8 Drama Korea yang Tampilkan Adegan Aksi dan Romantis Sekaligus

Mana saja yang sudah kamu tonton?

Drama Korea dikenal dengan beragam genre. Salah satunya ada drama dengan jenis aksi dan romansa yang memiliki daya pikat tersendiri di mata para penggemarnya. Pasalnya, tayangan dengan genre tersebut tidak akan membuat penonton bosan karena adanya aksi menegangkan di setiap episode. 

Bagi kamu pencinta KDrama yang membutuhkan tontonan romantis, tetapi juga menampilkan adegan aksi yang cukup banyak, berikut ada delapan rekomendasinya. 

1. Healer (2014)

https://www.youtube.com/embed/AnjmzZFssmg

Healer adalah drama yang dibintangi oleh Ji Chang Wook dan Park Min Young. Adegan aksi dalam drama ini bisa dinikmati oleh orang berjiwa romantis sekalipun.

Ada beberapa adegan di sepanjang drama saat si tokoh utama pria, Seo Jung Hoo (Ji Chang Wook), mencari tahu apa yang terjadi dengan masa lalunya. Ia adalah anti-hero yang menghabiskan malamnya melakukan pekerjaan untuk orang-orang yang tidak dikenal.

Sementara bagi kamu yang menyukai sisi romantis, chemistry dan kisah cinta antara Young Shin (Park Min Young) dan Jung Hoo layak dinantikan. Di tengah adegan aksi, akan ada selipan momen romantis antara keduanya. 

2. Flower of Evil (2020)

https://www.youtube.com/embed/oE5qyfKgYFE

Flower of Evil merupakan salah satu KDrama yang raih kesuksesan besar di tahun 2020 lalu. Keberhasilannya disebabkan oleh beberapa faktor, yaitu alur cerita, cliffhanger yang sukses bikin penasaran, pengembangan karakter, dan tentu saja kisah cinta antara Baek Hee Sung (Lee Joon Gi) dan Cha Ji Won (Moon Chae Won). 

Ini adalah drama crime-thriller, tetapi penonton dibuat terkejut melihat aspek romansa dalam drama ini sangat manis dan layak dinikmati. Melihat cinta sejati antara dua karakter utama yang berperan sebagai suami istri saat mencoba memecahkan misteri adalah perpaduan sempurna dari drama ini.

3. Strong Woman Do Bong Soon (2017)

https://www.youtube.com/embed/e75LaX9tO9s

Dibintangi oleh Park Bo Young dan Park Hyung Sik, Strong Woman Do Bong Soon bercerita tentang Do Bong Soon (Park Bo Young) yang terlahir dengan kekuatan super. Suatu hari, dia menjadi pengawal pribadi untuk seorang CEO perusahaan game bernama Ahn Min Hyuk (Park Hyung Sik). Seiring berjalannya waktu, keduanya mulai mengembangkan hubungan romansa.

Setelah membaca sinopsisnya, pasti kamu berpikir ini hanya drama romantis biasa. Namun pada kenyataannya, dalam drama ini ada cukup banyak adegan aksi. Memiliki pemeran utama perempuan yang menjadi pahlawan pemberantas kejahatan, tapi mempunyai sisi yang tidak tegaan adalah sesuatu yang lucu untuk dinikmati. Kisah cinta antara Bong Soon dan Min Hyuk juga bikin kesengsem!

Baca Juga: 10 Drama Korea tentang Perselingkuhan, Penonton Ikut Gregetan!

4. Happiness (2021)

https://www.youtube.com/embed/1ldCWojVPJ4

Drama Park Hyung Sik lainnya yang masuk ke dalam daftar ini adalah Happiness. Beradu akting dengan Han Hyo Joo, ini adalah drama tentang sebuah wabah misterius yang menyebar di lingkungan apartemen. Orang-orang yang terinfeksi oleh virus itu akan berubah seperti zombi.

Jika dilihat dari premisnya, drama ini memang penuh aksi, terlebih lagi dua tokoh utamanya, yaitu Sae Bom (Han Hyo Joo) dan Yi Hyun (Park Hyung Sik) adalah seorang detektif dan agen polisi. Ketika romansa tipis-tipis diselipkan dalam alur drama ini, penonton akan dibuat melting.

5. Come and Hug Me (2018)

https://www.youtube.com/embed/LMRxbtGAbbE

Kisah cinta antara karakter utama dalam drama Come and Hug Me bisa dibilang tragis. Chae Do Jin (Jang Ki Yong) dan Han Jae Yi (Jin Ki Joo) adalah cinta pertama satu sama lain. Namun tragisnya, ayah Do Jin merupakan seorang psikopat yang membunuh seluruh keluarga Jae Yi.

Do Jin dan Jae Yi kemudian terpisah hingga saat dewasa mereka kembali dipertemukan, tetapi di saat yang sama ayah Do Jin bebas dari penjara dan berniat untuk membunuh Jae Yi. Vibe keseluruhan dari drama ini dikemas dengan ketegangan dan aksi, yang membuat kisah cinta menjadi lebih romantis. 

6. Descendants of the Sun (2016)

https://www.youtube.com/embed/wkHjOTFv60g

Drama romantis tahun 2016 ini berpusat di sekitar dua kisah cinta yang terjadi di negara fiksi. Menggaet Song Joong Ki sebagai Yoo Shi Jin, seorang kapten tentara yang jatuh cinta pada seorang dokter bernama Kang Mo Yeon (Song Hye Kyo). Meskipun mereka berdua ingin bersama, pekerjaan Shi Jin secara konsisten mempertaruhkan nyawa yang sulit ditangani oleh Mo Yeon.

Meskipun dikenal dengan chemistry antara Shi Jin dan Mo Yeon yang memperjuangkan kisah cinta mereka, ada cukup banyak aksi dalam drama ini. Sebab, para tentara dihadapkan dengan banyak masalah dengan karakter jahat yang mencoba menyakiti orang di sekitarnya.

7. City Hunter (2011)

https://www.youtube.com/embed/I4cO7BS22Io

Memasangkan Lee Min Ho dan Park Min Young, City Hunter berpusat pada kisah dua pemeran utama yang berkerja sama untuk melakukan balas dendam. Dalam prosesnya, mereka berdua, Lee Yoon Sung (Lee Min Ho) dan Kim Na Na (Park Min Young), terlibat dalam hubungan romansa.

Drama lawas ini mendapatkan popularitasnya baik di Korea maupun internasional. Dalam drama ini, penonton dapat melihat Lee Min Ho melakukan beberapa adegan aksi dan perkelahian yang sangat serius di sepanjang alur dramanya. Yang tak kalah menariknya juga adalah melihat romansa yang berkembang antara Yoon Sung dan Na Na.

8. The K2 (2016)

https://www.youtube.com/embed/db92otwIiQ8

Dalam drama The K2, Ji Chang Wook berperan sebagai Kim Je Ha yang bekerja sebagai pengawal tangguh dan setia Go Ahn Na (Yoona). Tetapi pada akhirnya, mereka berdua terlibat dalam hubungan romansa.

Drama ini menampilkan adegan aksi, tetapi masih menyelipkan kisah romantis antara dua pemeran utamanya. Kenyataan bahwa Ji Chang Wook selalu luar biasa saat tampil dalam drama aksi/romantis membuat drama The K2 ini sayang buat dilewatkan.

Tak hanya menampilkan sisi romansa atau aksi saja, drama yang menggabungkan keduanya kerap kali memberikan sensasi yang berbeda untuk penonton. Menegangkan saat adegan aksi muncul, tetapi berubah menjadi berbunga-bunga saat menampilkan hubungan romansa yang manis dari tokoh utamanya. Nah, dari delapan drama di atas, mana saja yang sudah kamu tonton?

Baca Juga: 9 KDrama 2022 Juga Dibintangi Pemeran Money Heist: Korea

nouse ephemeral Photo Verified Writer nouse ephemeral

☁☀☁

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya