6 Drakor tvN dan TVING yang Tayang Desember 2022, Ada Island!

Ada drakor sageuk, fantasi, hingga komedi!

Memasuki bulan Desember 2022 yang tinggal beberapa hari lagi, tvN dan TVING pun akan memeriahkan bulan penanda akhir tahun 2022 ini dengan tontonan serial drakor ragam genre. Dari deretan drakor tvN dan TVING yang tayang di bulan Desember nanti, beberapa diantaranya merupakan serial drakor yang baru akan tayang perdana di bulan tersebut.

tvN nantinya akan menghadirkan dua judul drakor terbaru serta dua lainnya merupakan drakor yang telah tayang sejak bulan November ini, serta akan ada dua drakor terbaru lainnya dari TVING. Berikut ini merupakan enam daftar drakor tvN dan TVING yang akan tayang di bulan Desember 2022. Ada drakor terbarunya Cha Eun Woo!

Baca Juga: 6 Rekomendasi KDrama tvN dan TVING yang Tayang Juni 2022, Ada Eve!

1. Under the Queen's Umbrella

6 Drakor tvN dan TVING yang Tayang Desember 2022, Ada Island!poster drama Under The Queen's Umbrella (instagram.com/tvn_drama)

Telah tayang perdana sejak Oktober lalu, drakor sageuk Under the Queen's Umbrella masih akan tayang hingga Desember nanti. Menyisakan beberapa episode terakhirnya, Under the Queen's Umbrella menjadi salah satu drakor tvN yang selalu berhasil meraih rating tinggi di setiap episodenya.

Drakor yang menghadirkan aksi akting dari aktris senior Kim Hye Soo sebagai pemeran utamanya ini mengisahkan tentang kehidupan seorang perempuan yang harus menjalankan dua perannya, yaitu sebagai ratu di negerinya serta juga seorang ibu. Meskipun terlihat berat, menjadi sosok ratu sekaligus ibu ternyata dijalankan dengan begitu baik olehnya. Ia mampu menjadi panutan bagi rakyatnya, serta menjadi pelindung dan tempat keluh kesah dari anak-anaknya. 

2. Behind Every Star

6 Drakor tvN dan TVING yang Tayang Desember 2022, Ada Island!poster drakor Behind Every Star (instagram.com/tvn_drama)

Tayang perdana di awal November lalu, drakor yang menyorot kehidupan di balik layar dari dunia entertainment berjudul Behind Every Star pun masih akan tayang di bulan Desember 2022. Serial drakor Behind Every Star ini merupakan serial adaptasi dari serial televisi Perancis yang berjudul Dix Pour Cent.

Behind Every Star mengisahkan tentang kehidupan dari para karyawan di perusahaan manajemen, Method Entertainment. Drakor ini menyorot kisah dari keempat tokoh utamanya, yaitu seorang direktur umum dari Method Entertainment yang dikenal cerdas dan ambisius. Kemudian ada pemimpin manajer yang dikenal kompetitif dan gila kerja, lalu ada seorang manajer pemula yang teledor dan ceroboh sehingga kerap membuat kacau pekerjaannya. 

Baca Juga: 10 Drama Korea tvN dan TVING akan Tayang 2022, Banyak Artis Papan Atas

3. Alchemy of Souls season 2

6 Drakor tvN dan TVING yang Tayang Desember 2022, Ada Island!poster drakor Alchemy of Souls season 2 (instagram.com/tvn_drama)

Musim pertamanya berhasil meraih popularitas luar biasa besar berkat keseruan alur ceritanya, drakor sageuk tvN berjudul Alchemy of Souls akan kembali tayang di bulan Desember dengan season keduanya. Season kedua dari Alchemy of Souls ini memang telah dinanti-nantikan penayangannya, mengingat akhir cerita dari season pertamanya yang menimbulkan banyak teka-teki bagi penonton.

Di season keduanya nanti, cerita masih akan bergulir perihal pemburuan para pemindah jiwa hingga kemunculan Naksu dengan tubuh aslinya. Kemunculan karakter Naksu ini pun membawa Alchemy of Souls season 2 menghadirkan karakter utama baru yang di season sebelumnya hanya muncul sebagai cameo saja. Alchemy of Souls season 2 dapat disaksikan secara perdana di tvN dan Netflix pada Sabtu (10/12/2022). 

4. Missing: The Other Side season 2

6 Drakor tvN dan TVING yang Tayang Desember 2022, Ada Island!poster drakor Missing: The Other Side season 2 (instagram.com/tvn_drama)

Selain menghadirkan season kedua dari Alchemy of Souls, di bulan Desember 2022 tvN juga menghadirkan season kedua dari drakor Missing: The Other Side. Masih menggaet aktor dan aktris yang sama seperti di season sebelumnya sebagai pemeran utamanya, Missing: The Other Side season 2 ini pun akan menghadirkan alur cerita petualangan babak baru dari para pemainnya.

Masih sama dengan season satunya, cerita utama  dalam Missing: The Other Side season 2 ini yaitu mengisahkan tentang sebuah desa misteri yang dihuni oleh jiwa dari orang-orang yang meninggal dalam keadaan hilang. Namun menariknya, selain ceritanya yang tentunya akan lebih seru dan kompleks, latar desa dalam cerita di season ini akan berbeda dengan season satu. Desa bernama Industrial Complex 3 akan menjadi latar desa di Missing: The Other Side season 2. 

5. Work Later, Drink Now season 2

6 Drakor tvN dan TVING yang Tayang Desember 2022, Ada Island!poster drakor Work Later, Drink Now season 2 (instagram.com/tving.official)

Dari platform streaming TVING, juga akan menghadirkan serial drakor baru di bulan Desember 2022 yaitu ada Work Later, Drink Now yang kembali hadir dengan season keduanya. Drakor komedi yang menghadirkan aksi akting Lee Su Bin, Han Sun Hwa, Jung Eunji, dan Choi Siwon ini akan tayang perdana pada Jumat (9/12/2022).

Di season keduanya ini, Work Later, Drink Now masih akan mengisahkan tentang kisah lika liku kehidupan pribadi, asmara, serta persahabatan dari tiga wanita karier yang hobi menghabiskan waktu santainya dengan minum-minum bersama. Menariknya, di season keduanya Work Later, Drink Now akan menghadirkan karakter utama terbaru yang akan dimainkan oleh aktor Yoon Shin Yoon. 

6. Island

6 Drakor tvN dan TVING yang Tayang Desember 2022, Ada Island!poster drakor Island (instagram.com/tving.official)

Sudah dinantikan sejak lama, drakor berlatar cerita tentang eksorsisme berjudul Island akan segera tayang perdana di TVING pada Jumat (30/12/2022). Ceritanya diadaptasi dari Webtoon, Island merupakan drakor yang akan menghadirkan aksi akting dari Kim Nam Gil, Lee Da Hee, dan Cha Eun Woo sebagai pemeran utamanya.

Island menyorot kisah unik dari tiga karakternya yaitu ada, seorang pria yang ditakdirkan terlahir untuk melindungi dunia, seorang wanita yang terlahir dari keluarga chaebol yang secara tidak sengaja terlibat dalam kasus eksorsisme, dan seorang pendeta muda yang kerap membantu ritual eksorsisme. Ketiganya ini nanti akan dipertemukan dalam sebuah kasus mistis tak biasa yang terjadi di pulau Jeju.

Terdiri dari ragam genre, untuk kalian yang menyukai cerita romance bergenre sageuk, dapat menyaksikan Under the Queen's Umbrella atau Alchemy of Souls season 2. Untuk yang menyukai drama dengan latar cerita yang dipenuhi ketegangan dan dibalut dengan genre fantasi, dapat menantikan penayangan Island atau Missing: The Other Side season 2. 

Atau untuk kalian yang menyukai cerita dengan konflik yang ringan dan ada selipan-selipan komedi dalam ceritanya, dapat menyaksikan Behind Every Star atau Work Later, Drink Now season 2. Serial drakor manakah yang paling mencuri perhatian kalian untuk ditonton?

Baca Juga: 9 Fakta Karakter Drakor Understanding of Love, Tayang Desember 2022 

Kastil Imaji Photo Verified Writer Kastil Imaji

Instagram: @kastil.imaji

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya