cinta pertama.

Melihat kisah Choi Ae Ra (Kim Ji Won) dan Go Dong Man (Park Seo Joon) yang saling membutuhkan satu sama lain, sukses bikin penonton kesengsem. Pertengkaran kecil dan saling mengolok-olok di antara mereka jadi bumbu penyedap kisah romansa drama Fight For My Way.

7. Weightlifting Fairy Kim Bok Joo (2016)

https://www.youtube.com/embed/6t5dLenA85Y

Drama ini bercerita tentang pemeran utama wanita yang merupakan atlet angkat besi bernama Kim Bok Joo (Lee Sung Kyung). Dia jatuh cinta dengan seorang perenang bernama Jung Joon Hyung (Nam Joo Hyuk), yang ditemuinya ketika mereka masih kecil. Keduanya menjalin kisah romantis dan menghadapi banyak rintangan saat duduk di bangku kuliah, tetapi mereka menemukan kenyamanan dalam bersandar satu sama lain.

Itulah deretan KDrama yang mengangkat tema olahraga yang wajib ada di watchlist kamu! Ada KDrama olahraga lain yang menurut kamu seru? Kasih tau di kolom komen!

Baca Juga: 10 KDrama Kim Min Kyu, Sekretaris di A Bussiness Proposal

Maulidina Fitria Photo Verified Writer Maulidina Fitria

was born to tell stories

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya