Proyek Layar Lebar Im Si Wan, 5 Fakta Menarik Film Stolen Identity

Jangan sampai terlewat, nih!

Tak hanya sukses membintangi drama-drama di layar kaca, Im Si Wan juga merambah industri perfilman Korea Selatan. Baru-baru ini, ia kembali dengan film terbarunya yang berjudul Emergency Declaration. Diketahui, film tersebut telah tayang perdana pada 16 Juli 2021 lalu.

Namun, para penggemar tak perlu menunggu lama untuk menyaksikan Im Si Wan kembali berakting di layar lebar, nih. Pasalnya, ia akan segera tampil memukau di film terbaru berjudul Stolen Identity. Penasaran dengan film terbaru Im Si Wan? Yuk, cari tahu 5 faktanya di bawah ini.

1. Stolen Identity mengusung genre thriller dengan plot cerita yang menarik

Proyek Layar Lebar Im Si Wan, 5 Fakta Menarik Film Stolen IdentityChun Woo Hee (instagram.com/thousand_wooo)

Stolen Identity berkisah tentang sebuah kejadian yang dialami oleh Na Mi ketika secara tiba-tiba ia kehilangan smartphone-nya. Diketahui, gawai pintar tersebut menyimpan segala data pribadi milik Na Mi. Sejak kejadian itu, seketika keseharian Na Mi dipenuhi oleh ancaman-ancaman yang tak diketahui asalnya.

Sebab mendapat banyak teror, Na Mi pun terlibat dengan seorang teknisi ponsel bernama Joon Young. Di sisi lain, detektif bernama Ji Man tengah bekerja untuk mengusut kasus-kasus yang mencurigakan. Nantinya, kisah ketiga karakter tersebut akan terus berkembang.

2. Dibintangi oleh deretan artis yang punya akting mumpuni

Proyek Layar Lebar Im Si Wan, 5 Fakta Menarik Film Stolen IdentityIm Si Wan (instagram.com/yim_siwang)

Stolen Identity telah menggaet sederet artis kenamaan dengan kualitas akting yang tak perlu diragukan lagi. Mereka adalah Im Si Wan, Chun Woo Hee, hingga aktor senior Kim Hee Woon.

Nantinya, Chun Woo Hee berperan sebagai karakter bernama Na Mi. Ia merupakan seorang karyawan kantor biasa yang tengah kehilangan ponselnya.

Sedangkan, Im Si Wan akan memerankan karakter bernama Joon Young. Di film tersebut, Joon Young digambarkan sebagai seorang teknisi ponsel yang akan terlibat kerja sama dengan Na Mi.

Terakhir, ada salah satu aktor senior Korea Selatan, Kim Hee Woon. Di Stolen Identity, ia akan berperan sebagai seorang detektif bernama Ji Man.

Baca Juga: 5 Fakta Drama Tracer, Ajang Comeback Im Si Wan dan Go Ah Sung

3. Diadaptasi dari sebuah novel populer asal Jepang

Proyek Layar Lebar Im Si Wan, 5 Fakta Menarik Film Stolen IdentityChun Woo Hee (instagram.com/thousand_wooo)

Film Stolen Identity di adaptasi dari sebuah novel populer Jepang yang berjudul Sumaho o Otoshita dake. Novel tersebut merupakan karya seorang penulis berbakat bernama Akira Shiga.

Sumaho o Otoshita dake pertama kali dipublikasikan pada bulan April 2017 oleh penerbit Takarajimasha bunko. Menariknya, novel Sumaho o Otoshita dake juga telah sukses difilmkan di negara asalnya, lho. Film tersebut berjudul Stolen Identity (2018), dan Stolen Identity 2 (2020).

4. Digarap oleh sutradara film Kim Tae Joon

Proyek Layar Lebar Im Si Wan, 5 Fakta Menarik Film Stolen IdentityIm Si Wan (instagram.com/yim_siwang)

Stolen Identity akan menjadi salah satu karya dari sutradara berbakat Kim Tae Joon. Nama Kim Tae Joon dikenal berkat kesuksesan film populer yang digarapnya pada tahun 2013 lalu, yaitu The Flu.

Sutradara Kim Tae Joon telah vakum selama kurang lebih 8 tahun, nih. Sehingga, Stolen Identity akan menandai kembalinya di industri perfilman Korea Selatan.

5. Proses syuting hingga jadwal perilisan

Proyek Layar Lebar Im Si Wan, 5 Fakta Menarik Film Stolen IdentityChun Woo Hee (instagram.com/thousand_wooo)

Pada bulan Juni lalu, CJ ENM mengabarkan bahwa para kru Stolen Identity telah merampungkan proses syutingnya. Film tersebut telah memulai proses pengambilan gambar pada tanggal 21 Maret dan berakhir pada 27 Juni lalu.

Namun, untuk jadwal penayangan Stolen Identity masih menunggu giliran, nih. Sehingga, publik harus menunggu konfirmasi selanjutnya dari CJ ENM.

Film ini digadang-gadang tak akan kalah menariknya dengan Stolen Identity versi Jepang. Pasalnya, dukungan dari berbagai bakat terbaik telah terlibat di setiap proses produksinya. Contohnya, seperti para pemain, sutradara, hingga kru dibalik layar.

Baca Juga: 5 Film Korea Box Office Karya Sutradara Ryoo Seung Wan

N i n d Photo Verified Writer N i n d

You're good enough!🌻

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya